Identifikasi Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

5

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka masalah-masalah yang dapat diidentifikasi adalah sebagai berikut: 1. Pembelajaran matematika di sekolah sebagian masih berpusat pada guru. 2. Kurangnya peran aktif siswa dalam pembelajaran. 3. Kurangnya inovasi pembelajaran salah satunya media pembelajaran. 4. Pembelajaran matematika di sekolah sebagian belum memanfaatkan masalah kehidupan sehari-hari sebagai acuan dalam menyampaikan konsep materi.

C. Rumusan Masalah

Dari identifikasi masalah di atas, dirumuskan masalah yaitu bagaimana mengembangkan media pembelajaran berbasis multimedia interaktif dengan pendekatan saintifik berbasis problem based learning pada materi aritmetika sosial SMP kelas VII dengan kualitas baik?

D. Tujuan Penelitian

Tujuan pengembangan media ini yaitu mengembangkan media pembelajaran berbasis multimedia interaktif dengan pendekatan saintifik berbasis problem based learning pada aritmetika sosial untuk kelas VII SMP dengan kualitas baik. 6

E. Manfaat Penelitian

1. Bagi siswa a. Media pembelajaran berbasis multimedia interaktif yang dikembangkan menggunakan pendekatan saintifik berbasis problem based learning, diharapkan siswa dapat berperan aktif dalam pembelajaran sehingga dapat meningkatkan minat siswa dalam belajar matematika b. Media yang dikembangkan disesuaikan dengan Kompetensi Dasar kurikulum KTSP, sehingga diharapkan dapat membantu siswa dalam memahami konsep aritmetika sosial 2. Bagi guru Media pembelajaran berbasis multimedia interaktif dengan pendekatan saintifik berbasis problem based learning pada materi aritmetika sosial untuk kelas VII SMP diharapkan dapat menjadi bahan referensi guru dalam proses belajar mengajar 3. Bagi sekolah Media pembelajaran berbasis multimedia interaktif dengan pendekatan saintifik berbasis problem based learning pada materi aritmetika sosial untuk kelas VII SMP memberikan tambahan referensi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan terkait pembelajaran interaktif 7

BAB II KAJIAN PUSTAKA