Analisis Deskriptif Analisis Akhir pengujian hipotesis

49

3.6 Metode Analisis Data

Setelah data-data dalam penelitian ini terkumpul, langkah selanjutnya yaitu menganalisis data. Dalam proses penganalisisan data terdapat berbagai metode analisis data yang digunakan. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi analisis deskriptif, uji prasyarat analisis, dan analisis akhir.

3.6.1 Analisis Deskriptif

Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen untuk mengetahui keefektifan metode field trip terhadap hasil belajar siswa kelas III pada materi sumber daya alam. Deskripsi data memiliki tujuan untuk memberikan penjelasan tentang suatu data supaya data yang disajikan dapat dipahami dengan mudah. Penelitian ini menghasilkan data kuantitatif. Data kuantitatif adalah data yang berbentuk angka atau data kualitatif yang diangkakanscoring Sugiyono 2014: 6.

3.6.2 Uji Prasyarat Analisis

Uji prasyarat analisis yang akan dipakai dalam peneitian ini meliputi:

3.6.2.1 Uji Normalitas

Menurut Kasmadi dan Siti Sunariah 2014: 116, uji normalitas dilakukan untuk mengetahui apakah data dari dua variabel penelitian yang diperoleh berasal dari data yang berdistribusi secara normal atau tidak. Ketika setiap variabel yang dianalisis berdistribusi normal, maka penggunaan statistik parametris dapat dilakukan. Namun apabila data tidak normal, maka statistik parametris tidak dapat digunakan, untuk itu perlu digunakan statistik nonparametris. Dalam penelitian ini pengujian normalitas data dilakukan menggunakan SPSS versi 17. 50

3.6.2.2 Uji Homogenitas

Uji homogenitas merupakan pengujian asumsi dengan tujuan untuk membuktikan data yang dianalisis berasal dari populasi yang tidak jauh berbeda keragamannya Kasmadi dan Siti Sunariah 2014: 118. Uji homogenitas dilakukan dengan membandingkan antara kelas eksperimen dan kelas control. Pada pengujian homogenitas dalam penelitian ini menggunakan SPSS versi 17.

3.6.2.3 Uji kesamaan Rata-rata

Uji kesamaan rata-rata dilakukan untuk mengetahui tingkat kemampuan awal siswa pada kelas eksperimen dan kontrol. Uji kesamaan rata-rata pada penelitian ini dilakukan pada nilai yang telah diperoleh siswa kelas III SD N Bogangin 1 saat semester I. Untuk lebih membuktikan bahwa kemampuan awal siswa kedua kelas relatif samatidak ada perbedaan dapat dilakukan penghitungan menggunakan Uji One Sample T Test pada program SPSS versi 17.

3.6.3 Analisis Akhir pengujian hipotesis

Pengujian hipotesis dilakukan untuk menentukan apakah hipotesis diterima atua tidak. Analisis akhir dalam penelitian ini yaitu untuk menguji hasil belajar siswa pada materi sumber daya alam dengan memberikan perlakuan yang berbeda pada kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas eksperimen diberi perlakuan dengan menerapkan metode field trip dalam proses pembelajarannya, sedangkan kelas kontrol menerapkan pembelajaran konvensional. Teknik pengujian hipotesis yang dilakukan bergantung dari sifat data yang akan diuji. Jika data yang diuji berdistribusi normal maka untuk menguji hipotesisnya menggunakan uji t. Namun apabila data yang diuji berdistribusi tidak 51 normal maka pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan U Mann Whitney Test U test. Pada penelitian ini pengujian hipotesis dengan software SPSS versi 17, dengan menggunakan menu Analyze – Compare Means – Independent Sample T Test. Untuk mengetahui apakah Ha atau Ho diterima atau ditolak yaitu dengan melihat nilai t dalam kolom TTest for Equality of Means. Nilai t hitung dibandingkan dengan nilai t tabel . Jika didapatkan nilai t hitung lebih besar daripada t tabel , maka dapat ditarik kesimpulan bahwa Ha diterima dan Ho ditolak. Pengambilan keputusan bisa juga dilihat dari nilai signifikansinya. Jika nilai signifikansinya lebih dari 0,05 maka Ho diterima, sedangkan jika nilai signifikansinya kurang dari 0,05 maka Ho ditolak Priyatno 2012: 49. Ketentuan di atas digunakan untuk menguji hipotesis dengan uji dua pihak two tailed. Jika pengujian hipotesis dilakukan dengan uji pihak kanan berlaku ketentuan, bila harga t hitung lebih kecil atau sa ma dengan ≤ dari t tabel , maka H diterima dan H a ditolak Sugiyono 2012: 103. 81 BAB 5 PENUTUP Pada bab ini berisi tentang simpulan dan saran dari hasil penelitian yang telah dilaksanakan. Simpulan dan saran dari hasil penelitian ini yaitu sebagai berikut.

5.1 Simpulan

Berdasarkan hasil dan pembahasan dari penelitian eksperimen yang berjudul “Keefektifan Metode Field Trip terhadap Hasil Belajar Sumber Daya Alam Siswa Kelas III SDN Bogangin 1 Kabupaten Banyumas ”, dapat dikemukakan simpulan penelitian sebagai berikut. 1 Terdapat perbedaan hasil belajar IPA materi sumber daya alam pada siswa kelas III SDN Bogangin 1 Kabupaten Banyumas antara pembelajaran yang menerapkan metode field trip dan pembelajaran yang menerapkan pembelajaran konvensional. Hal ini dibuktikan dengan data hasil penghitungan menggunakan rumus Independent samples t test melalui program SPSS versi 17 yang menunjukkan nilai t hitung = 2,186, t tabel = 2,003, dan nilai signifikansi sebesar 0,033. Artinya t hitung t tabel dan nilai signifikansi 0,05. Dengan demikian maka Ho 1 ditolak dan Ha 1 diterima. 2 Hasil belajar IPA materi sumber daya alam pada siswa kelas III SDN Bogangin 1 Kabupaten Banyumas yang pembelajarannya menerapkan metode field trip lebih baik dari pada yang menerapkan pembelajaran konvensional.

Dokumen yang terkait

Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran STAD Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas IV di MI Alwasliyah Jakarta Timur

0 9 147

KEEFEKTIFAN TWO STAY TWO STRAY TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM KELAS IV SDN KAJONGAN KABUPATEN PEKALONGAN

0 25 311

KEEFEKTIFAN METODE EKSPERIMEN TERHADAP HASIL BELAJAR SIFAT SIFAT CAHAYA SISWA KELAS V SDN 1 PRIGI KABUPATEN BANJARNEGARA

2 19 225

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MODEL MIND MAPPING MATERI SUMBER DAYA ALAM TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV SD NEGERI 03 MAJALANGU WATUKUMPUL KABUPATEN PEMALANG

4 27 259

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATERI TARI PENDEK BERTEMA MELALUI METODE FIELD TRIP PADA SISWA KELAS III SD NEGERI KALIBATUR KABUPATEN BANYUMAS

3 59 277

PENGARUH SUMBER BELAJAR OTENTIK DALAM FIELD TRIP DI PANTAI TELUK AWUR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA MATERI EKOSISTEM

0 17 157

KEEFEKTIFAN MODEL TALKING STICK TERHADAP HASIL BELAJAR SUMBER DAYA ALAM SISWA KELAS III SDN GROGOLBENINGSARI KABUPATEN KEBUMEN

0 15 225

Pengaruh penerapan model pembelajaran Student Teams Achivement Division (STAD) terhadap hasil belajar IPA siswa kelas IV Di Madrasah Ibtidaiyah Al Wasliyah Jakarta Timur

0 18 147

PENGARUH METODE FIELD TRIP TERHADAP HASIL BELAJAR DITINJAU DARI SIKAP PEDULI LINGKUNGAN PADA MATERI SUMBER DAYA ALAM KELAS XI IPS SMAN 1 SIANTAN.

0 1 1

KEEFEKTIFAN MODEL TPS BERBANTU MEDIA FOTO TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MENULIS DESKRIPSI PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 BOGANGIN KABUPATEN BANYUMAS

0 1 86