Faktor-Faktor Penyebab Kemunduran Dinasti Umayyah

149 Sejarah Kebudayaan Islam Kurikulum 2013

14. Marwan bin Muhammad 127-133 H 744-750 M

Nama lengkap Marwan bin Muhammad bin Marwan bin Hakam. Ia adalah cucu dari Khalifah keempat bani Umayyah, Marwan bin Hakam dan keponakan Khalifah kelima, Abdul Malik bin Marwan. Beliau seorang ahli negara yang bi- jaksana dan seorang pahlawan. Beberapa pemberontak dapat ditumpas, tetapi dia tidak mampu mengahadapi gerakan Bani Abbasiyah dengan pendukung yang kuat. Marwan bin Muhammad melarikan diri ke Hurah, terus ke Damaskus. Namun Abdullah bin Ali yang ditugaskan membunuh Marwan oleh Abbas As Syaffah selalu mengejarnya. akhirnya sampailah Marwan di Mesir. Di Bushair, daerah al Fayyun Mesir, dia mati terbunuh oleh Shalih bin Ali, orang yang menerima pe- Q\HUDKDQWXJDVGDULEGXOODK0DUZDQWHUEXQXKSDGDWDQJJDO]XOKLMMDK H\5 Agustus 750 M. Dengan demikian berakhirlah dinasti Bani Umayyah, dan kekuasaan selanjutnya dipegang oleh Bani Abbasiyah.

D. Faktor-Faktor Penyebab Kemunduran Dinasti Umayyah

Kebesaran yang dibangun oleh Daulah Bani Umayyah ternyata tidak dapat menahan kemunduran dinasti yang berkuasa hampir satu abad ini, hal tersebut diakibatkan oleh beberapa faktor yang kemudian mengantarkan pada titik kehan- curan. Diantara fakto-faktor tersebut adalah: 1. Terjadinya pertentangan keras antara kelompok suku Arab Utara Irak yang disebut Mudariyah dan suku Arab Selatan Suriah Himyariyah, pertentangan antara kedua kelompok tersebut mencapai puncaknya pada masa Dinasti Umayyah karena para Khalifah cenderung berpihak pada satu etnis kelompok. 2. Ketidakpuasan sejumlah pemeluk Islam non Arab. Mereka yang merupakan pendatang baru dari kalangan bangsa-bangsa yang dikalahkan mendapat sebutan “Mawali”, suatu status yang menggambarakan inferioritas di tengah-tengah keangkuhan orang-orang Arab yang mendapat fasilitas dari penguasa Umayyah. Mereka bersama-sama orang Arab mengalami beratnya peperangan dan bahkan di atas rata-rata orang Arab, tetapi harapan mereka untuk mendapatkan tunjangan dan hak-hak bernegara tidak dikabulkan. Seperti tunjangan tahunan yang diberikan kepada Mawali ini jumlahnya jauh lebih kecil dibanding tunjangan yang dibayarkan kepada orang Arab. .RQÀOLNNRQÀLNSROLWLN\DQJPHODWDUEHODNDQJLWHUEHQWXNQ\DDXODK8PD\\DK Kaum Syi`ah dan Khawarij terus berkembang menjadi gerakan oposisi yang kuat dan sewaktu-waktu dapat mengancam keutuhan kekuasaan Umayyah. Disamping menguatnya kaum Abbasiyah pada masa akhir-akhir kekuasaan Bani Umayyah yang semula tidak berambisi untuk merebut kekuasaan, Di unduh dari : Bukupaket.com B u ku S i s wa Ke l a s V I I M Ts 150 bahkan dapat menggeser kedudukan Bani Umayyah dalam memimpin umat. 4. Lemahnya pemerintahan Dinasti Bani Umayyah juga disebabkan oleh sikap hidup mewah di lingkungan istana sehingga anak-anak Khalifah tidak sanggup memikul beban berat kenegaraan tatkala mereka mewarisi kekuasaan. Di samping itu, para Ulama banyak yang kecewa karena perhatian penguasa terhadap perkembangan agama sangat kurang. 5. Penyebab langsung tergulingnya kekuasaan dinasti Bani Umayyah adalah munculnya kekuatan baru yang dipelopori oleh keturunan Abbas bin Abdul Muthalib. Gerakan ini mendapat dukungan penuh dari Bani Hasyim dan kaum mawali yang merasa dikelas duakan oleh pemerintahan Bani Umayyah. Buatlah kelompok kecil terdiri dari 3-4 orang, kemudian diskusi- kan naskah di atas, dengan menjawab pertanyaan berikut: 1. Jelaskan latarbelakang berdirinya Dinasti Umayyah 2. Bagaimana sistem kepemimpinanan Dinasti Bani Umayyah? 3. Jelaskan Silsilah para Khalifah Dinasti Bani Umayyah 4. Jelaskan faktor-faktor kehancuran Dinasi Bani Umayyah 5. Jelaskan perbandingkan kepemimpinanan Dinasti Umayyah dengan .KXODIDXUUDV\LGLQ Aktifitasku Setelah mempelajari tentang sejarah Dinasti Bani Umayyah, ODNXNDQODKUHÀHNVLGHQJDQPHQMDZDESHUWDQ\DDQEHULNXW 1. Apa yang telah kalian pahami setelah mempelajari Sejarah Dinasti Bani Umayyah? 2. Apa pengaruh dan manfaat menguasai materi ini terhadap kehidupan kalian sebagai peserta didik dan seorang muslim? 3. Apa rencana tindak lanjut yang akan kalian lakukan setelah mempelajari materi ini? Refleksiku Di unduh dari : Bukupaket.com 151 Sejarah Kebudayaan Islam Kurikulum 2013 Tugas Kelompok Mengamati peta daerah kekuasaan Dinasti Bani Umayyah dan peta dunia sekarang, sebutkan negara-negara yang pernah dikuasai oleh Di- nasti Bani Umayyah. Buatlah peta dunia nama-nama negara berdasar- kan daerah kekuasaan Dinasti Bani Umayyah. Tugasku “Engkau dapat dikatakan rendah hati jika engkau rela duduk di sebuah majelis yang lebih rendah dari kedudukanmu, mengucapkan salam kepada orang yang kau jumpai, dan menghindari debat meskipun engkau benar”. MUTIARA HIKMAH Di unduh dari : Bukupaket.com B u ku S i s wa Ke l a s V I I M Ts 152

B. PROFIL DAN KEPEMIMPINAN UMAR BIN ABDUL AZIZ