Ruang Lingkup Penelitian Metode Penentuan Sampel Metode Pengumpulan Data

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Ruang Lingkup Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian tingkah laku behavior para akuntan dalam menghadapi perkembangan Teknologi Informasi, khususnya perkembangan Sistem Informasi berbasis Komputer. Jenis penelitian berupa Penelitian Terapan yaitu penelitian yang menekankan pada pemecahan masalah, dalam hal ini kurangnya pamahaman para Akuntan di Indonesia mengenai Komputer Audit. Tempat yang digunakan sebagai tujuan penelitian ini adalah Kantor Akuntan Publik KAP di Jakarta untuk memperoleh data yang berkaitan dengan permasalahan yang di teliti. Objek dari penelitian ini adalah para auditor eksternal dari level junior auditor sampai supervisor, dengan pertimbangan bahwa mereka umumnya menggunakan komputer untuk melaksanakan tugasnya.

B. Metode Penentuan Sampel

Populasi dalam penelitian ini adalah akuntan publik yang bekerja di kantor akuntan publik di wilayah DKI Jakarta. Sampel dalam penelitian ini adalah akuntan publik yang bekerja di Kantor Akuntan Publik. Data atau informasi tentang identitas Kantor Akuntan Publik tersebut diperoleh dari Institut Akuntan Publik Indonesia IAPI. Metode penelitian sampel yang digunakan adalah metode Judgemental Sampling. Secara khusus kuesioner 34 diberikan kepada auditor yang sudah biasa bekerja di lingkungan komputer agar tidak terjadi bias dalam hasilnya.

C. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data dilakukan sebagai berikut: 1. Data Primer Primary data Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner yang dikirim melalui surat mail survey yang disebut dengan data primer. Data diperoleh dengan menggunakan kuesioner yang dibagikan secara langsung kepada para auditor yang bekerja di KAP di Jakarta yang terdaftar. Kuesioner ini diperoleh dari beberapa sumber referensi, yang kemudian akan dimodifikasi dalam bentuk pertanyaan. Kuesioner ini selanjutnya dikirimkan kepada para auditor di KAP yang ada di Jakarta. Pengiriman kuesioner dikirimkan sendiri oleh peneliti secara langsung kepada masing-masing KAP di Jakarta. Pengiriman kuesioner tersebut dilakukan sendiri oleh peneliti dengan tujuan agar tingkat pengembalian response rate kuesioner bisa lebih tinggi. Pengambilan kuesioner dilakukan saat itu juga setelah auditor selesai mengisi kuesioner tersebut jika auditor dalam waktu senggang. Namun jika harus ditinggal kuesioner akan diambil dua minggu setelah tanggal pengiriman kuesioner. Sebelum pengambilan kuesioner, sehari sebelumnya peneliti menghubungi masing-masing KAP via telepon untuk 35 memastikan apakah kuesioner yang dibagikan kepada responden telah diisi sesuai dengan kriteria responden dan sudah bisa diambil. 2. Data Sekunder Secondary data Data sekunder merupakan sumber data penelitian yang diperoleh peneliti secara tidak langsung melalui media perantara. Penulis menggunakan riset kepustakaan dimana dilakukan dengan cara mengumpulkan, membaca buku, literature, artikel, jurnal, dan data dari internet.

D. Metode Analisis 1. Uji Kualitas Data

Dokumen yang terkait

Pengaruh komitmen organisasi dan komitmen profesional terhadap kepuasan kerja akutan publik dengan sikap perubahan sebagai variabel intervening : studi empiris pada kantor akuntan publik di dki jakarta

0 11 181

Analisis kinerja auditor dari perspektif gender pada kantor akuntan publik di Jakarta (studi empiris pada kantor akuntan publik di Jakarta)

3 32 147

Analisis pengaruh keterlibatan pimpinan kantor Akuntan Publik dan representasi masalah terhadap perencanaan Audit dengan informasi klien sebagai variabel moderating (studi empiris pada kantor akuntansi publik di DKI Jakarta)

1 7 180

Pengaruh profesionalisme dan independensi Auditor terhadap kualitas audit dengan etika Auditor sebagai variabel moderating (studi empiris pada kantor akuntan publik di dki jakarta)

1 5 124

Pengaruh computer Anxiety dan computer Attitude terhadap keahlian Akuntan pendidik dalam menggunakan komputer

2 14 58

PENGARUH COMPUTER ANXIETY DAN COMPUTER ATTITUDE TERHADAP KEAHLIAN KARYAWAN DALAM MENGGUNAKAN KOMPUTER.

0 1 9

PENGARUH COMPUTER ANXIETY TERHADAP KEAHLIAN KARYAWAN DALAM PENGGUNAAN KOMPUTER PENGARUH COMPUTER ANXIETY TERHADAP KEAHLIAN KARYAWAN DALAM PENGGUNAAN KOMPUTER (Survey pada Karyawan Bank di Kabupaten Blora).

0 1 10

PENGARUH COMPUTER ANXIETY DAN PENGALAMAN TERHADAP KEAHLIAN KARYAWAN DALAM MENGGUNAKAN KOMPUTER PENGARUH COMPUTER ANXIETY DAN PENGALAMAN TERHADAP KEAHLIAN KARYAWAN DALAM MENGGUNAKAN KOMPUTER ( Survey Pada Karyawan Universitas Swasta Di Surakarta ).

0 0 12

PENGARUH COMPUTER ANXIETY TERHADAP KEAHLIAN AUDITOR MENGGUNAKAN TEKNIK AUDIT BERBANTUAN KOMPUTER (Survey Pada Kantor Akuntan Publik di Kota Bandung).

0 3 61

PENGARUH COMPUTER ANXIETY TERHADAP KEAHLIAN PENGGUNAAN KOMPUTER GURU SD GUGUS KENANGA DAN MELATI KECAMATAN PURING DENGAN GENDER SEBAGAI VARIABEL MODERASI

0 0 68