KRITERIA PENERIMAAN KRITERIA PENOLAKAN a. Janin dengan kelainan ginjal. Janin dengan kelainan kongenital mayor. BAHAN DAN CARA KERJA PENELITIAN

Hj.Dessy Susilawati Hasibuan : Volume Dan Fungsi Sekresi Ginjal Pada Pertumbuhan Janin Terhambat Dan Normal Dengan Pemeriksaan Ultrasonografi, 2009 USU Repository © 2008 Dari hasil perhitungan diperoleh jumlah sampel untuk penelitian ini berjumlah 30 orang, yaitu : 15 orang dengan kehamilan PJT dan 15 orang dengan kehamilan normal.

3.5. KRITERIA PENERIMAAN

a. Kehamilan tunggal. b. Letak Membujur. c. Usia kehamilan 28 minggu sampai 40 minggu. d. HPHT yang jelas atau pemeriksaan CRL ultrasonografi. e. Dijumpai PJT berdasarkan TBJ kurang dari persentil ke-10 dan indeks HC : AC lebih dari 1. f. Bersedia ikut dalam penelitian ini.

3.6. KRITERIA PENOLAKAN a. Janin dengan kelainan ginjal.

b. Janin dengan kelainan kongenital mayor.

3.7. BAHAN DAN CARA KERJA PENELITIAN

a. Semua ibu hamil dengan usia kehamilan 28 minggu sampai 40 minggu, yang melakukan antenatal care di poliklinik ibu hamil Departemen Obstetri dan Ginekologi FK-USU RSUP. H. Adam Malik, RSUD. Dr. Pirngadi Medan serta Klinik Kasih Abadi Medan. dan memiliki data pemeriksaan USG dating pada trimester pertama atau mengetahui HPHT yang jelas, setelah Hj.Dessy Susilawati Hasibuan : Volume Dan Fungsi Sekresi Ginjal Pada Pertumbuhan Janin Terhambat Dan Normal Dengan Pemeriksaan Ultrasonografi, 2009 USU Repository © 2008 diberikan inform concent diminta kesediaannya untuk mengikuti penelitian ini. Kemudian dilakukan anamnesis dan pemeriksaan fisik yang meliputi pengukuran BB, tanda vital, dan pemeriksaan obstetrik dasar. b. Bila didapati TFU kurang dari 3 cm dari ukuran TFU yang sesuai dengan usia kehamilan, disangkakan PJT dan memenuhi kriteria penerimaan, maka dicalonkan menjadi sampel. Kasus normal adalah padu matched dengan usia kehamilan PJT. c. Selanjutnya dilakukan pemeriksaan USG untuk menilai fetal growth dengan menggunakan USG Medison SA 8000 live. d. Pengukuran fetal growth : Diameter Biparietal BPD Lingkar Abdomen AC : A bdominal Circumference e. Pada kasus TBJ kurang dari persentil ke-10 menurut formula hadlock , selanjutnya dilakukan pemeriksaan pengukuran lingkar kepala HC : Head Circumference dan kemudian dihitung rasio lingkar kepala dengan lingkar perut HCAC, bila HCAC lebih dari 1.0, dan dinyatakan sebagai sampel PJT asimetris. f. Pada kasus TBJ persentil ke-10 sampai ke-90 menurut formula hadlock , dilakukan juga pemeriksaan pengukuran lingkar kepala HC : Head Circumference dan kemudian dihitung rasio lingkar kepala dengan lingkar perut HCAC, bila HCAC sama dengan 1.0 usia kehamilan kurang dari 32 minggu ; mendekati 1 usia kehamilan 32 minggu sampai 34 minggu ; kurang dari 1.0 usia kehamilan lebih dari 34 minggu, dinyatakan sebagai sampel normal. g. Selanjutnya pada kasus PJT dan normal dilakukan pengukuran volume ginjal dan delta kandung kemih. Hj.Dessy Susilawati Hasibuan : Volume Dan Fungsi Sekresi Ginjal Pada Pertumbuhan Janin Terhambat Dan Normal Dengan Pemeriksaan Ultrasonografi, 2009 USU Repository © 2008

3.8. BATASAN OPERASIONAL