Pengertian komputer Manfaat media komputer

Pembelajaran Berbasis Komputer CBI adalah sebuah konsep baru yang sampai saat ini banyak jenis desain dan implementasinya, tentunya dalam dunia pendidikan dan pembelajaran.

2. Pengertian komputer

Komputer adalah hasil teknologi modern yang membuka kemungkinan yang besar sebagai alat pendidikan. Dewasa ini komputer memiliki fungsi yang berbeda-beda dalam bidang pendidikan dan latihan. Komputer berperan sebagai manajer dalam proses pembelajaran yang dikenal dengan Computer-Managed Instruction CMI. Ada pula peran komputer sebagai pembantu tambahan dalam belajar; pemanfaatannya meliputi penyajian informasi isi materi pelajaran, latihan, atau kedua- duanya. Modus ini dikenal sebagai pengajaran dengan bantuan komputer Computer-assisted Instruction-CAI. CAI mendukung pengajaran dan pelatihan akan tetapi ia bukanlah penyampai utama materi pelajaran. Komputer dapat menyajikan informasi dan tahapan lainnya disampaikan bukan dengan media komputer. Dengan menggunakan perangkat lunak, komputer dapat digunakan untuk membuat program belajar-mengajar yang memungkinkan dilaksanakannya berbagai kegiatan seperti presentase informasi dalam bentuk teks, grafik, simulasi, animasi, latihan-latihan, umpan balik langsung, instruksi yang bersifat individual sesuai dengan kemajuan belajarnya, dan lain-lain. Komputer juga dapat digunakan untuk menampilkan konsep- konsep fisika yang abstrak menjadi nyata melalui visualisasi statis maupun dengan visualisasi dinamis animasi. Melalui animasi dapat dibuat suatu konsep yang lebih menarik sehingga menambah motivasi untuk mempelajari fisika.

3. Manfaat media komputer

a. Memberikan keuntungan-keuntungan yang tidak dimiliki oleh media pembelajaran lainnya yaitu kemampuan komputer untuk berinteraksi secara individu dengan siswa. b. Sebagai sarana interaksi untuk memberikan umpan balik terhadap hasil belajar dan memberikan pengukuhan reinforcement terhadap prestasi belajar siswa. c. Komputer dapat menciptakan iklim belajar yang efektif bagi siswa yang lambat slow learner, tetapi juga dapat memacu efektivitas belajar bagi siswa yang lebih cepat fast learner.

4. Langkah-langkah penggunaan media komputer