Deskripsi Lokasi Letak Geografis dan Pembagian Administratif

BAB IV HASIL DAN ANALISA PENELITIAN

4.1. Deskripsi Lokasi

Pulau Samosir adalah sebuah pulau yang terletak di tengah-tengah danau Toba, meliputi daerah seluas 627 km². Pulau ini merupakan tempat tinggal kelompok masyarakat Batak Toba, yang memiliki beberapa desa, yaitu Tomok, Siallagan, Ambarita, dan Tuktuk. Di daerah ini kita dapat menyaksikan situs purbakala, yaitu Kuburan Raja Sidabutar, rumah-rumah adat yang sudah tua dan patung-patung batu. Di kecamatan Onan Runggu misalnya terdapat bumi perkemahan Lagundi yang merupakan areal perkemahan. Madjid, 2003 : 34 Tuktuk ini sendiri merupakan daerah wisata di Sumatera Utara yang yang sebagian besar terdiri atas perairan danau Toba yang berdasarkan data BPS merupakan daerah wisata yang banyak dikunjungi wisatawan mancanegara.

4.2. Letak Geografis dan Pembagian Administratif

Secara geografis, kecamatan Simanindo terletak di atas permukaan laut 901- 1.496 meter dengan luas wilayah 198,20 km² dan berada diantara 2º 33’ - 2º 48’ Lintang Utara dan 98º 42’ - 98º 56’ Bujur Timur, dengan batas-batas sebagai berikut: 1. Sebelah Timur berbatasan dengan danau Toba 2. Sebelah Barat berbatasan dengan Kec. Onan Runggu, Kec. Palipi dan Danau Toba Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara 3. Sebelah Selatan berbatasan dengan Danau Toba 4. Sebelah Utara berbatasan dengan Kec. Pangururan dan Kec. Ronggur Nihuta Secara administratif, Kec. Simanindo dibagi atas 16 desa kelurahan yang terdiri dari 15 desa dan 1 kelurahan, dengan klasifikasi 2 desa swadaya, 10 desa swakarya dan 4 desa swasembada. Sesuai dengan letaknya yang berada di garis khatulistiwa, Kec. Simanindo tergolong ke dalam daerah beriklim tropis basah dengan suhu berkisar antara 17ºC - 29ºC dan rata-rata kelembaban udara 85,04. Rata-rata tinggi curah hujan yang terjadi pada bulan September dengan 1.358mm dengan jumlah hari hujan sebanyak 13 hari. Sedangkan curah hujan terendah terjadi pada bulan Februari yaitu sekitar 19mm, dengan jumlah hari hujan sebanyak 2 hari.

4.3. Data Monografi