KEWAJIBAN EKUITAS DANA KOMPONEN ARUS KAS

Catatan atas Laporan Keuangan - 87 -

VI.6. KEWAJIBAN

Kewajiban merupakan utang yang timbul dari peristiwa masa lalu yang penyelesaiannya mengakibatkan aliran keluar sumber daya ekonomi Pemerintah Kota Tangerang. Sampai dengan 31 Desember 2013, kewajiban Pemerintah Kota Tangerang terdiri dari: Uraian 31 Desember 2013 Rp 31 Desember 2012 Rp - Kewajiban Jangka Pendek 189.278.275,00 15.914.440.753,33 - Kewajiban Jangka Panjang 0,00 0,00 Jumlah 189.278.275,00 15.914.440.753,33 Kewajiban Pemerintah Kota Tangerang per 31 Desember 2013 seluruhnya terdiri dari kewajiban jangka pendek. Pos Kewajiban Jangka Pendek merupakan pos untuk menampung kewajiban Pemerintah Kota Tangerang yang diharapkan akan dibayar kembali atau jatuh tempo dalam waktu 12 dua belas bulan. Untuk Tahun Anggaran 2013 terdiri dari i Utang Perhitungan Pihak Ketiga PFK berupa potongan pajak Pemerintah Pusat yang belum disetorkan ke Kas Negara oleh Bendahara Pengeluaran Kecamatan Benda sampai dengan tanggal 31 Desember 2013 sebesar Rp35.754.275,00, ii utang potongan Pajak Restoran yang belum disetorkan ke Kas Daerah oleh Bendahara Pengeluaran Kecamatan Benda sebesar Rp4.666.000,00 dan iii utang pembayaran pekerjaan peningkatan jalan lingkungan kepada CV. Nur Abdi sebesar Rp148.858.000,00.

VI.7. EKUITAS DANA

Ekuitas Dana merupakan pos untuk menampung selisih antara aset dan kewajiban Pemerintah Kota Tangerang. Pos Ekuitas Dana terdiri dari: Uraian 31 Desember 2013 RP 31 Desember 2012 RP a. Ekuitas Dana Lancar 620.686.160.545,39 776.146.021.246,03 b. Ekuitas Dana Investasi 5.665.869.333.935,68 4.730.284.812.645,12 c. Ekuitas Dana Cadangan 0,00 0,00 Jumlah 6.286.555.494.481,07 5.506.430.833.891,15 PEMERINTAH KOTA TANGERANG http:www.tangerangkota.go.id Catatan atas Laporan Keuangan - 88 -

VI.8. KOMPONEN ARUS KAS

Laporan Arus Kas menyajikan informasi mengenai penerimaan dan pengeluaran kas yang terjadi di Kas Daerah selama Tahun Anggaran 2013. Penerimaan dan pengeluaran kas ini diklasifikasikan berdasarkan aktivitas operasi, investasi aset non keuangan, pembiayaan, dan non anggaran.

VI.8.1. Arus Kas dari Aktivitas Operasi

Arus kas dari aktivitas operasi menunjukkan kemampuan Pemerintah Kota Tangerang dalam menghasilkan kas yang cukup untuk membiayai aktivitas operasionalnya di masa yang akan datang tanpa mengandalkan sumber pendanaan dari luar. Arus kas bersih yang dihasilkan dari aktivitas operasi adalah sebesar Rp582.232.012.155,00 Untuk Tahun Anggaran 2013, aktivitas operasi terutama terdiri dari: VI.8.1.1 Arus Masuk Kas dari Pendapatan Pajak Daerah Arus masuk kas dari Pendapatan Pajak Daerah merupakan penerimaan yang berasal dari Pajak Daerah yang telah disetorkan ke Kas Daerah selama tahun pelaporan yang terdiri dari: No Uraian Realisasi 2013 Rp 1. Pajak Hotel 26.686.049.136,00 2. Pajak Restoran 147.775.671.873,00 3. Pajak Hiburan 13.490.007.013,00 4. Pajak Reklame 25.553.154.037,00 5. Pajak Penerangan Jalan Umum 114.781.599.606,00 6. Pajak atas Penyelenggaraan Parkir Swasta 36.828.571.320,00 7. Pajak Air Tanah 6.089.676.901,00 8. Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan 272.229.632.067,00 J u m l a h 643.434.361.953,00

VI.8.1.2. Arus Masuk Kas dari Pendapatan Retribusi Daerah

Arus masuk dari Pendapatan Retribusi Daerah merupakan penerimaan yang berasal dari Retribusi Daerah yang telah disetorkan ke Kas Daerah selama tahun pelaporan yang terdiri dari: PEMERINTAH KOTA TANGERANG http:www.tangerangkota.go.id Catatan atas Laporan Keuangan - 89 - No Uraian Realisasi 2013 Rp I Retribusi Jasa Umum 10.379.930.570,00 1. Pelayanan Kesehatan 3.298.931.698,00 2. Pelayanan PersampahanKebersihan 2.368.458.000,00 3. Penggantian Biaya Cetak Akte Casip 126.925.000,00 4. Pelayanan Pemakaman dan Pengabuan Mayat 214.125.000,00 5. Parkir Tepi Jalan Umum 263.669.000,00 6. Pengujian Kendaraan Bermotor 3.403.220.000,00 7. Pemeriksaan Alat Pemadam Kebakaran 445.944.872,00 8. Pemakaian Kekayaan Daerah sewa Lahan 72.158.000,00 9. Retribusi Pelayanan Perizinan Kesehatan 186.499.000,00 II Retribusi Jasa Usaha 6.569.173.800,00 1. Pemakaian Kekayaan Daerah 1.428.294.800,00 2. Terminal 2.779.333.000,00 3. Tempat Khusus Parkir 1.282.668.000,00 4. Penyedotan Kakus 827.953.000,00 5. Rumah Potong Hewan 250.925.000,00 III Retribusi Perijinan Tertentu 86.575.752.140,00 1 Ijin Mendirikan Bangunan 80.820.900.254,00 2. Ijin Gangguan 5.291.876.986,00 3. Ijin Trayek 462.975.000,00 J u m l a h 103.524.856.510,00

VI.8.1.3 Arus Kas Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang Dipisahkan

Arus masuk dari Pendapatan Pengelolaan Kekayaan Daerah yang Dipisahkan yang telah disetorkan ke Kas Daerah selama tahun pelaporan yang terdiri dari: PEMERINTAH KOTA TANGERANG http:www.tangerangkota.go.id Catatan atas Laporan Keuangan - 90 - No Uraian Realisasi 2013 Rp 1. Pendapatan Deviden dari Bank Jabar 8.181.645.711,00 2. Pendapatan Deviden dari PDAM - 3. Pendapatan Deviden dari PD Pasar 121.200.000,00 J u m l a h 8.302.845.711,00

VI.8.1.4. Arus Masuk Kas dari Lain-lain Pendapatan Asli Daerah yang

Sah Arus masuk kas dari Pendapatan Lain-lain Pendapatan Asli Daerah yang Sah yang telah disetorkan ke Kas Daerah selama tahun pelaporan yang terdiri dari: No Uraian Realisasi 2013 Rp 1. Hasil Penjualan Aset Daerah yang Tidak Dipisahkan 3.716.904.935,00 2. Penerimaan Jasa Giro 8.600.697.530,00 3. Penerimaan Bunga Deposito 37.186.575.329,00 4. Penerimaan Ganti Rugi atas Kekayaan Daerah TPTGR 187.775.356,00 5. Pendapatan Denda Atas Keterlambatan Pelaksanaan Pekerjaan 2.373.277.461,00 6. Pendapatan Denda Pajak 2.271.957.369,00 7. Pendapatan Denda Retribusi 492.148.700,00 8. Pendapatan dari Hasil Eksekusi Atas Jaminan 1.001.455.100,00 9. Pendapatan dari Pengembalian 76.302.544,00 10. Lain-lain Penerimaan 4.564.401.658,00 J u m l a h 60.471.495.982,00

VI.8.1.5. Arus Masuk Kas dari Dana Bagi Hasil Pajak

Arus masuk kas dari Pendapatan Bagi Hasil Pajak yang telah disetorkan ke Kas Daerah selama tahun pelaporan terdiri dari: PEMERINTAH KOTA TANGERANG http:www.tangerangkota.go.id Catatan atas Laporan Keuangan - 91 - No Uraian Realisasi 2013 Rp 1. PBB 190.288.880.870,00 2. PPh Orang Pribadi 142.056.665.426,00 3. Alokasi Kurang Bayar DBH PBB - 4. Alokasi Kurang Bayar DBH BPHTB - J u m l a h 332.345.546.296,00

VI.8.1.6. Arus Masuk Kas dari Dana Bagi Hasil Sumber Daya Alam

Arus masuk kas dari Dana Bagi Hasil Sumber Daya Alam yang telah disetorkan ke Kas Daerah selama tahun pelaporan terdiri dari: No Uraian Realisasi 2013 Rp 1. Penerimaan Pungutan Pengusahaan Perikanan 347.408.873,00 2. Cukai Hasil Tembakau 21.531.893,00 3. Bagi Hasil SDA Pertambangan Umum 966.428.320,00 4. Bagi Hasil SDA Kehutanan 77.959.692,00 5. Iuran Eksploitasi Royalty - 6. Sumber Daya Alam Panas Bumi 35.439.908,00 J u m l a h 1.448.768.686,00

VI.8.1.7. Arus Kas Masuk dari Dana Alokasi Umum

Arus masuk kas dari Dana Alokasi Umum merupakan penerimaan yang berasal dari Dana Alokasi Umum yang telah disetorkan ke Kas Daerah selama tahun pelaporan sebesar Rp829.387.856.000,00.

VI.8.1.8. Arus Kas Masuk dari Dana Alokasi Khusus

Arus masuk kas dari Dana Alokasi Khusus merupakan penerimaan yang berasal dari Dana Alokasi Khusus yang telah disetorkan ke Kas Daerah selama tahun pelaporan sebesar Rp8.311.839.000,00.

VI.8.1.9. Arus Kas Masuk dari Dana Penyesuaian

Arus masuk kas dari Dana Penyesuaian dari Pemerintah Pusat yang telah disetorkan ke Kas Daerah selama tahun pelaporan terdiri dari: PEMERINTAH KOTA TANGERANG http:www.tangerangkota.go.id Catatan atas Laporan Keuangan - 92 - No Uraian Realisasi 2013 Rp 1. Tambahan Penghasilan Guru 184.801.197.000,00 2. Dana Insentif Daerah 34.422.901.000,00 J u m l a h 219.224.098.000,00

VI.8.1.10. Arus Masuk Kas dari Pendapatan Bagi Hasil Pajak

Arus masuk kas dari Pendapatan Bagi Hasil Pajak merupakan penerimaan yang berasal dari Bagi Hasil Pajak yang telah disetorkan ke Kas Daerah selama tahun pelaporan, yang terdiri dari: No Uraian Realisasi 2013 Rp 1. PKB 98.515.462.684,00 2. BBNKB 130.455.381.914,00 3. PBBKB 91.014.894.463,00 4. Pajak Air Permukaan 2.506.714.795,00 5. Pelampauan Target DBH TA Sebelumnya 17.445.504.067,00 6. Sisa DBH TA sebelumnya yang belum didistribusikan 2.807.551.955,00 J u m l a h 342.745.509.878,00

VI.8.1.11. Arus Masuk Kas dari Pendapatan Hibah

Arus Masuk Kas yang telah diterima dan di setorkan ke kas daerah selama tahun pelaporan, merupakan penerimaan dalam bentuk hibah dari pemerintah Propinsi DKI Jakarta sebesar Rp4.999.850.000,00. VI.8.1.12. Arus Masuk Kas dari Contra Pos dan UUDP Arus masuk kas ini merupakan penerimaan dalam bentuk pengembalian atas Belanja Daerah dan penyetoran sisa kas tahun anggaran 2013 yang telah diterima dan disetorkan ke Kas Daerah selama tahun anggaran 2013 sebesar Rp51.229.957.073,00 PEMERINTAH KOTA TANGERANG http:www.tangerangkota.go.id Catatan atas Laporan Keuangan - 93 -

VI.8.1.13. Arus Keluar Kas untuk Belanja Pegawai

Arus keluar kas ini merupakan pengeluaran yang berasal dari Belanja Pegawai yang telah dikeluarkan dari Kas Daerah selama tahun anggaran 2013 sebesar Rp1.153.618.016.380,00. Pengeluaran kas pada belanja ini diantaranya diperuntukkan bagi pembayaran gaji dan tunjangan PNS dan CPNS termasuk guru, gaji dan tunjangan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, uang representasi dan tunjangan pimpinan dan anggota DPRD, insentif pemungutan pajak daerah dan retribusi daerah, honor panitia pelaksana kegiatan, honorarium tim, honorarium TKK, dan honorarium tenaga ahli.

VI.8.1.14. Arus Keluar Kas untuk Belanja Barang

Arus keluar kas ini merupakan pengeluaran yang berasal dari pos Belanja Barang yang telah dikeluarkan dari Kas Daerah selama tahun anggaran 2013 sebesar Rp798.069.559.948,00. Pengeluaran pos ini diantaranya digunakan untuk memenuhi kebutuhan akan bahan habis pakai, pembayaran jasa perkantoran, pembayaran barang cetakan dan penggandaan, pembayaran jasa pemeriksaan laboratorium, pembelian obat-obatan dan pupuk termasuk benih unggul, penyediaan pelayanan kesehatan di puskesmas, pemenuhan perjalanan dinas dalam daerah dan keluar daerah, dan pemeliharaan aset tetap Pemerintah Kota Tangerang. VI.8.1.15. Arus Keluar Kas untuk Belanja Hibah Arus keluar kas ini merupakan pengeluaran yang berasal dari pembayaran hibah yang telah dikeluarkan dari Kas Daerah selama tahun 2013 sebesar Rp69.856.386.620,00.

VI.8.1.16. Arus Keluar Kas untuk Belanja Bantuan Sosial

Arus keluar kas dari Bantuan Sosial merupakan pengeluaran yang berasal dari Pos Belanja Bantuan Sosial yang telah dikeluarkan dari Kas Daerah selama tahun 2013 sebesar Rp616.250.000,00. Pengeluaran arus kas ini diperuntukan bagi pemberian bantuan untuk PNPM.

VI.8.1.17. Arus Keluar Kas untuk Belanja Bantuan Keuangan

Arus keluar kas ini merupakan pengeluaran yang berasal dari Belanja Bantuan Keuangan yang telah dikeluarkan dari Kas Daerah selama tahun 2013 sebesar Rp954.550.461,00. Pengeluaran arus kas ini di peruntukan bagi pemberian bantuan untuk partai politik diantaranya Hanura, PKB, Golkar, PDI-P, GERINDRA, PPP, PKS, PAN, Demokrat, dan PKNU. PEMERINTAH KOTA TANGERANG http:www.tangerangkota.go.id Catatan atas Laporan Keuangan - 94 -

VI.8.1.18. Arus Keluar Kas untuk Belanja Tidak Terduga

Arus keluar kas ini merupakan pengeluaran yang berasal dari Belanja Tidak Terduga yang telah dikeluarkan dari Kas Daerah selama tahun 2013 sebesar Rp80.209.525,00, pengeluaran kas ini merupakan restitusi bagi Pajak BPHTB. VI.8.2. Arus Kas dari Aktivitas Investasi Aset Non Keuangan Arus kas ini mencerminkan penerimaan dan pengeluaran kas bruto dalam rangka perolehan dan pelepasan sumber daya ekonomi yang bertujuan untuk meningkatkan dan mendukung pelayanan Pemerintah Kota Tangerang kepada masyarakat di masa yang akan datang. Arus kas bersih yang dihasilkan dari aktivitas ini adalah sebesar Rp794.461.973.331,00 yang mengindikasikan bahwa Pemerintah Kota Tangerang pada Tahun Anggaran 2013 lebih menekankan kepada pembangunan sarana dan prasarana bagi masyarakat. Rincian Arus kas ini terdiri dari:

VI.8.2.1. Arus Keluar Kas untuk Belanja Tanah

Arus kas keluar dari Belanja tanah merupakan pengeluaran yang berasal dari pos Belanja Modal Tanah yang telah dikeluarkan dari Kas Daerah selama tahun pelaporan dengan nilai sebesar Rp4.812.710.000,00. VI.8.2.2. Arus Keluar Kas untuk Belanja Peralatan dan Mesin Arus keluar kas dari Belanja Peralatan dan Mesin merupakan pengeluaran dalam rangka memperoleh aset tetap berupa peralatan dan mesin. Selama tahun anggaran 2013 pengeluaran dari Kas Daerah untuk pos ini adalah sebesar Rp172.327.814.414,00. VI.8.2.3. Arus Keluar Kas untuk Belanja Gedung dan Bangunan Arus keluar kas dari Belanja Gedung dan Bangunan merupakan pengeluaran dalam rangka memperoleh aset tetap berupa gedung dan bangunan. Selama tahun anggaran 2013 pengeluaran dari Kas Daerah untuk pos ini adalah sebesar Rp399.915.044.837,00. Sebagian besar pengeluaran untuk pos ini digunakan untuk melaksanakan pembangunan gedung sekolah dan gedung kantor. PEMERINTAH KOTA TANGERANG http:www.tangerangkota.go.id Catatan atas Laporan Keuangan - 95 -

VI.8.2.4 Arus Keluar Kas untuk Belanja Jalan, Irigasi, dan Jaringan

Arus keluar kas dari Belanja Jalan, Irigasi dan Jaringan merupakan pengeluaran yang berasal dari pos Belanja Modal Jalan, Irigasi dan Jaringan dalam rangka memperoleh aset tetap berupa jalan, irigasi, dan jaringan. Pengeluaran untuk pos ini yang telah dikeluarkan dari Kas Daerah selama tahun anggaran 2013 adalah sebesar Rp215.954.664.100,00. Sebagian besar pengeluaran untuk pos ini dikeluarkan untuk melaksanakan peningkatan jalan lingkungan dan jalan kota.

VI.8.2.5. Arus Keluar Kas untuk Belanja Aset Tetap Lainnya

Arus keluar kas dari Belanja Aset Tetap Lainnya merupakan pengeluaran yang berasal dari pos Belanja Modal Aset Tetap Lainnya dalam rangka memperoleh aset tetap berupa buku dan barang perpustakaan, dan barang bercorak seni dan budaya. Pengeluaran untuk pos ini yang telah dikeluarkan dari Kas Daerah selama tahun anggaran 2013 adalah sebesar Rp1.451.739.980,00. VI.8.3. Arus Kas dari Aktivitas Pembiayaan Arus kas ini mencerminkan penerimaan dan pengeluaran kas bruto sehubungan dengan pendanaan defisit atau penggunaan surplus anggaran. Arus Kas bersih dari aktivitas ini untuk tahun anggaran 2013 adalah sebesar Rp57.559.500,00 terdiri dari: VI.8.3.1. Arus Keluar Kas untuk Pengunaan SiLPA Arus keluar kas ini merupakan penyertaan pengunaan SiLPA sebesar Rp57.559.500,00.

VI.8.4. Aktivitas Non Anggaran

Arus kas dari aktivitas non anggaran mencerminkan penerimaan dan pengeluaran kas bruto yang tidak mempengaruhi APBD Kota Tangerang. Arus kas bersih dari aktivitas ini untuk tahun anggaran 2013 adalah Rp0,00. Rincian arus kas ini terdiri dari:

VI.8.4.1. Arus Masuk Kas dari Penerimaan Perhitungan Fihak Ketiga

PFK Arus masuk kas ini merupakan penerimaan pungutan PPh, PPN, Taspen, Askes, Taperum, dan pungutan lainnya yang harus disetorkan kepada PEMERINTAH KOTA TANGERANG http:www.tangerangkota.go.id Catatan atas Laporan Keuangan - 96 - pihak ketiga yang berhak. Sampai dengan tanggal 31 Desember 2013, nilai penerimaan Perhitungan Fihak Ketiga adalah sebesar Rp37.454.340.357,00 yang sebagian besar berasal dari pungutan Taperum, IWP, dan Askes yang berasal dari gaji dan tunjangan pegawai. VI.8.4.2. Arus Keluar Kas untuk Pengeluaran Perhitungan Fihak Ketiga PFK Arus keluar kas ini merupakan pembayaran pungutan PPh, PPN, Taspen, Askes, Taperum, dan pungutan lainnya yang harus disetorkan kepada pihak ketiga yang berhak. Sampai dengan tanggal 31 Desember 2013, nilai penyetoran Perhitungan Fihak Ketiga adalah sebesar Rp37.454.340.357,00 yang sebagian besar berasal dari pungutan Taperum, IWP, dan Askes yang berasal dari gaji dan tunjangan pegawai.

VI.9. PENGUNGKAPAN