Tinjauan Pustaka KONSEP, LANDASAN TEORI DAN TINJAUAN PUSTAKA

2.3 Tinjauan Pustaka

Tinjauan adalah hasil meninjau, pandangan, pendapat sesudah menyelidiki atau mempelajari KBBI, 2003:1198. Pustaka adalah kitab-kitab; buku; buku primbon KBBI, 2003:912. Sartini 2006, seorang dosen Fakultas Sastra Universitas Airlangga, Surabaya pernah meneliti konsep dan nilai kehidupan masyarakat Tionghoa. Dalam penelitiannya dinyatakan bahwa simbol-simbol yang digunakan pada perayaan tahun baru Imlek sarat dengan makna dan nilai kehidupan. Tidak ada benda yang tidak melambangkan nilai-nilai kehidupan dalam perayaan tahun baru Imlek. Dan, hampir seluruh peralatan yang digunakan dalam perayaan tahun baru Imlek berwarna merah dan keemasan. Kartika, skripsi 2007 : Konsep Warna dalam Bahasa Batak Toba. Skripsi ini meneliti tentang konsep warna dan menggunakan teori Metabahasa Semantik Alami MSA. Saul, skripsi 2007 : Wacana Iklan Kematian pada Harian Analisa sebagai Identitas Budaya Etnis Tionghoa. Skripsi ini mengungkapkan fungsi dan makna wacana iklan kematian dengan menggunakan teori Barthes tentang pemaknaan tahap kedua pada sebuah tanda dan teori Peirce tentang tiga hubungan tanda. Dari uraian diatas, penelitian terhadap Bahasa Nonverbal Sebagai Makna Warna Dalam Etnis Tionghoa Dalam Perayaan Imlek di Kecamatan Medan Petisah dengan menggunakan teori ground triadik oleh Charles Sanders Peirce serta pendekatan Barthes sama sekali belum pernah dilakukan oleh para peneliti sebelumnya. Oleh karena itu, pada kesempatan ini peneliti akan meneliti bagaimanakah bentuk ground triadik serta makna kode amanat yang muncul pada bahasa nonverbal sebagai makna warna dalam etnis tionghoa pada perayaan imlek di kecamatan medan petisah. Universitas Sumatera Utara

BAB III METODE PENELITIAN

1.1 Lokasi dan Waktu Penelitian

1.1.1 Lokasi Penelitian

Lokasi adalah letak atau tempat KBBI, 2003:680. Yang menjadi lokasi penelitian penulis adalah Kecamatan Medan Petisah, Medan.

1.1.2 Waktu Penelitian

Penulis melakukan penelitian terhadap bahasa nonverbal sebagai makna warna dalam etnis Tionghoa terhitung sejak tanggal 22 Januari sampai dengan 29 Januari 2009.

1.2 Populasi dan Sampel

1.2.1 Populasi

Populasi adalah sekelompok orang, benda atau hal yang menjadi sumber pengambilan sampel; suatu kumpulan yang memenuhi syarat tertentu yang berkaitan dengan masalah penelitian KBBI, 2003:889. Yang menjadi populasi penelitian ini adalah bahasa nonverbal sebagai makna warna dalam etnis Tionghoa pada perayaan imlek di Kecamatan Medan Petisah.

1.2.2 Sampel

Sampel adalah sesuatu yang digunakan untuk sifat suatu kelompok yang lebih besar, bagian kecil yang mewakili kelompok atau yang lebih besar; percontoh. Penentuan sampel dilakukan dengan cara memilih beberapa warna yang dipakai dalam etnis Tionghoa pada Universitas Sumatera Utara