Pendekatan Penelitian Sasaran Penelitian

39 BAB III METODE PENELITIAN Pada bab ini dipaparkan metode penelitian yang meliputi pendekatan penelitian, subjek penelitian, sasaran penelitian, langkah-langkah penelitian, data dan sumber data.

3.1 Pendekatan Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan variasi keterampilan membuka dan menutup pelajaran dengan tema l’Identité. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah metode penelitian dan pengembangan atau Research and Development RD. Menurut Sugiyono 2010: 407, metode penelitian dan pengembangan adalah metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu, dan menguji keefektifan produk tersebut. Adapun langkah-langkah penelitian dan pengembangan yang harus dilakukan yaitu dimulai dari melihat potensi dan masalah, dilanjutkan dengan pengumpulan data, membuat desain sebuah produk, validasi desain serta revisi desain tersebut, diteruskan dengan uji coba produk dan revisi produk, dilanjutkan dengan uji coba pemakaian dan seterusnya bila masih ditemukan kekurangan, revisi produk lagi, setelah produk dirasa cukup baik barulah langkah terakhir yang dilakukan adalah memproduksi secara masal Sugiyono 2010: 409. Bagan 3.1 Alur Metode Penelitian dan Pengembangan Mempertimbangkan lamanya waktu penelitian dan supaya penelitian lanjutan dapat dilaksanakan oleh peneliti lain, maka peneliti hanya menggunakan lima langkah disesuaikan dengan kebutuhan penelitian yatu: 1 potensi dan masalah 2 pengumpulan data, 3 desain produk, 4 validasi desain produk dan uji ahli media pembelajaran, 5 revisi produk. Berikut uraian langkah-langkah dalam penelitian ini. Bagan 3.2 Langkah-langkah Penelitian dan Pengembangan

3.2 Sasaran Penelitian

Sasaran penelitian ini adalah pengembangan variasi keterampilan membuka dan menutup pelajaran pada kelas X dengan tema l ’Identité. Potensi dan Masalah Pengumpulan Data Desain Produk Validasi Desain Revisi Desain 1.Potensi dan Masalah 2. Pengum- pulan Data 3. Desain Produk 4. Validasi Desain 8. Uji coba Pemakaian 7. Revisi Produk 6. Uji coba Produk 5. Revisi Desain 9. Revisi Produk 10. Produksi Massal

3.3 Langkah Penelitian