Jenis dan Pendekatan Penelitian Tempat dan Waktu Sumber Data Keabsahan Data

34

BAB III METODEPENELITIAN

Metode penelitian adalah suatu cara untuk mendapatkan data dalam suatu penelitian, atau dengan kata lain adalah suatu cara yang digunakan untuk memecahkan suatu masalah.

A. Jenis dan Pendekatan Penelitian

Berdasarkan pada permasalahan yang diajukan dalam penelitian ini, yakni permasalahan kompetensi kewirausahaan kepala sekolah, maka jenis penelitian yang relevan dengan penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Penelitian kualitatif deskriptif adalah penelitian yang menghasilkan data berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati serta memberikan gejala-gejala, fakta-fakta atau kejadian secara sistematis dan akurat untuk memberikan gambaran lebih jauh tentang apa yang menjadi obyek penelitian. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan berbagai informasi kualitatif dengan deskripsi analisis yang teliti dan penuh makna, yang juga tidak menolak informasi kuantitatif dalam bentuk angka maupun jumlah. Pada tiap-tiap obyek akan dilihat kecenderungan, pola pikir, ketidakteraturan, serta tampilan perilaku dan integrasinya. 35

B. Tempat dan Waktu

Penelitian terhadap kompetensi kewirausahaan kepala sekolah ini dilakukan di SMK Muhammadiyah 1 Klaten Utara yang berlokasi di Jalan Ki Ageng Pengging No. 40 Gergunung Klaten Utara . Penelitian ini telah dilaksanakan pada awal bulan Maret hingga bulan Mei 2013.

C. Sumber Data

Sumber data dalam penelitian ini adalah Kepala SMK Muhammadiyah 1 Klaten Utara, wakil kepala sekolah, dan guru di SMK Muhammadiyah 1 Klaten Utara.

D. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data merupakan suatu cara untuk memperoleh data- data yang diperlukan dalam penelitian. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini meliputi:

1. Wawancara Mendalam in-depth Interview

Wawancara dilakukan untuk mendapatkan data dari kepala sekolah sebagai subjek dalam penelitian ini. Wawancara dilakukan dengan wawancara yang bersifat terbuka. Hal ini dilakukan agar bisa menggali data yang sebanyak- banyaknya dari kepala sekolah. Untuk menunjang data dari kepala sekolah, peneliti juga melakukan wawancara kepada guru dan staf. 36

2. Observasi

Observasi dilakukan untuk memperoleh data yang bermanfaat untuk menunjang dan membuktikan data yang telah diperoleh dengan wawancara. Observasi dilakukan di lingkungan SMK Muhammadiyah 1 Klaten Utara, meliputi kejadian-kejadian, rapat-rapat, dan produk-produk inovasi sekolah.

3. Dokumentasi

Analisis dokumen dilakukan untuk mengumpulkan data yangbersumber dari arsip dan dokumen baik yang berada di sekolah ataupun yangberada di luar sekolah, yang ada hubungannya dengan penelitian ini.Dokumen-dokumen yang dipakai seperti daftar hadir kepala sekolah, notulen rapat, karya tulis ilmiah kepala sekolah, dan foto-foto kegiatan.

E. Keabsahan Data

Untuk memperoleh data yang valid dan akurat maka digunakan teknik trianggulasi, yaitu teknik pemeriksaan keabsahan data dengan memanfaatkan sesuatu diluar data untuk keperluan pengecekan data atau sebagai pembanding terhadapdata tersebut, dan teknik trianggulasi yang paling banyak digunakan adalah dengan pemeriksaan melalui sumber yang lainnya. Teknik triangulasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah trianggulasi sumber, trianggulasi metode, dan trianggulasi teori. Menurut Moloeng 2007:330, trianggulasi adalah teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu yang lain. Di luar data untuk keperluan pengecekan atau sebagai pembanding terhadap data itu. Teknik trianggulasi yang paling banyak digunakan ialah pemeriksaan melalui sumber lainnya. 37

F. Teknik Analisis Data