Struktur Organisasi PT. PLN Persero Udiklat Tuntungan Medan Manager Instruktur

Yulia Sucita : Peranan Public Relation Dalam Menigkatkan Pelayanan Pada PT.PLN Persero Udiklat Tuntungan Medan, 2008. USU Repository © 2009 Sementara itu, PT. PLN Persero Wilyah II berkosentrasi pada distribusi dan penjualan tenaga listrik. Pada tahun 2003 PT. PLN Persero Wilayah II berubah menjadi PT. PLN Persero Wilayah Sumatera Utara .

2. Struktur Organisasi PT. PLN Persero Udiklat Tuntungan Medan

Organisasi merupakan wadahkumpulan orang-orang yang bekerja sama untuk mencapai tujuan. Untuk menciptakan kerja sama yang baik, maka diperlukan suatu sturktur organisasi yang baik. Menurut Kadarman 2001 : 25, pengorganisasian organizing adalah penetapan struktur peran-peran melalui penentuan bebagai aktifitas yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan-tujuan perusahaan dan bagian-bagiannya, pengelompokkan aktivitas-aktivitas, penugasan, pendelegasian, wewenang untuk melaksanakannya, serta pengkoordinasian hubungan-hubungan wewenang dan informasi baik secara horizontal maupun vertikal dalam struktur organisasi. Dilihat dari pengertiannya, struktur organisasi merupakan suatu susunan kerangka hubungan unit-unit organisasi yang ada dalam organisasi mulai dari Departemen yang tertinggi sampai dengan unit terkecil dengan tugas, fungsi dan wewenag masing-masing. Untuk lebih jelas lagi mengenai bentuk struktur organisasi pada PT. PLN Persero UDIKLAT TUNTUNGAN MEDAN, maka penulis menguraikan gambar, tugas beserta tanggung jawab pada struktur organisasi PT. PLN Peresero UDIKLAT TUNTUNGAN MEDAN. Yulia Sucita : Peranan Public Relation Dalam Menigkatkan Pelayanan Pada PT.PLN Persero Udiklat Tuntungan Medan, 2008. USU Repository © 2009

1. Manager

Mempunyai tugas, wewenang dan tanggung jawab sebagai berikut : 1 Menjaga nama baik PT. PLN Persero UDIKLAT TUNTUNGAN MEDAN 2 Memimpin, mengurus dan mengelola wilayah sesuai dengan tugas pokoknya. 3 Mewakili PLN dalam melakukan tindakan hukum dilingkungan PT. PLN Persero UDIKLAT TUNTUNGAN MEDAN 4 Mengusulkan dan melaksanakan rencana kerja sama dan anggaran yusng ditetapkan direksi PT, PLN Persero UDIKLAT TUNTUNGAN MEDAN. 5 Melaksanakan kebijaksanaan umum dalam mengurus wilayah yang telah digariskan oleh Direksi.

2. Instruktur

Bertanggung jawab dalam mengawasi dan mengarahkan kegiatan yang dilkukan oleh setiap bagian, menerima setiap laporan dari masing-masing bagian, kemudian menyerahkan laporan tersebut kepada General Manajer.

3. Asisten Manager Administrasi dan Keuangan.