Uji validitas dan Reliabilitas

Ket: P = Panjang kelas interval Rentang = Nilai tertinggi-nilai terendah Banyak Kelas = jumlah Kategori Hidayat, 2007 Dimana diketahui skor maksimum yang diperoleh dari jumlah nilai jawaban tertinggi dikali dengan jumlah pertanyaan4x10=40 dan skor minimum didapatkan dari jumlah jawaban terndah yakni 1 dikalikan jumlah pernyataan 1x10=10. Rentang kelas yakni 30 didapatkan dari 40-10=30 yakni skor nilai tertinggi-skor nilai terendah dan banyaknya kelas dibagi 2 yakni positif dan negative maka didapatkan panjang kelas sebesar 15 didapatkan dari 30 rentang kelas dibagi 2 kelas. Jika skor maksimal adalah 40 dan skor minimal adalah 10 dengan interval yakni 15, maka dapat dikategorikan: 1. Positif= apabila mendapat skor 26-40 2. Negative= apabila mendapat skor 10-25

H. Uji validitas dan Reliabilitas

1. Validitas Validitas memiliki arti ketepatan dan kecermatan. Secara sederhana yang dimaksud dengan valid adalah sahih. Alat ukur dikatakan sahih apabila alat ukur itu benar-benar mengukur apa yang hendak diukur Machfoedz, 2010. Dalam penelitian ini dilakukan pengujian validitas isi content validity .pengujian validitas isi instrument bersifat social seperti kuesioner dengan suatu analisis teoritik, apakah pertanyaan atau pernyataan tersebut secara logika dalam menanyakan indicator- indikator dari variabel-variabel yang akan diukur Machfoedz, 2010. Dalam penelitian ini terdiri dari dari 21 pertanyaan pengetahuan , dan 10 pertanyaan Universitas Sumatera Utara mengenai sikap dan dikonsulkan kepada ahlinya yakni dalam penelitian ini peneliti meminta bantuan ahli untuk memvalidasinya dan pernyataan dikatakan valid apabila CVI adalah 0,7. Uji validitas dilakukan oleh Ibu Farida Linda Sari Siregar, S.Kep, Ns. M.Kep dengan nilai CVI diperoleh yaitu 0,77 untuk kuesioner pengetahuan dan untuk kuesioner sikap nilai CVI nya adalah 0,79 2. Reliabilitas Reliabilitas artinya keajegan, maksudnya berkali-kali untuk mengukur hasilnya tetap atau paling sedikit berbeda amat sedikit. Bila berkali-kali untuk mengukur bedanya banyak, maka alat ukur tersebut tidak reliabel Machfoedz, 2010. Reliabilitas dilakukan pada responden yang memiliki kriteria yang sama dengan responden yang menjadi subyek penelitian yakni sebanyak 10 orang responden . Dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah ini menggunakan uji reliabilitas uji statistic Cronbachs Alpha SPSS 17 hasil yang didapatkan yakni nilai koefisien uji reliabilitas untuk kuesioner pengetahuan adalah 0,80 dan kuesioner sikap adalah 0,771. Instrument dikatakan reliabel bila nilai koefisiennya 0,600 – 0,799.

I. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data merupakan cara atau metode yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam suatu penelitian Notoatmodjo,2010 Pengumpulan data yang terkumpul dalam penelitian ini adalah: 1. Data Primer yaitu data yang diperoleh sendiri dan langsung dari Responden. Dalam penelitian ini menggunakan kuesioner mengenai pengetahuan dan sikap ibu tentang kejadian diare pada balita. Universitas Sumatera Utara 2. Data Sekunder dalam penelitian ini adalah data yang diperoleh dari Kepala Puskesmas Teladan mengenai gambaran umum puskesmas, batas wilayah kerja dan lain-lain.

J. Pengolahan Data