Tes formatif Umpan balik Rangkuman

Birokrasi dan Politik 63

2.3. PENUTUP

2.3.1. Tes formatif

1. Budaya, secara harfiah berarti : A. Subway B. Way of life C. One way D. Happy life 2. Persepsi anggota masyarakat tentang kenyataan kehidupan yang ada, adalah merupakan dimensi : A. Kognisi B. Afeksi C. Struktural D. Fungsional 3. Contoh kaitan antara budaya politik dan birokrasi antara lain : A. Sebagian besar elit politik diisi oleh para birokrat B. Sebagian besar elit politik diisi oleh para guru C. Sebagian besar elit politik diisi oleh para pekerja D. Sebagian besar elit politik diisi oleh para sukarelawan 4. Keterlibatan masyarakat dalam kehidupan sosialnya, termasuk dimensi : A. Kognisi B. Afeksi C. Struktural D. Fungsional 5. Yang berhak membagi ”kue politik” adalah A. penjual kue B. pembuat kue C. birokrat D. pembeli kue

2.3.2. Umpan balik

Cocokkanlah jawaban Anda dengan Kunci Jawaban Tes Formatif 1 yang terdapat di bagian akhir modul ini. Hitunglah jawaban yang benar. Kemudian, gunakan rumus berikut untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap materi Kegiatan Belajar 1. Jumlah jawaban yang benar x 100 Tingkat penguasaan = ------------------------------------------------------------ 5 64 Birokrasi dan Politik Arti tingkat penguasaan : 90 - 100 = baik sekali 80 - 89 = baik 70 - 79 = cukup 70 = kurang 2.3.3. Tindak lanjut Apabila mencapai tingkat penguasaan 80 atau lebih, Anda dapat meneruskan dengan Kegiatan Belajar 2. Bagus Jika masih di bawah 80, Anda harus mengulangi materi Kegiatan Belajar 1, terutama bagian yang belum dikuasai.

2.3.4. Rangkuman

Budaya dalam suatu kelompok masyarakat, terbentuk melalui pengalaman dalam berbagai kelompok sejarah, baik menyangkut periodesasinya maupun rezimnya. Pada masing-masing periodesasi sejarah tersebut, muncul dinamika masyarakat akibat perubahan- perubahan jaman yang terjadi baik karena factor internal maupun factor eksternal. Dan masyarakat berjuang untuk memelihara dan menyesuaikan diri terhadap tuntutan perubahan jaman sambil tetap berusaha memelihara dan mempertahankan kepercayaan dan nilai-nilai yang diyakininya. Dari sinilah muncul pengaruh lingkungan budaya tersebut terhadap kehidupan yang lain di sekitarnya misalnya budaya birokrasi. Artinya, budaya masyarakat dalam berpolitik akan berpengaruh dalam terbentuknya tipe-tipe budaya birokrasi yang ada. Budaya politik suatu bangsa dapat terlihat dalam kecenderungan perilaku yang tampak pada kehidupan politik masyarakat secara umum general political culture. Dan secara khusus tampak pada perilaku kelompok tertentu yang memiliki kekuatan dan pengaruh dominan elite political culture. Sedangkan birokrasi, sering diartikan sebagai lembaga yang dominan dalam kehidupan masyarakat modern, oleh karena itu merupakan pembawa nilai-nilai dan melestarikan nilai-nilai budaya suatu bangsa sehingga birokrasi merupakan Anak Kebudayaan. Birokrasi dan Politik 65

2.3.5. Kunci jawaban tes formatif