Sumber Data Populasi dan Sampel

Sampel adalah sebagian atau wakil dari populasi yang diteliti. 20 Sebagai cerminan guna menggambarkan keadaan populasi dan agar lebih mudah dalam melakukan penelitian. Penelitian ini termasuk ke dalam penelitian populasi, dimana yang menjadi target penelitian adalah pemilik dan karyawan di Belle Pet Shop Bandar Lampung.

4. Metode Pengumpulan Data

a. Wawancara Wawancara interview adalah kegiatan pengumpulan data primer yang bersumber langsung dari responden penelitian di lapangan lokasi. 21 Tipe wawancara yang digunakan adalah wawancara yang terarah, yaitu dengan menggunakan daftar pertanyaan. Tujuannya untuk mendapatkan data yang akurat dan tidak menyimpang dari pokok permasalahan yang diteliti. b. Dokumentasi Dokumentasi yaitu mencari data mengenai hal-hal atau variabel berupa catatan, transkip, buku, surat kabar, majalah, agenda dan sebagainya. 22 Metode ini digunakan untuk menghimpun atau memperoleh data, dengan cara melakukan pencatatan baik berupa arsip-arsip atau dokumentasi maupun keterangan yang 20 Ibid, hal. 27 21 Abdulkadir Muhammad, Hukum dan Penelitian Hukum, PT. Citra Aditya Bakti, Bandung, 2004, hal. 86 22 Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian suatu Pendekatan Praktik, Rineka Cipta, Jakarta, 1991, hlm.188 terkait dengan penelitian di Belle pet shop Bandar Lampung.

5. Metode Pengolahan Data

a. Pemeriksaan Data editing Bertujuan untuk mengurangi kesalahan yang ada dalam daftar pertanyaan dan jawaban yang terkait dengan penelitian. Dalam hal ini dilakukan pengecekan kembali semua data yang telah terkumpul. b. Sistematika Data sistematizing Bertujuan menempatkan data menurut kerangka sistematika bahasan berdasarkan urutan masalah, 23 dengan cara melakukan pengelompokkan data yang telah diedit dan diberi tanda menurut klasifikasi dan urutan masalah.

6. Analisis Data

Setelah data diperoleh, selanjutnya dianalisis dengan metode berfikir deduktif. Metode deduktif adalah metode yang berangkat dari pengetahuan yang bersifat umum dan bertitik tolak dari pada pengetahuan yang umum itu hendaknya menilai suatu kejadian yang khusus. 24 Setelah diambil kesimpulan secara induktif, bahwa kesimpulan tersebut masih bersifat hipotesa dan masih bersifat kesimpulan umum. Selanjutny untuk diambil suatu kesimpulan yang khusus sebagai hasil dari penelitian dari beberapa data yang telah diperoleh. 23 Abdulkadir Muhammad, Op.Cit., hal. 126 24 Ibid, hal. 42