Kesimpulan Saran KESIMPULAN DAN SARAN

61

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, setelah melalui tahap pengumpulan data, pengolahan data, analisis data dan yang terakhir interpretasi hasil analisis mengenai pengaruh current ratio, debt to equity ratio, total asset turnover,dan net profit margin terhadap pertumbahan laba dengan menggunakan data yang mendekati distribusi normal, tidak terdapat mutikolinearitas, bebas autokorelasi dan tidak adanya heteroskedastisitas, maka dihasilkan kesimpulan sebagai berikut : 1. Current Ratio X1 Berpengaruh positif terhadap Pertumbuhan Laba Y Pada Perusahaan Manufaktur Secara Parsial periode 2010-2014. Hasil penelitian ini sejalan dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh Anugrah 2014. 2. Debt to Equity Ratio X2 Berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Pertumbuhan Laba Y Pada Perusahaan Manufaktur Secara Parsial periode 2010-2014. Hasil penelitian ini sejalan dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh Cahyaningrum 2012. 3. Total Assets Turnover X3 Berpengaruh positif terhadap Pertumbuhan Laba Y Pada Perusahaan Manufaktur Secara Parsial periode 2010-2014. Hasil penelitian ini sejalan dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh Meythi 2005. Universitas Sumatera Utara 62 4. Net Profit Margin X4 Berpengaruh positif terhadap Pertumbuhan Laba Y Pada Perusahaan Manufaktur Secara Parsial periode 2010- 2014. Hasil penelitian ini sejalan dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh Cahyaningrum 2012 dan Meythi 2005. 5. Curren Ratio, Debt to Equity Ratio, Total Asset Turnover, Net Profit Margin berpengaruh terhadap pertumbuhan laba pada perusahaan manufaktur secara simultan.

5.2 Saran

Adapun saran- saran yang dapat diberikan sebagai hasil dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Bagi perusahaan yaitu evaluasi secara terus menerus sebaiknya dilakukan perusahaan untuk menilai kinerjanya sehingga dapat diketahui adanya kenaikan atau penurunan dari kinerja perusahaan. Selain itu dengan adanya evaluasi maka pihak perusahaan dapat mengetahui penyebab kenaikan atau penurunan kinerjanya sehingga dapat menentukan kebijakan yang tepat guna mencapai keuntungan yang optimal di masa yang akan datang. 2. bagi investor Sebelum mengambil keputusan investasi, para investor sebaiknya mempertimbangkan analisis rasio keuangan yang dapat memprediksi hasil yang akan diperolehnya. Universitas Sumatera Utara 63 3. Peneliti selanjutnya a. disarankan untuk menggunakan sampel yang lebih banyak dengan karakteristik yang lebih beragam dari berbagai sektor dan periode penelitian yang lebih terbaru. b. Penelitian yang akan datang juga sebaiknya menambah variabel independen yang masih berbasis pada laporan keuangan selain yang digunakan dalam penelitian ini dengan tetap berlandaskan pada penelitian-penelitian sebelumnya. Universitas Sumatera Utara 8

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Dokumen yang terkait

Pengaruh Pertumbuhan Rasio Keuangan Terhadap Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2008-2010

1 36 101

Pengaruh Rasio Keuangan Terhadap Pertumbuhan Laba Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di bursa Efek Indonesia Periode 2009-2013

2 85 108

Pengaruh Rasio Profitabilitas dan Likuiditas Terhadap Pertumbuhan Laba Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Makanan dan Minuman Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2012”

5 79 104

Analisis Pengaruh Tingkat Likuiditas, Solvabilitas, Aktivitas Dan Profitabilitas Terhadap Pertumbuhan Laba Pada Perusahaan Manufaktur Dalam LQ45 Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 34 114

Analisis Pengaruh Tingkat Likuiditas, Solvabilitas, Aktivitas dan Profitabilitas Terhadap Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Manufaktur dalam LQ45 yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

1 29 7

Analisis Pengaruh Rasio Keuangan (Likuiditas, Solvabilitas, Aktivitas, Dan Profitabilitas) Terhadap Pertumbuhan Laba Pada Perusahaan Perbankan Syariah Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2010 - 2015

0 3 83

ANALISIS PENGARUH RASIO PROFITABILITAS, SOLVABILITAS, DAN AKTIVITAS TERHADAP PERTUMBUHAN LABA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK JAKARTA PERIODE 2002-2005.

0 1 10

Pengaruh rasio likuiditas, solvabilitas, profitabilitas, dan aktivitas terhadap perubahan laba : studi empiris di perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2007-2012.

0 0 132

Pengaruh rasio likuiditas, solvabilitas, profitabilitas, dan aktivitas terhadap perubahan laba studi empiris di perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2007 2012

0 0 130

Pengaruh Pertumbuhan Rasio Keuangan Terhadap Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2008-2010

0 1 22