Jenis Penelitian Lokasi dan Waktu Penelitian Populasi dan Sampel

BAB IV METODE PENELITIAN

4.1 Jenis Penelitian

Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kausal komparatif, atau penelitian hubungan sebab akibat. Penelitian bertujuan untuk menyelidiki kemungkinan hubungan sebab-akibat dengan cara berdasar atas pengamatan terhadap akibat yang ada dan mencari kembali faktor yang mungkin menjadi penyebab melalui data tertentu. Di dalam mengelompokan jenis penelitian ini, adalah termasuk sebagai penelitian deskriptif, karena menggambarkan keadaan yang telah terjadi. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif karena penelitian ini dilakukan dengan menekankan analisisnya pada data numerik angka untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh nilai perusahaan dengan kebijakan pendanaan, ukuran perusahaan dan RBC perusahaan. Penelitian deskriptif adalah penelitian yang menggambarkan suatu fenomena dengan jalan mendeskripsikan sejumlah variabel yang berkenaan dengan masalah yang diteliti Indrianto dan Supomo , 2002

4.2 Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini di lakukan pada perusahaan asuransi yang bertempat di Jalan Jenderal Sudirman, Kav. 52-53 Jakarta, dimana data diperoleh dengan mendownload laporan keuangan tahunan perusahaan asuransi melalui situs resmi www.idx.co.id . Waktu penelitian dari Juli 2014 sampat Desember 2014. Universitas Sumatera Utara

4.3 Populasi dan Sampel

Populasi menjelaskan tentang jumlah sumber data dan darimana asal data, sedangkan sampel menjelaskan tentang tehnik sampling yang dipakai untuk menghasilkan jumlah sampel. Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas obyek atau subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah semua perusahaan asuransi yang menerbitkan laporan keuangan tahunan annual report dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia BEI periode 2007 - 2013 yang berjumlah 11 perusahaan . Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah metode purposive sampling. Umar 2007 menyatakan bahwa purposive sampling adalah pemilihan sampel berdasarkan karakteristik tertentu. Adapun kriteria pemilihan sampel dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Perusahaan asuransi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia BEI pada tahun 2007 - 2013. 2. Perusahaan asuransi yang telah mempublikasikan laporan keuangan tahunan yang telah diaudit secara teratur selama tahun 2007- 2013. 3. Perusahaan asuransi yang secara teratur melaporkan RBC dalam laporan keuangan tahunannya annual report di Bursa Efek Indonesia BEI secara teratur selama 2007 - 2013. 4.Perusahaan asuransi yang menghasilkan laba selama 2007-2013. Dari hasil kriteria diatas, perusahaan yang memenuhi kriteria untuk dijadikan sampel adalah sebanyak 10 perusahaan, dengan masa penelitian selama 7 tahun. Hasil dari kriteria sampel dan data populasi dapat dilihat dalam Tabel 4.1. Universitas Sumatera Utara Tabel 4.1. Daftar Populasi dan Sampel Perusahaan Asuransi Tahun 2007 -2013 Kode Kriteria Sampel No. Saham Nama Emiten 1 2 3 Sampel 1. ABDA Asuransi Bina Dana Arta Tbk √ √ √ 1 2. AHAP Asuransi Harta Aman Pratama Tbk √ √ √ 2 3. AMAG Asuransi Multi Artha Guna Tbk √ √ √ 3 4. ASBI Asuransi Bintang Tbk √ √ √ 4 5. ASDM Asuransi Dayin Mitra Tbk √ √ √ 5 6. ASMI Asuransi Mitra Maparya Tbk - - - - 7. ASJT Asuransi Jasa Tania Tbk √ √ √ 6 8. ASRM Asuransi Ramayana Tbk √ √ √ 7 9. PNIN Paninvest Tbk √ √ √ 8 10. LPGI Lippo General Insurance Tbk √ √ √ 9 11. MREI Maskapai Reasuransi Indonesia Tbk √ √ √ 10 Sumber : www.idx.co.id Sampel dalam penelitian ini terdiri dari 10 perusahaan asuransi , dengan tahun pengamatan selama 7 tahun, jadi total sampel pada penelitian ini sebanyak 10 perusahaan x 7 tahun = 70 data observasi.

4.4 Metode Pengumpulan Data

Dokumen yang terkait

Pengaruh Profitabilitas Dan Umur Perusahaan Terhadap Audit Delay Dengan Ukuran Perusahaan Sebagai Variabel Moderating

0 1 9

PENGARUH KEBIJAKAN PERUSAHAAN DAN HUMAN CAPITALTERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KINERJA Pengaruh Kebijakan Perusahaan dan Human Capital Terhadap Nilai Perusahaan dengan Kinerja Perusahaan Sebagai Variabel Intervening (Studi Empiris Pada Perusahaan Consum

0 5 17

PENGARUH KEBIJAKAN PERUSAHAAN DAN HUMAN CAPITALTERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KINERJA Pengaruh Kebijakan Perusahaan dan Human Capital Terhadap Nilai Perusahaan dengan Kinerja Perusahaan Sebagai Variabel Intervening (Studi Empiris Pada Perusahaan Consum

0 3 17

PENGARUH KEPUTUSAN INVESTASI, KEPUTUSAN PENDANAAN, DAN KEBIJAKAN DIVIDEN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN Kepemilikan Manajemen Sebagai Variabel Moderating Pengaruhkeputusan Investasi, Keputusan Pendanaan, Dan Kebijakan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan (Studi

0 1 14

PENGARUH KEPUTUSAN INVESTASI, KEPUTUSAN PENDANAAN, DAN KEBIJAKAN DIVIDEN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN Kepemilikan Manajemen Sebagai Variabel Moderating Pengaruhkeputusan Investasi, Keputusan Pendanaan, Dan Kebijakan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan (Studi

0 0 15

Pengaruh Kebijakan Pendanaan, Risk Based Capital dan Ukuran Perusahaan terhadap Nilai Perusahaan Asuransi dengan Laba Perusahaan sebagai Variabel Moderating

0 0 25

BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Landasan Teori - Pengaruh Kebijakan Pendanaan, Risk Based Capital dan Ukuran Perusahaan terhadap Nilai Perusahaan Asuransi dengan Laba Perusahaan sebagai Variabel Moderating

0 0 15

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Penelitian Seiring dengan perkembangan pasar modal yang demikian pesat, terutama - Pengaruh Kebijakan Pendanaan, Risk Based Capital dan Ukuran Perusahaan terhadap Nilai Perusahaan Asuransi dengan Laba Perusahaan sebag

0 0 10

PENGARUH KEBIJAKAN PENDANAAN, RISK BASED CAPITAL DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN ASURANSI DENGAN LABA PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING TESIS

0 0 15

PENGARUH UMUR PERUSAHAAN, KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN, UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP INTELLECTUAL CAPITAL DISCLOSURE DENGAN LEVERAGE SEBAGAI VARIABEL MODERATING - Perbanas Institutional Repository

0 0 16