Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

5

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan sebelumnya, maka rumusan ma- salah dalam penelitian ini adalah “Bagaimanakah penerapan self assessment untuk mengungkap kemampuan kinerja siswa dalam kegiatan praktikum larutan elektro- lit dan nonelektrolit?” Rumusan masalah ini dapat dikembangkan menjadi beberapa pertanyaan sebagai berikut: 1. Apakah self assessment dapat mengungkap kinerja siswa pada praktikum larutan elektrolit dan nonelektrolit? 2. Bagaimanakah kemampuan self assessment siswa pada praktikum larutan elektrolit dan nonelektrolit? 3. Bagaimanakah pelaksanaan self assessmnent siswa pada praktikum larutan elektrolit dan nonelektrolit?

C. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan self assessment untuk mengungkap kinerja siswa kelas X 5 SMAN 5 Bandar Lampung dalam praktikum larutan elektrolit dan nonelektrolit. Secara khusus, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1. Kemampuan self assessment dalam mengungkap kinerja siswa pada praktikum larutan elektrolit dan nonelektrolit. 2. Kemampuan self assessment siswa pada praktikum larutan elektrolit dan non- elektrolit. 6 3. Pelaksanaan self assessmnent siswa pada praktikum larutan elektrolit dan nonelektrolit.

D. Manfaat Penelitian

Penelitian ini dilakukan dengan harapan dapat memberikan manfaat antara lain: 1. Bagi siswa a. Melatih siswa untuk menilai secara objektif. b. Melatih kepercayaan diri siswa dalam menilai dirinya sendiri. c. Memperoleh umpan balik sehingga siswa dapat meningkatkan kinerjanya dalam kegiatan praktikum selanjutnya. 2. Bagi guru a. Mempermudah guru dalam proses penilaian terhadap siswa. b. Sebagai cara alternatif dalam kegiatan penilaian. c. Mengetahui penerapan self assessment pada proses penilaian kinerja siswa dalam kegiatan praktikum. 3. Bagi peneliti lain a. Sebagai informasi mengenai kelebihan dan kekurangan self assessment da- lam pembelajaran. b. Memberikan gambaran mengenai pelaksanaan self assessment untuk mengungkap kinerja siswa. c. Sebagai bahan rujukan untuk penelitian selanjutnya. 7

E. Ruang Lingkup