Jenis Penelitian Lokasi Penelitian Informan

41

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Penelitian deskriftif kualitatif bertujuan untuk menggambarkan, meringkaskan berbagai kondisi, berbagai situasi, atau berbagai fenomena realitas sosial yang ada di masyarakat yang menjadi obyek penelitian, dan berupaya menarik realitas itu ke permukaan sebagai suatu ciri, karakter, sifat, model, tanda, atau gambaran tentang kondisi, situasi ataupun fenomena tertentu. 20 Penelitian ini fokus untuk menganalisis perubahan-perubahan yang terjadi pada masyarakat ketika hadirnya kegiatan pertambangan dan pada masa pertambangan vakum beroperasi.

3.2 Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian ini dilakukan di Dusun Sopokomil yang terletak di Daerah Kontrak Karya CoW –Contract of Work Generasi Dairi VII, yang diberikan kepada PT Dairi Prima Mineral yang kepemilikan sahamnya pada saat ini dipegang oleh Herald Resources Ltd 80 dan PT Aneka Tambang 20 pada Pebruari 1998. Kontrak Karya ini terletak di Kabupaten Dairi, Provinsi Sumatera 20 Penelitian Kualitatif, Burhan Bungin 2007 Universitas Sumatera Utara 42 Utara sekitar 150 km ke arah barat daya dari Kota Medan. 21 Alasan pemilihan lokasi ini adalah karena PT Dairi Prima Mineral membangun basecamp mereka di wilayah dusun ini.

3.3 Informan

Informan dalam penelitian ini berjumlah 13 orang yang dilakukan dengan teknik snowball. Penggunakan model snowball untuk memperluas subjek penelitian. Karena penelitian kualitatif lebih didasari pada kualitas informasi yang terkait dengan tema penelitian yang diajukan. Sehingga didapatlah informan dengan kriteria sebagai berikut: 1. Penduduk yang sudah tinggal selama 18 tahun atau lebih di desa sebelum adanya aktivitas pertambangan sampai pada masa pertambangan vakum beroperasi. Hal ini agar informan yang ditemui benar-benar memahami bagaimana terjadinya perubahan setiap aspek dalam kehidupan mereka. 2. Penduduk yang pernah terlibat dengan kegiatan pertambangan bekerja di tambang dan pernah menjalin kerjasama dengan pihak pertambangan. Dengan demikian dapat mengetahui secara langsung bagaimana keikutsertaan masyarakat ketika pertambangan hadir di desa mereka. Di samping itu ada informan kunci, yakni orang yang bisa dikategorikan paling banyak mengetahui, menguasai informasi atau data tentang permasalahan penelitian. 22 21 Dumex Pasaribu Geologi Sopokomil Dairi Zinc https:dumexpasaribu.wordpress.com Universitas Sumatera Utara 43 Adapun informan kunci dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Kepala Desa Longkotan dimana Dusun Sopokomil sebagai wilayah pemerintahan desa. 2. Pelaku usaha ekonomi di masyarakat

3.4 Teknik Pengumpulan Data