3 Bahkan ada beberapa ruko lama yang sudah digantikan dengan bangunan
ruko baru. Beberapa ruko lama dihancurkan dan kemudian dibangun ruko baru yang lebih modern. Dan fasade ruko yang baru tersebut sudah berbeda dengan
karakteristik ruko lama yang dibangun pada zaman kolonial. Salah satu bentuk perbedaannya yaitu terlihat dari hilangnya arcade pada desain bangunan ruko
yang baru. Padahal seperti yang kita ketahui, arcade dapat memberikan dampak positif untuk masyarakat.
1.2 Perumusan Masalah
Berkaitan dengan latar belakang yang telah disebutkan di sub judul
sebelumnya, maka muncul suatu permasalahan yaitu :
• Mengapa terjadi transformasi arcade pada ruko di koridor Jalan Ahmad Yani?
1.3 Tujuan Penelitian
Tujuan dari penelitian ini untuk mengkaji penyebab terjadi transformasi arcade pada ruko di koridor Jalan Ahmad Yani.
1.4 Manfaat Penelitian
Manfaat dari penelitian ini antara lain : Bagi penulis, penelitian ini memberikan pengalaman belajar dan sebagai
suatu kesempatan untuk menerapkan ilmu yang di dapat dari teori-teori serta ilmu yang dipelajari. Kemudian, penelitian ini juga bermanfaat
sebagai bahan perbandingan antara hal-hal teoritis dan praktis guna menambah wawasan pengetahuan.
Universitas Sumatera Utara
4 Bagi akademis, penelitian ini diharapkan dapat menjadi salah satu bahan
literatur mengenai transformasi arcade pada ruko di koridor Jalan Ahmad Yani di kota Medan yang dapat digunakan sebagai referensi maupun
inspirasi untuk studi kasus sejenis. Bagi pemerintah, data-data dari hasil penelitian ini diharapkan dapat
menjadi rekomendasi di masa depan dalam mengambil keputusan yang
berkaitan dengan permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini.
1.5 Batasan Penelitian
Penelitian ini hanya mengkaji mengapa ruko di koridor Jalan Ahmad Yani ada yang memiliki arcade dan ada yang tidak memiliki arcade. Arcade yang
dimaksud disini adalah yang berfungsi sebagai jalur pejalan kaki yang berada di depan ruko. Batasan kawasan penelitian ini adalah di koridor Jalan Ahmad Yani,
Medan. Adapun objek penelitian yang dimaksud disini yaitu tiga ruko di koridor Jalan Ahmad Yani yang pada awalnya memiliki arcade di depan bangunannya dan
ruko-ruko tersebut dianggap dapat mewakili permasalahan arcade yang muncul di koridor ini. Namun seiring perkembangan zaman, arcade tersebut ada yang masih
bertahan, ada yang mengalami perubahan bahkan ada yang dihilangkan.
Universitas Sumatera Utara
5
1.6 Kerangka Berpikir