Pertanyaan Penelitian dan Hipotesis Penelitian

42

D. Pertanyaan Penelitian dan Hipotesis Penelitian

1. Pertanyaan Penelitian Berdasarkan rumusan masalah yang telah dipaparkan di atas maka dalam penelitian ini pertanyaan penelitiannya adalah seberapa besar intensi berwirausaha mahasiswa Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta Tahun ajaran 20162017. 2. Hipotesis Penelitian Berdasarkan rumusan masalah, penjelasan dalam kajian teori, penelitian yang relevan serta kerangka berpikir di atas dapat dirumuskan hipotesis sebagai berikut: Ha 1 : Terdapat perbedaan intensi berwirausaha yang signifikan antara mahasiswa laki-laki dengan perempuan pada program studi Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. Ha 2 : Intensi berwirausaha mahasiswa yang sudah menempuh mata kuliah kewirausahaan dan sedang menempuh praktikum kewirausahaan lebih tinggi dibandingkan dengan mahasiswa yang belum menempuh mata kuliah kewirausahaan pada program studi Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. Ha 3 : Intensi berwirausaha mahasiswa yang sudah menempuh mata kuliah kewirausahaan dan praktikum kewirausahaan lebih tinggi dibandingkan dengan mahasiswa yang sudah menempuh mata 43 kuliah kewirausahaan dan sedang menempuh mata kuliah praktikum kewirausahaan pada program studi Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. Ha4: Terdapat perbedaan intensi berwirausaha yang signifikan antara mahasiswa dengan latar belakang pekerjaan orang tua wirausaha dengan mahasiswa dengan latar belakang pekerjaan orang tua nonwirausaha pada program studi Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. 44

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Berdasarkan tingkat ekplanasinya, penelitian ini termasuk dalam penelitian jenis komparatif karena penelitian ini bertujuan untuk membandingkan intensi berwirausaha mahasiswa Pendidikan Ekonomi yang telah dikelompokkan berdasarkan perbedaan jenis kelamin, keikutsertaan mengikuti mata kuliah kewirausahaan dan praktikum kewirausahaan serta latar belakang pekerjaan orang tua. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif karena dalam penelitian ini data tentang variabel intensi berwirausha diwujudkan dalam bentuk angka-angka, pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian, serta data yang sudah terkumpul dianalisis menggunakan statistik dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang sudah ditetapkan Sugiyono, 2015: 13. Analisis statistik yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Analisis statistik deskriptif digunakan untuk mendeskripsikan atau memberikan gambaran objek penelitian yaitu mahasiswa Pendidikan Ekonomi angkatan 2014, 2015 dan 2016 sebagai sampel penelitian tanpa ada maksud menarik kesimpulan yang lebih luas generalisasiinferensi. Sementara itu analisis statistik inferensial digunakan untuk menganalisis data sampel yang diambil secara random, kemudian dari hasil analisis dilakukan penarikan kesimpulan untuk selanjutnya digeneralisasikan diinferensikan bagi seluruh mahasiswa Pendidikan Ekonomi angkatan 2014, 2015 dan 2016. Alat analisis yang digunakan dalam pengujian hipotesis komparatif dua sampel