Mata Pencaharian Pendidikan Gambaran Umum Daerah Penelitian

44 Tanaman yang biasa ditanam adalah padi, jagung, cabai, sayuran.Lain halnya pendapatan petani pada saat musim kemarau, pada saat musim kemarau petani di desa Mandisari serentak menanam tanaman tembakau, hal ini disebabkan karena pada saat musim kemarau merupakan musim yang cocok untuk menanam tembakau. Biaya operasional petani tembakau lebih besar jika dibandingkan dengan biaya operasional tanaman lainnya, hal ini disebabkan proses perawatan tanaman tembakau lebih sulit dan harus telaten jika ingin mendapatkan hasil yang baik. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, peneliti mendapatkan informasi dari responden jika biaya operasional perawatan tanaman tembakau lebih tinggi daripada perawatan tanaman lain. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, penulis mendapatkan informasi tentang perhitungan pendapatan petani pada saat mengolah hasil pertanian tembakau. Pendapatan petani yang mengolah hasil pertanian tembakau sebesar Rp. 60.000.000 dengan lahan 1,5 hektar. Adapun biaya operasional dalam penanaman hingga panen tembakau sebesar Rp. 74.000.000 dan hasil penjualan tembakau sebesar Rp. 134.000.000. 45 3 Asosiasi Petani Tembakau Indonesia Petani juga memiliki asosiasi yang dikenal sebagai Asosiasi Petani Tembakau Indonesia APTI. Peran Peran APTI dalam proses penentuan harga tembakau di Temanggung adalah sebagai pembantu mediasi antara petani dan pemerintah. APTI memberikan rincian dana Break Event Point BEP petani kepada pemerintah baik Bupati atau Gubernur yang digunakan sebagai pedoman dalam menekan pabrikan agar harga pembelian tembakau minimal diatas BEP petani. Daya tawar petani ditentukan oleh cuaca yang berpengaruh pada kualitas produksi hasil pertanian tembakau. Jika cuaca baik seperti saat ini kemungkinan besar pabrik akan membeli tembakau dengan harga yang tinggi, tetapi jika cuaca sedang jelek pabrik akan menawar dengan harga rendah dan pertemuan yang membahas harga tembakau akan lama untuk negosiasi harga yang tepat dan diatas BEP petani. Penggunaan KTA yang dikeluarkan oleh pabrrik berfungsi sebagai pengikat pemilik KTA dalam penjualan kepada pabrik jika ada kerusakan atau tembakau yang busuk muthur. Petani jika diberi KTA juga tidak akan mau menjual ke gudang sendiri jika jumlahnya sedikit dengan alasan antri di gudang lama dan harus menyelesaikan kegiatan produksi hasil pertanian di rumah. Anggota APTI yang memiliki KTA dilarang mengatasnamakan