Merupakan BAB pendahuluan yang meliputi latar Merupakan BAB yang menggambarkan potret dari hasil

KABUPATEN PESISIR SELATAN TAHUN 2015 Hal. I-10 BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH

BAB III : Merupakan BAB yang menggambarkan rancangan

ekonomi daerah beserta kerangka pendanaan tahun 2015 yang berisikan pertumbuhan ekonomi Pesisir Selatan tahun 2014 dan perkiraan tahun 2015 serta PDRB Kabupaten Pesisir Selatan Tahun 2014 dan Perkiraan Tahun 2015 – 2016.

BAB IV : Merupakan BAB yang menampilkan prioritas dan sasaran

pembangunan tahun 2015 yang berisikan prioritas kelanjutan pembangunan tahun 2014, yang mencakup ; peningkatan produksi dan produktifitas pertanian dan perikanan, pengembangan industri pangan berbasis potensi lokal, pengembangan kawasan wisata, pembangunan daerah tertinggal dan infrastruktur penunjang ekonomi rakyat, lingkungan hidup dan penanggulangan bencana, peningkatan akses dan kualitas pendidikan, peningkatan derajat kesejahteraan masyarakat, pengamalan ABS – SBK dalam kehidupan bermasyarakat, pecepatan penanggulangan kemiskinan, peningkatan peran pemuda dalam pembangunan, dan reformasi birokrasi dan tata usaha pemerintah.

BAB V : BAB yang menguraikan tentang rencana program dan

kegiatan prioritas daerah tahun 2015 berdasarkan bidang urusan pemerintahan yang terdiri dari urusan wajib dan urusan pilihan dan disusun dalam bentuk matriks.

BAB VI : Merupakan BAB penutup yang berisikan kesimpulan dari

penyusunan RKPD Tahun 2015 dan saran – saran yang bermanfaat untuk kelanjutan pembangunan di masa KABUPATEN PESISIR SELATAN TAHUN 2015 Hal. I-11 BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH yang akan datang.

1.5 Maksud dan Tujuan Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah

Daerah RKPD. Maksud penyusunan RKPD adalah untuk memberikan arah pembangunan Kabupaten Pesisir Selatan dan sinergitas program dan kegiatan di daerah, baik yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan maupun yang dilaksanakan bersama- sama masyarakat. Sebagai dokumen perencanaan pembangunan daerah, RKPD memuat prioritas pembangunan, rancangan kerangka ekonomi daerah, rencana kerja dan pendanaannya serta prakiraan maju dengan mempertimbangkan kerangka pendanaan dan pagu indikatif, baik yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah maupun sumber-sumber lain yang ditempuh dengan mendorong partisipasi masyarakat. Untuk itu Dokumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah secara umum mempunyai nilai sangat strategis dan penting, antara lain: a. Merupakan instrumen pelaksanaan RPJMD. b. Menjadi acuan penyusunan Rencana Kerja SKPD, berupa programkegiatan SKPD danatau lintas SKPD. c. Mewujudkan konsistensi program dan sinkronisasi pencapaian sasaran RPJMD. d. Menjadi landasan penyusunan Kebijakan Umum Anggaran KUA dan penetapan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara PPAS untuk menyusun Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah RAPBD. e. Menjadi pedoman dalam mengevaluasi rancangan peraturan daerah tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah APBD.