Desain Penelitian Populasi dan Sampel 1. Populasi Kriteria Penelitian Kriteria Responden dalam penelitian ini adalah : Instrumen Penelitian

31

BAB IV METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Desain penelitian yang digunakan adalah deskriftif, dengan memakai pendekatan cross sectional yakni penelitian yang dilakukan hanya pada suatu periode tertentu dan pengambilan sampel dilakukan dalam sekali waktu. Penelitian ini bertujuan untuk membuat gambaran atau deskripsi tentang suatu keadaan atau area populasi tertentu yang bersifat faktual secara objektif, sistematis dan akurat yaitu mengetahui pengetahuan dan sikap ibu tentang kejadian diare pada balita di Puskesmas Teladan, Medan.

B. Populasi dan Sampel 1. Populasi

Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian, subjek berupa benda, semua benda yang memiliki sifat atau ciri pada suatu subjek Mahfoedz, 2010. Populasi dalam penelitian ini yakni semua ibu balita usia 1 – 5 tahun yang datang memeriksakan balitanya ke poli KIA puskesmas Teladan 2. Sampel Sampel adalah sebagian dari populasi yang akan diteliti atau sejumlah karakteristik yang dimiliki oleh populasi..Adapun teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik pengambilan sampel consecutive sampling,yakni cara pengambilan sampel yang memenuhi kriteria penelitian sampai kurun waktu tertentu sehingga jumlah sampel dapat terpenuhi Hidayat, 2011 dalam penelitian ini yaitu kurun waktu 14 Maret- 10 Mei 2014. Sampel dalam penelitian Universitas Sumatera Utara ini adalah ibu yang memiliki balita berumur 1-5 tahun yang datang memeriksakan balitanya ke poli KIA Puskesmas Teladan Medan

C. Kriteria Penelitian Kriteria Responden dalam penelitian ini adalah :

1. Ibu balita yang memiliki balita usia 1 - 5 tahun yang datang memeriksakan balitanya ke poli KIA Puskesmas Teladan 2. Ibu balita yang bersedia menjadi responden, menanda tangani informed consent dan mau mengisi lembar kuesioner. 3. Ibu dalam keadaan sehat

D. Tempat penelitian dan Waktu Penelitian 1. Tempat Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Teladan yang terletak di jalan Sisingamangaraja No. 65, Kelurahan Teladan Barat, Kecamatan Medan Kota. Pelaksanaan pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan pada 14 Maret – 10 Mei 2014. Adapun alasan utama mengapa peneliti memilih Puskesmas Teladan sebagai lokasi penelitian karena : a. Ditempat ini belum pernah dilakukan penelitian yang sejenis tentang pengetahuan dan sikap ibu tentang kejadian diare pada balita b. Puskesmas Teladan memiliki data data mengenai diare pada balita c. Merupakan salah satu puskesmas besar dan memiliki fasilitas rawat inap yang ada di Kota Medan Universitas Sumatera Utara d. Merupakan salah satu lahan praktek mahasiswa institusi pendidikan kesehatan

2. Waktu Penelitian

Penulisan Karya Tulis Ilmiah ini dilakukan mulai Oktober 2013 sampai dengan Juli tahun 2014. Dimulai dari pengajuan judul, penelusuran pustaka, melakukan survey awal, konsultasi dengan dosen pembimbing, pengajuan proposal, pengolahan data, dan sidang akhir. Dimana pengambilan data dalam penelitian ini dilakukan pada 14 Maret 2014 – 10 Mei 2014.

E. Etika Penelitian

Masalah etika penelitian kebidanan yang harus diperhatikan antara lain adalah sebagai berikut:

1. Informed consent

Merupakan bentuk persetujuan antara peneliti dengan responden penelitian dengan memberikan lembar persetujuan dan diberikan sebelum penelitian dilakukan. Tujuannya agar responden mengerti maksud dan tujuan penelitian, mengetahui dampaknya. Jika subjek bersedia, maka mereka harus menandatangani lembar persetujuan dan jika responden tidak bersedia maka peneliti harus menghormati hak responden tersebut..

2. Anonymity

Masalah etika kebidanan merupakan masalah yang memberikan jaminan dalam penggunaan subjek penelitian dengan cara tidak mencantumkan nama responden hanya mencantumkan kode berupa nomor urut responden pada lembar kuesioner penelitian yang disediakan Universitas Sumatera Utara

3. Kerahasiaan confidentiality

Dalam penelitian ini, peneliti memberikan jaminan kerahasiaan hasil penelitian, baik informasi maupun masalah-masalah lainnya. Semua hasil yang terkumpul akan dijamin kerahasiaanya oleh peneliti, hanya kelompok data tertentu yang akan dilaporkan pada hasil riset Hidayat, 2011.

F. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian yang digunakan pada penulisan karya tulis ilmiah ini ada 2 jenis yaitu: 1. Kuesioner data demografi ibu balita Yang berisi mengenai data umum ibu berupa umur ibu, suku, serta pendidikan terakhir 2. Lembar kuesioner Yang berisi pertanyaan pengetahuan dan pernyataan sikap ibu tentang kejadian diare pada balita Dalam penelitian ini cara ukur yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah dengan menggunakan penyebaran lembar kuesioner, dan alat ukur yang digunakan berupa kuesioner .

G. Alat pengumpulan data