Karakteristik Responden Hubungan Antara Keberadaan Jentik

54

BAB V PEMBAHASAN

A. Karakteristik Responden

Data hasil penelitian menunjukkan bahwa 75 responden penelitian diketahui umur responden terbanyak antara 31-40 tahun sebanyak 29 responden 38.67. Hasil wawancara dari 75 responden di 13 RT Desa Ploso diketahui bahwa tingkat pendidikan responden terbanyak adalah SLTA yaitu sebesar 30 responden 40. Hal ini menunjukkan bahwa pendidikan responden di Desa Ploso tergolong tinggi. Seorang yang berpendidikan ketika menemui suatu masalah akan berusaha dipikirkan sebaik mungkin dalam menyelesaikan masalah tersebut. Orang yang berpendidikan cenderung akan mampu berpikir tenang terhadap suatu masalah. Masyarakat yang memiliki tingkat pendidikan lebih tinggi lebih berorientasi pada tindakan preventif, mengetahui lebih banyak tentang masalah kesehatan dan memiliki status kesehatan yang lebih baik Widyastuti, 2005.

B. Hubungan Antara Keberadaan Jentik

Aedes aegypti Pada Kontainer dengan Kejadian DBD Hasil penelitian mengenai kejadian DBD dengan keberadaan jentik Aedes aegypti pada kontainer menunjukkan bahwa nilai p = 0,001. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima, sehingga 55 faktor keberadaan jentik Aedes aegypti pada kontainer mempunyai hubungan terhadap kejadian DBD di Kelurahan Ploso Kecamatan Pacitan Tahun 2009. Dari hasil tersebut dimungkinkan bahwa responden belum secara maksimal memutus rantai perkembangbiakan nyamuk dengan cara membasmi jentik- jentik nyamuk dengan melakukan 3 M plus sehingga tidak sampai menjadi nyamuk dewasa. Kegiatan 3 M plus harus sering dilakukan oleh masyarakat di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing. Keberadaan jentik nyamuk yang hidup sangat memungkinkan terjadinya demam berdarah dengue . Jentik nyamuk yang hidup di berbagai tempat seperti bak air, atau hinggap di lubang pohon, lubang batu, pelepah daun, tempurung kelapa, pelepah pisang, potongan bambu Depkes RI, 1992. Virus dengue ini memiliki masa inkubasi yang tidak terlalu lama yaitu antara 3-7 hari, virus akan terdapat di dalam tubuh manusia Sutaryo, 2005. Oleh kerena itu apabila keberadaan jentik nyamuk dibiarkan maka yang terjadi adalah kejadian demam berdarah dengue yang akan terus meningkat. Hasil pengujian hipotesis memperlihatkan bahwa dari 75 rumah responden yang diperiksa ada jentik dengan responden pernah sakit DBD sebanyak 46 rumah responden 61.3. Hal ini dikarenakan masih banyak ditemukan jentik Aedes setiap kontainer yang diperiksa di rumah responden saat dilakukan observasi. Sehingga hal tersebut dapat menggambarkan bahwa kejadian demam berdarah dengue di Kelurahan Ploso Kecamatan Pacitan Tahun 2009 disebabkan oleh keberadaan jentik Aedes aegypti yang ada pada kontainer. 56 Hasil penelitian ini diperkuat dengan penelitian Sumekar 2007. Dalam penelitiannya tentang faktor-faktor yang berhubungan dengan keberadaan jentik nyamuk Aedes di Kelurahan Raja Basa. Hasil penelitiannya menyatakan bahwa jentik Aedes di Kelurahan Raja Basa ada hubungan dengan kejadian DBD.

C. Hubungan Antara Kebiasaan Menggantung Pakaian dengan Kejadian

Dokumen yang terkait

Hubungan Kondisi Perumahan dengan Angka Kejadian Demam Berdarah Dengue di Wilayah Kerja Puskesmas Kotabaru Kecamatan Keritang Kabupaten Inderagiri Hilir Riau Tahun 2012

1 59 132

Kepadatan Jentik Penular Demam Berdarah Dengue (DBD) Antara Desa Endemis Dan Non Endemis Serta Faktor Yang Mempengaruhinya Di Kecamatan Sungailiat Kabupaten Bangka Tahun 2000

0 32 97

Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Terjadinya Penyakit Demam Berdarah Dengue Di Kelurahan Tembelahan Kota Kecamatan Tembelahan Kabupaten Endragem Heler Propinsi Riau Tahun 2003

1 64 85

Perilaku Masyarakat Dalam Pencegahan Penyakit Demam Berdarah Dengue Di Puskesmas Medan Johor Kota Medan Tahun 2009

0 28 88

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI KECAMATAN GROGOL Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Demam Berdarah Dengue (Dbd) Di Kecamatan Grogol Kabupaten Sukoharjo.

0 2 16

PENDAHULUAN Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Demam Berdarah Dengue (Dbd) Di Kecamatan Grogol Kabupaten Sukoharjo.

0 2 5

HASIL PENELITIAN Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Demam Berdarah Dengue (Dbd) Di Kecamatan Grogol Kabupaten Sukoharjo.

0 0 7

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI KECAMATAN GROGOL Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Demam Berdarah Dengue (Dbd) Di Kecamatan Grogol Kabupaten Sukoharjo.

1 1 13

FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI KAB. JENEPONTO ipi165800

0 0 6

BEBERAPA FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DI KELURAHAN PLOSO KECAMATAN PACITAN TAHUN 2009

0 1 12