Fun Games Kampung Ladang

• I buah motor buggy • 2 buah motor ATV • Kamar karaoke • Villa utama • 8 buah kamar tidur untuk disewakan • Tenda dan teratak

4.3 Kegiatan di Kampung Ladang Outbound Camp

Ada empat kegiatan yang dapat dilakukan di Kampung Ladang Outbound Camp, yaitu Fun Games, Outbound, Paintball, dan sesi foto Pre-wedding.

4.3.1 Fun Games Kampung Ladang

Fun Games biasa dilakukan berkelompok dengan peralatan yang sudah disediakan oleh fasilitator dengan alur permainan sebagai berikut : • Opening Pembukaan dari pihak fasilitator Kampung Ladang, serah terima kegiatan antara fasilitator dan ketua grup. Pihak fasilitator menjelaskan pembagian permainan yang akan dilaksanakan serta memperkenalkan diri ke peserta sambil meneriakkan yel-yel penyemangat. • Stretching Atau biasa disebut pemanasan.Disini dilakukan senam yang disebut Chicken Dance dan Brain Gym. Peserta dianjurkan untuk merilekskan diri dan mengikuti gerakan- gerakan senam yang diperagakan oleh fasilitator Universitas Sumatera Utara • Ice Breaking Diartikan sebagai pemecah kebekuan. Peserta akan diberikan minimal empat permainan kecil, dimana diharapkan peserta dapat membaur antar sesama peserta lainnya agar tidak kaku. Biasanya dalam satu rombongan grup belum tentu saling mengenal antar satu dengan lainnya, disinilah kita mulai memecah kebekuan tersebut. Adapun beberapa contoh permainan yang dimainkan sebagai berikut : Kampung Ladang : fasilitator menyanyikan lagu Kampung Ladang yang akan diikuti oleh peserta. Tempo lagunya akan semakin cepat dan diakhir lagu fasilitator akan memberikan instruksi hal yang akan dilakukan oleh peserta misalkan seperti mencari teman yang bulan atau tahun lahir yang sama kemudian membentuk sebuah lingkaran. Tali Polisi Maling : peserta membentuk sebuah lingkaran besar dan fasilitator menyediakan dua buah tali yang berbeda warnadan diikat menjadi lingkaran. Tali petama disebut maling dan tali kedua disebut polisi.Aturan permainannya adalah, tali pertama harus di masukkan dari atas kepala menuju ke kaki sebanyak dua kali dan tali kedua hanya sekali.Disaat tali pertama dan tali kedua bertemu di satu orang, maka dialah tersangkanya. Akan dicari 4-5 tersangka yang akan diberi hukuman. Zag Zig Zoom : peserta membentuk sebuah lingkaran besar dan fasilitator meletakkan matras kecil berukuran 20x20cm dihadapan masing-masing peserta. Aturan permainannya adalah apabila fasilitator meneriakkan kata Zag, maka peserta diharuskan melompat ke matras peserta yang ada disebelah kanannya.Apabila fasilitator meneriakkan kata Zig, peserta diharuskan melompat ke sebelah kiri. Dan apabila fasilitator meneriakkan Zoom, peserta diharuskan berpindah tempat acak ke Universitas Sumatera Utara seberang mencari matras yang kosong. Disini fasilitator diam-diam mengambil sebuah matras, sehingga dapat dipastikan satu orang peserta tidak kebagian matras. Dicari 4-5 orang peserta yang akan diberi hukuman. • Grouping Pembentukan kelompok dimana dilakukan secara acak. Masing-masing kelompok ditentukan siapa yang akan menjadi ketua dan akan menerima tugas kelompok untuk menentukan nama kelompok, membuat yel dan lagu yang akan di presentasikan dihadapan kelompok lawan. • Fun games Permainan inti biasa dilakukan 5-6 games sesuai dengan kondisi waktu dan jumlah peserta. Gamesnya antara lain adalah : Bamboo Dance : sebatang bambu yang panjangnya satu setengah meter dimasing- masing ujungnya diikatkan tali sesuai dengan jumlah peserta per kelompok. Masing- masing peserta memegang satu tali sehingga bamboo dapat berdiri tegak dan diatas batang bamboo akan diletakkan bola. Peserta kemudian berjalan sampai batas yang telah ditentukan dengan catatan bola tidak boleh terjatuh dari pucuk bambu.Kelompok yang pertama kali mencapai garis akhir pemenangnya. Lagu Berantai : masing-masing kelompok berdiri satu baris kebelakang, fasilitator akan meletakkan kertas dan pena lima meter didepan peserta kemudian memilih sebuah lagu biasa digunakan lagu Indonesia Raya. Waktu permainan tiga menit, dan setiap peserta hanya punya waktu sepuluh detik untuk menuliskan potongan- potongan lirik lagu kemudian dilanjutkan oleh peserta yang ada Universitas Sumatera Utara dibelakangnya.Keompok yang membuat kesalahan lirik paling sedikitlah yang menang. Transfer Ball : masing-masing kelompok membentuk satu baris kebelakang dan menggunakanproperti topi yang telah disediakan fasilitator. Bola akan diletakkan diatas topi peserta yang paling belakang kemudian di transfer dengan cara memiringkan kepala sehingga bola jatuh ke topi peserta yang ada didepan begitu terus sampai bola finish di keranjang yang telah disiapkan. Kelompok yang dapat mentransfer dua bola tercepatlah pemenangnya. Bola Genit : masing-masing kelompok membentuk dua barisan kebelakang berpasang-pasangan. Bola akan diletakkan di dahi dua peserta yang didepan. Sambil berpegangan tangan peserta harus berjalan memutari batas yang telah ditentukan dengan iringan musik.Apabila peluit berbunyi peserta harus berhenti berjalan dan bergoyang bersama-sama.Setelah sampai ke garis awal, bola diberikan ke pasangan berikutnya.Begitu selanjutnya sampai seluruh pasangan peserta habis, kelompok yang tercepat dialah pemenangnya. • Closing Penutupan. Pihak fasilitator akan menilai dan mengumumkan kelompok terbaik kemudian dilakukan nyanyi dan joget bersama seluruh peserta dan fasilitator dan salam penutupan.

4.3.2 Outbound Kampung Ladang