LAHAN KELAPA SAWIT DI MALAYSIA

34 47,8 3,5 juta Ha dimiliki oleh PBS. 55 Jika dilihat perkembangan lahan kelapa sawit yang dimiliki PR, PBN dan PBS dari tahun ke tahun, maka bisa dikatakan luas lahan perkebunan di Indonesia mengalami peningkatan.

2.2.2.2. LAHAN KELAPA SAWIT DI MALAYSIA

Kelapa sawit bagi Malaysia juga merupakan produk unggulan pertanian dengan penggunaan lahan pertanian negara sebanyak 79. Berbeda dengan Indonesia yang memiliki potensi lahan yang cukup luas, Malaysia justru memiliki keterbatasan lahan. Terbatasnya ketersediaan lahan untuk dikonversi menjadi kebun kelapa sawit merupakan tantangan bagi pertumbuhan industri kelapa sawit Malaysia. Meskipun demikian, keterbatasan lahan yang tersedia untuk perluasan kelapa sawit tidak membuat Malaysia untuk menurunkan produksi minyak sawit. Untuk memenuhi target ekspor dan keberlanjutan produk, maka industri kelapa sawit Malaysia melakukan strategi penguasaan sumber daya lahan dengan melakukan ekspansi investasi ke negara lain, yaitu Indonesia. 56 Dari tahun ke tahun, luas lahan produksi di Malaysia mengalami peningkatan dimana daerah yang paling luas penyebarannya adalah di semenanjung malaysia. Industri kelapa sawit di Malaysia sebagian besar dipacu oleh sektor swasta dan masih bertumpu pada industri hulu, yaitu produksi buah tandan segar, yang diproses mulai dari ladang hingga pengolahan. Kemudian pada tahun 2009, luas lahan kelapa sawit meningkat kembali menjadi 4,7 juta Ha. 57 55 Ibid 56 Ibid 57 Program Transformasi Ekonomi: Hala Tuju Untuk Malaysia. [online] dalam http:www.fkm.utm.my~istazetp_roadmapbab9.pdf . diakses pada 30 Maret 2014. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 35 Dari luas lahan tersebut terdapat 416 perusahaan kilang, 34 pelumat, 51 kilang penapis, 18 loji elokimia dan 25 loji biodiesel. 58 Pelaku dalam industri perkebunan kelapa sawit di Malaysia terdiri dari tiga pilar yang disebut dengan pengembang, pengilang, dan pedagang. Pertama berdasarkan dari pengembang industry kelapa sawit pelaku perkebunan kelapa sawit, yaitu perusahaan swasta besar, Badan Usaha Milik Pemerintah Malaysia, Milik Negara Kerajaan, dan perkebunan rakyat. Kemudian berdasarkan pengilangnya yaitu industri prosesor minyak kelapa sawit yang terdiri dari pabrik CPO, perusahaan minyak goreng, perusahaan elokimia, perusahaan penjernih CPO dan perusahaan produk turunan CPO lainnya. Ketiga adalah kumpulan pedagang dan eksportir minyak sawit dan produk turunannya. 59

2.2.3. KETERSEDIAAN TENAGA KERJA