Pelaksanaan Produksi Program Kick Andy

48 - Production Assistant: Bertugas mengecek peralatan-peralatan untuk Shooting, mengumpulkan gambar hasil shooting, mengundang narasumber serta audien dan mengatur Time code. - Riset : Melakukan riset terhadap narasumber sebelum melakukan tapping.

B. Pelaksanaan Produksi Program Kick Andy

Produksi adalah seluruh kegiatan liputan atau pengambilan gambar shooting baik di studio interior, maupun di luar studio exterior, pelaksanaan pengambilan gambar atau shooting merupakan proses kreatif yang mengubah naskah menjadi bentuk audio visual. Pelaksanaan proses produksi program Kick Andy lebih banyak melakukan pengambilan gambar atau shooting di dalam gedung studio interior yang terletak di daerah Jl. Pilar Mas Raya Kav A-D Kedoya, Kebon Jeruk Jakarta Indonesia. Dalam tahap pelaksanaan produksinya, tim Kick Andy khususnya Production Assistant harus mempersiapkan segala keperluan dalam shooting, mengundang narasumber, audien dan lain-lain agar tapping berjalan dengan baik. Semua tahap produksi ini dilaksanakan setelah semua tahap pra produksi selesai. Perekaman akan dilakukan setelah semua persiapan selesai dilakukan. Pengambilan gambarshooting merupakan tahap dari aktifitas 49 produksi yang merupakan perwujudan rancangan produk menjadi film atau sinetron atau yang terekam dalam negatif filmkaset. Juga perekaman suara direct recording agar dapat suara yang lebih orisinil. Dalam tahap pelaksanaan produksi pada acara Kick Andy semua tim bertanggung jawab dari senior produser, production assistant, cameramen dan bagian-bagian lainnya karena shooting dilakukan dalam studio di gedung Metro TV Grand Studio lantai 3 selama kurang lebih 150 menit. Setiap individu harus memiliki tanggung jawab atas tugas-tugasnya agar selama shooting tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Untuk persiapan narasumber sudah dilakukan selama 1 minggu sebelum shootingtapping dilakukan, serta pengundangan untuk para audien dilakukan 1 minggu sebelum tapping. 7 Dalam studio terdapat enam kamera 3 diantaranya pedestal, jimyjip, dan dua kamera digital, serta bangku audien yang berjumlah kurang lebih 450 sampai 500 dan 1 layar besar 2 tv lcd kanan dan kiri serta beberapa lampu untuk pencahayaan dan ruang control guna mengawasi selama tapping berjalan. Opening Bil Board Bumper OBB yaitu pembukaan grafis dari program Kick Andy, dilanjutkan dengan opening program yang dipandu oleh bang Andy Noya. Setelah opening lalu pemandu acara berbicara atau memberikan gambaran kepada audien untuk tema yang akan dibahas pada malam itu. Tidak lupa pula menghadirkan narasumber untuk naik ke panggung lalu menceritakan kisah-kisahnya sesuai tema yang diangkat. Di 7 Indri Nababan, Wawancara Pribadi. Loby 1 Metro TV 50 tengah-tengah perbincangan oleh narasumber tidak lupa juga di selipi video tape rekaman tentang gambaran dari narasumber tersebut agar pemirsa tidak bosan dan dapat lebih meresapi apa yang telah terjadi oleh narasumber tersebut. Begitu juga pada segmen 3 hingga 6 Bumper adalah klip audio atau visual yang menjadi tanda pengenal atau identitas dari program acara tersebut. Bumper in dan bumper out biasanya menujukan menampilkan klip video yang sama. Pada setiap segmen, sebelum penayangan iklan diberikan teaser atau next on yang memberikan kepada penonton tayangan apa yang paling menarik pada segmen selanjutnya setelah jeda iklan. Hasil rekaman dalam shooting yang telah selesai dapat di edit kembali jika terdapat kekurangan maupun kesalahan dalam pengambilan gambar yang sifatnya teknis seperti layar hitam, tidak ada suara, tidak dapat diperbaiki atau diulang kembali kecuali dengan pengisian suara, lighting serta durasi yang kurang. Didalam proses editing juga dapat menyediakan space kosong untuk keperluan penayangan iklan, atau promo program acara. Sarana dan prasarana merupakan bagian penting yang digunakan dalam pelaksanaan produksi program Kick Andy. Adapun sarana yang digunakan adalah dalam pelaksanaan program Kick Andy adalah: 1. Kamera alat pengambil gambar 2. Switcher alat pemandu gambar 3. Audio Mixer alat pengatur suara 51 4. VTR Video tape recorder alat perekam gambar dan suara 5. Lighting alat pencahayaan 6. Character generator alat tata askara Parasarana juga merupakan penunjang dalam produksi program Kick Andy antara lain: 1. Ruang kontrol dengan penyejuk udara AC 2. Ruang visual editingpenyutingan gambar 3. Studio produksi lengkap dengan sistem lampu, suara dan kamera elektronik serta penyejuk udara AC 4. Property Proses produksi ini berupa tapping yang pengambilan gambarnya dilakukan melalui rekaman yang dilakukan beberapa hari atau minggu sebelum acara ini tayang.

C. Pasca Produksi Kick Andy