Keterampilan Bertanya Pemberian Acuan

1 Penjelasan dapat diberikan pada awal, tengah, maupun di akhir pertemuan. Hal ini tergantung dari keperluannya dan penjelasan juga dapat diselingi dengan tujuan pembelajaran. 2 Penujelasan harus relefan dengan tujuan pembelajaran. 3 Guru dapat memberikan penjelasan apabila ada pertanyaan dari siswa atau yang direncanakan oleh guru sebelumnya. 4 Materi penjelasan harus bermakna bagi siswa. 5 Penjelasan harus sesuai dengan kemampuan dan cirri-ciri serta karakteristik siswa.

f. Penerapan dalam Microteaching

Sajikan penjelasan selama 10 menit. Selama anda berlatih, fasilitator akan mengamati dan merekam semua aktivitas Anda dengan menggunakan lembar observasi sebagai pedoman. Nilailah penjelasan yang anda berikan tersebut dengan bantuan fasilitator.

5.3 Keterampilan Bertanya

Brown dalam Udin Syaefudin, 2010:61 menyatakan bahwa bertanya adalah setiap pernyataan yang mengkaji atau menciptakan pada diri siswa. Adalah pekerjaan yang tidak mudak bagi seorang guru untuk membuat atau menyiapkan pertanyaan yang berpengaruh positip dalam pembelajaran. Oleh karena itu seorang guru hendaknya selalu berusaha agar memahami dan menguasai penggunaan keterampilam bertanya. Keterampilan bertanya dalam pembelajaran dibedakan atas, keterampilan bertanya tingkat dasar dan keterampilan bertanya tingkat lanjutan. Keduanya berfungsi untuk mengembangkan kemampuan berpikir siswa dan mendorong siswa agar dapat mengambil inisiatif sendiri. 1 Tujuan Bertanya dalam proses pembelajaran memainkan peranan penting, sebab pertanyaan yang tersusun secara baik dengan teknik pelontaran yang tepat akan memberikan dampak positip bagi siswa, oleh karena itu keterampilan dan Keterampilan Guru dalam Berprofesi - 70 kelancaran bertanya dari calon guru maupun guru perlu dilatih dan ditingkatkan, baik isi pertanyaannya maupun teknik bertanya. Tujuan pertanyaan yang diajukan kepada siswa yaitu: 1 Meningkatkan partisipasi siswa dalam kegiatan pembelajaran; 2 Membangkitikan minat dan rasa ingin tahu siswa terhadap suatu masalah yang sedang dihadapi atau dibicarakan; 3 Mengembangkan pola dan cara belajar aktif siswa, sebab berpkir itu sendiri sesungguhnya adalah bertanya; 4 Menuntun proses berpikir siswa, sebab pertanyaan yang baik akan membantu siswa agar dapat menentukan jawaban yang benar; 5 Memusatkan perhatian siswa terhadap masalah yang sedang dibahas. 2 Komponen Keterampilan Bertanya Komponen Keterampilan Tingkat Dasar a. Jelas dan Singkat, Pertanyaan guru harus diungkapkan secara jelas dan singkat dengan menggunakan kata-kata yang dapat dipahami siswa sesuai dengan taraf perkembangannya.

b. Pemberian Acuan

Sebelum memberikan pertanyaan, kadang-kadang guru harus memberikan acuan yang berupa pertanyaan yang berisi informasi yang relevan dengan jawaban yang diharapkan dari siswa. Contoh: Kita ketahui bahwa erosi tanah dapat disebabkan oleh air dan angin. Coba kamu sebutkan faktor penyebab yang lain yang mengakibatkan terjadinya erosi. c. Pindah Gilir, Adakalanya suatu pertanyaan perlu dijawab oleh lebih dari seorang siswa karena jawaban siswa belum tepat atau belum memadai.

d. Penyebaran