Tujuan Penelitian Metodologi Penelitian Sistematika Penulisan

1.4 Tujuan Penelitian

Tujuan Umum: Mengembangkan Sistem Informasi Geospasial berbasis mobile pada perlindungan TKI di BNP2TKI Tujuan Khusus: 1. Mengembangkan sistem monitoring keberadaan dan status dari setiap TKI yang bekerja di luar negeri secara near real time 2. Mengembangkan sistem penyedia lokasi dan rute menuju kantor Kedutaan Indonesia kepada TKI 3. Mengembangkan sistem pengingat masa kontrak bekerja masing- masing TKI 4. Mengembangkan sistem pengirim sinyal S.O.S Save Our Soul dari TKI menuju Kedubes RI setempat

1.5 Manfaat Penelitian

1.5.1 Manfaat Bagi TKI

1. Mendapatkan Informasi mengenai masa visa atau kontrak dan pengingat sehingga diharapkan tidak ada lagi masalah tentang masa kontrak bekerja. 2. Memberikan petunjuk arah menuju kedutaan Indonesia di negara masing-masing TKI bekerja.

1.5.2 Manfaat Bagi BNP2TKI

1. Meningkatkan jaminan perlindungan terhadap Tenaga Kerja Indonesia yang bekerja di luar negeri seperti yang dituliskan pada UU No. 39 Tahun 2004 dan Perpres RI No. 81 Tahun 2006 2. Memudahkan BNP2TKI untuk melacak lokasi TKI yang sedang mengalami masalah.

1.5.3 Manfaat Bagi Masyarakat

1. Meningkatkan kepercayaan masyarakat akan kinerja pemerintah khususnya dalam bidang jaminan perlindungan TKI di luar negeri.

1.5.4 Manfaat Bagi Penulis

1. Memberikan pemahaman menyeluruh mengenai penerapan Sistem Informasi Geospasial berbasis mobile dengan metodologi Object Oriented Analysis and Design. 2. Mendapat pengalaman terhadap tahapan penelitian dalam pengembangan Sistem Informasi Geospasial berbasis mobile dengan pendekatan Cocoa pada Objective-C.

1.5.5 Manfaat bagi UIN Syarif Hidayatullah

1. Penelitian ini dapat menjadi salah satu referensi bagi penelitian berikutnya dalam pengembangan Sistem Informasi Geospasial berbasis mobile pada monitoring suatu obyek.

1.6 Metodologi Penelitian

Metodologi penelitian didalam penelitian ini menggunakan beberapa metode yang bertujuan mempermudah dalam melakukan analisis dan pengembangan aplikasi, yaitu metode pengumpulan data dan metode pengembangan sistem. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan studi pustaka serta metode pengembangan sistem yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Object Oriented Analysis and Design OOAD.

1.7 Sistematika Penulisan

Secara garis besar, penulisan ini dibagi menjadi lima 5 bab. Adapun isi dari masing-masing bab adalah sebagai berikut: BAB 1. PENDAHULUAN Bab ini mengemukakan latar belakang dibuatnya penulisan ini, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metodologi penelitian, dan sistematika penulisan yang masing-masing dijelaskan pada tiap bab. BAB 2. LANDASAN TEORI Bab ini menguraikan tentang pengertian dan teori-teori yang digunakan sebagai landasan atau dasar dari penelitian ini. BAB 3. METODOLOGI PENELITIAN Bab ini menguraikan tentang metode penelitian yang mencakup kerangka berpikir, metode pengumpulan data, dan metode pengembangan sistem yang digunakan dalam mengembangkan sistem informasi geospasial monitoring TKI berbasis mobile dengan pendekatan Framework Cocoa pada Objective-C. BAB 4. HASIL PENELITIAN DAN ANALISIS Bab ini menguraikan tentang hasil penelitian, analisis dan pengujian tentang sistem informasi geospasial monitoring TKI berbasis mobile dengan pendekatan Framework Cocoa pada Objective-C. BAB 5. KESIMPULAN DAN SARAN Bab ini berisi kesimpulan dari uraian yang sudah diterangkan pada bab-bab sebelumnya, dan juga berisi saran-saran perbaikan terhadap sistem yang dihasilkan. 60

BAB II LANDASAN TEORI

2.1 Konsep Dasar Sistem Informasi