Desain Penelitian Populasi, Sampel dan Teknik Sampling

menjelaskan cara pengisian kuesioner terhadap ibu yang memenuhi kriteria sampel. Pertanyaan yang diajukan dibagi menjadi tiga bagian dengan total pertanyaan sebanyak 37 butir, yaitu: a bagian pertama merupakan karateristik responden meliputi usia, pendidikan terakhir, pekerjaan, tempat bersalin, usia bayi, jenis minumanmakanan tambahan yang diberikan pada bayi berusia 0-6 bulan, dan awal pemberian minumanmakanan tambahan b bagian kedua merupakan variabel yang termasuk dalam faktor internal meliputi tingkat pengetahuan, persepsi, dan kondisi kesehatan ibu dan bayi c bagian ketiga merupakan variabel yang termasuk dalam faktor eksternal yang mencakup fasilitas kesehatan, dukungan petugas kesehatan, dukungan orang terdekat, promosi susu formula, dan budaya. Kuesioner B no 1-6 yang mengukur tingkat pengetahuan tentang pemberian ASI Eksklusif dimodifikasi dari kuesioner penelitian Pertiwi 2012. Bagian ini terdiri dari pertanyaan berupa pilihan ganda. Pada setiap pertanyaan hanya terdapat satu jawaban yang benar yang bernilai dua, jawaban salah bernilai satu dan jawaban tidak tahu bernilai nol. Kuesioner bagian kedua dan ketiga yaitu pertanyaan B7 sampai B19 dan C1 sampai C8 menggunakan skala Likert dengan empat pilihan jawaban yaitu sangat setuju SS, setuju S, tidak setuju TS, dan sangat tidak setuju STS. Soal dalam skala Likert terdiri dari pernyataan positif dan negatif. Variabel kondisi kesehatan terdiri dari kuesioner B no 10, 11, 14,15, dan 16 yang merupakan pernyataan negatif untuk kondisi kesehatan ibu. Untuk kondisi kesehatan bayi terdiri dari 3 pernyataan dimana pernyataan no 18 dan 19 untuk pernyataan negatif dan pernyataan no 17 untuk pernyataan positif. Variabel persepsi diukur melalui kuesioner B no 12 dan 13 untuk pernyataan positif dan 7 sampai 9 untuk pernyataan negatif. Variabel dukungan petugas kesehatan diukur melalui kuesioner C no 1dan 2 yang merupakan pernyataan positif. Variabel susu formula diukur melalui kuesioner C no 3 sampai 6 yang merupakan pernyataan negatif. Variabel budaya diukur melalui kuesioner C no 7 yang merupakan pernyatan positif dan 8 untuk pernyataan negatif. Variabel dukungan keluarga diukur melalui kuesioner C no 9 sampai 11 yang merupakan pernyataan pilihan. Penilaian masing-masing pilihan jawaban dilakukan secara berbeda untuk pertanyaan positif dan negatif. Sangat setuju= 4, setuju= 3, tidak setuju= 2, dan sangat tidak setuju= 1 merupakan penilaian untuk pertanyaan positif, sedangkan untuk pertanyaan negatif diberi nilai sangat setuju= 1, setuju= 2, tidak setuju= 3, dan sangat tidak setuju= 4 Hidayat, 2008. Data yang digunakan adalah data primer data yang diperoleh peneliti berdasarkan pengisian kuesioner oleh responden untuk mengetahui faktor- faktor yang mempengaruhi rendahnya cakupan ASI Eksklusif dan data sekunder data yang didapat peneliti dari laporan di Puskesmas Sarudik dan Dinas Kesehatan setempat untuk mengetahui jumlah ibu yang memiliki bayi berusia 6-24 bulan.

4.6. Uji Validitas dan Reliabilitas

Validitas adalah suatu indeks yang menunjukkan alat ukur itu benar-benar mengukur apa yang diukur. Pengujian validitas instrumen yang digunakan dalam penelitian ini dilakukan oleh petugas kesehatan di Dinas Kesehatan Kabupaten