Pengertian Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Tujuan Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan

35 Penulis menyimpulkan bahwa kemampuan kerja Guru Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan merupakan suatu potensi untuk melakukan sesuatu hal dalam pekerjaan, atau dengan kata lain adalah karakteristik individu seperti intelegensi, manual skill, traits yang merupakan kekuatan potensial seseorang untuk berbuat yang sifatnya stabil. Dalam penelitian ini peneliti tegaskan bahwa kemampuan kinerja Guru Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan dapat diguguskan dalam kemampuan dasar yaitu : kemampuan menguasai materi, kemampuan merencanakan program belajar mengajar, kemampuan melaksanakan atau mengelola proses mengajar, kemapuan menilai kemajuan proses belajar mengajar.

2.5 Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan

2.5.1 Pengertian Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan

Pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan adalah mata pelajaran yang merupakan bagian dari pendidikan keseluruhan yang dalam proses pembelajarannya mengutamakan aktivitas jasmani dan kebiasaan hidup sehat menuju pada pertumbuhan dengan pengembangan jasmani, mental, sosial, dan emosional yang selaras, serasi dan seimbang GBPP, 2002:1. Menurut kurikulum SMA 2003 Depdiknas, 2003 adalah ” proses pendidikan yang memanfaatkan aktifitas jasmani yang direncanakan secara sistematik bertujuan untuk mengembangkan dan meningkatkan individu secara organik, neuromoskuler, perseptual, kognitif, dalam rangka sistem pendidikan nasional”. 36 Seperti kegiatan pendidikan lainnya, pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan direncanakan sedemikian rupa untuk mencapai perkembangan total dari peserta didik yang mencakup bukan saja perkembangan fisik, intelegensi, emosi, dan sosial, akan tetapi menyangkut juga aspek moral dan spiritual, karena didalam pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan sangat memperhatikan landasan- landasan kesehatan dan kematangan.

2.5.2 Tujuan Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan

Menurut Depdiknas 2003:2 menyatakan tujuan pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan sebagai berikut : a. Meletakkan landasan karakter yang kuat melalui nilai dalam pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan b. Membangun landasan kepribadianyang kuat, sikap cinta damai, sikap sosial dan toleransi dalam kontek kemajemukan budaya etnis dan agama. c. Menunbuhkan kemampuan berfikir kritis melalui tugas-tugas pembelajaran jasmani, olahraga dan kesehatan. d. Mengembangkan sikap sportif, jujur, disiplin, bertanggung jawab, kerja sama, percaya diri dan demokratis melalui aktivitas jasmani. e. Mengembangkan keterampilan gerak dan keterampilan teknik serta strategi berbagai permainan dan olahraga, aktivitas pengembangan, senam, aktivitas ritmik, akuatik dan pendidikan luar kelas. f. Mengembangkan keterampilan pengelolaan diri dalam upaya pengembangan dan pemeliharaan kebugaran jasmani serta pola hidup sehat melalui berbagai aktivitas jasmani. 37 g. Mengembangkan keterampilan untuk menjaga keselamatan diri sendiri dan orang lain. h. Mengetahui dan memahami konsep aktivitas jasmani sebagai informasi untuk mencapai kesehatan, kebugaran, dan pola hidup sehat. i. Mampu mengisi waktu luang dengan aktivitas jasmani yang bersifat rekratif.

2.5.3 Fungsi Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan