Kesimpulan Saran KESIMPULAN DAN SARAN

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan

1. Ada pengaruh signifikan iklim keselamatan kerja terhadap perilaku aman karyawan rig operation PT. Asia Petrocom Services Duri Tahun 2016. Besarnya pangaruh yang diperoleh adalah 86,2. 2. Terdapat tiga dimensi iklim keselamatan kerja yang berpengaruh signifikan terhadap perilaku aman karyawan rig operation yaitu prioritas keselamatan kerja manajemen, komitmen dan kompetensi p=0,000, komunikasi dan pelatihan keselamatan kerja termasuk percaya terhadap komptensi keselamatan kerja dari rekan kerja p=0,039, dan prioritas keselamatan kerja dari karyawan dan sikap tidak mau ambil risiko keselamatan kerja p=0,001 dimana dimensi yang paling dominan berpengaruh adalah prioritas keselamatan kerja manajemen, komitmen dan kompetensi.

6.2 Saran

Berkaitan dengan hasil penelitian ini, maka peneliti mengajukan saran – saran sebagaiberikut : 1. Bagi pihak manajemen agar senantiasa berkomitmen untuk selalu mengutamakan keselamatan dalam tujuan produksi dan meningkatkan kompetensi karyawan. Komitmen manajemen dapat berupa perhatian terhadap keselamatan pekerja, tindakan-tindakan terhadap bahaya yang mengancam keselamatan kerja, tindakan proaktif yang merupakan pencegahan seperti melengkapi pekerja dengan perlengkapan pelindung keselamatan, memperingatkan adanya sanksi tegas bagi siapa saja yang melanggar peraturan keselamatan, meningkatkan efektivitas pengawasan terhadap perilaku karyawan di rig operation. 85 Universitas Sumatera Utara 2. Kompetensi karyawan dapat ditingkatkan melalui program pelatihan keselamatan, oleh karena itu perlu adanya pemantapan dan penambahan proram pelatihan keselamatan training yang dilaksanakan. 3. Bagi karyawan rig operation hendaknya memiliki sikap kesadaran yang tinggi atas keadaan berbahaya dan risiko yang ada ditempat kerja sehingga mampu bekerja sesuai dengan aturan yang ditetapkan dan berhasil mencapai perilaku aman. Universitas Sumatera Utara

BAB II TINJAUAN PUSTAKA