Teknik Pengumpulan Data Teknik Analisa Data

D. Teknik Pengumpulan Data

Dalam proses pengumpulan data primer penulis menggunakan beberapa teknik pengumpulan data, yaitu; 1. Observasi, yaitu penulis melakukan pengamatan secara langsung di lapangan terhadap objek yang diteliti, baik berupa data maupun fenomena yang terjadi serta mencatatnya segala sesuatu yang ada kaitannya dengan masalah yang diteliti. Namun o bservasi yang dilakukan tidak berstruktur yaitu observasi yang dilakukan tanpa menggunakan guide observasi, tanpa saat kejadian berlangsung atau tanpa mengikuti keseharian responden. Yaitu peneliti atau pengamat lebih ditekankan untuk mengembangkan daya pengamatannya dalam mengamati suatu objek yang diteliti. 2. Wawancara mendalam depth interview, yaitu melakukan serangkaian tanya jawab antara peneliti dengan anggota DPRD Padang Lawas dan Pimpinan unit kerja yang terkait dengan pelaksanaan APBD terkait dengan fungsi pengawasan DPRD Padang Lawas terhadap pelaksanaan APBD tahun 2010. 3. Dokumentasi, yaitu teknik pengumpulan data dengan cara mempelajari, menelaah berbagai dokumen resmi, seperti data, peraturan-peraturan dan buku-buku yang memiliki relevansi yang jelas dengan masalah yang diteliti. Penggunaan dokumentasi ini dimaksudkan untuk membantu menjawab persoalan-persoalan tentang apa, kapan, dan dimana peristiwa itu terjadi. Sementara dalam proses pengumpulan data sekunder dilakukan dengan cara studi pustaka yang menggunakan berbagai literatur seperti buku, karangan ilmiah, dan sebagainya. Universitas Sumatera Utara

E. Teknik Analisa Data

Berdasarkan rumusan yang diuraikan di atas, teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini tentu teknik bersifat kualitatif. Bahwa data yang berhasil dikumpulkan, baik data primer maupun sekunder diteliti kembali guna mengetahui kelengkapan data yang diperoleh, kejelasan rumusan maupun relevansinya untuk dapat dilengkapi lebih lanjut. Kemudian melakukan penyederhaan penyajian data atau informasi tetapi tetap representatif menjadi informasi yang dalam menjelaskan permasalahan penelitian. Dengan memilah- milah informasi berdasarkan kategori yang disiapkan dalam daftar wawancara, observasi, dokumentasi dan dengan menggunakan teori-teori maupun pendapat yang disinggung dalam tinjauan pustaka sehingga dapat ditafsirkan untuk merumuskan kesimpulan penelitian. Hal ini sejalan dengan pendapat Farid 1997:152 bahwa analisis kualitatif adalah analisis terhadap data yang diperoleh berdasarkan kemampuan nalar peneliti dalam menghubung-hubungkan fakta, data dan informasi. Universitas Sumatera Utara

BAB III HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN