Uji Validitas dan Reliabilitas

F. Instrumen Penelitian

Instrumen pada penelitian ini terdiri dari dua bagian, yaitu kuesioner dan pita pengukuran lingkar lengan atas LILA. Kuesioner yang ditujukan kepada responden adalah alat yang digunakan peneliti untuk mengetahui kejadian Premenstrual Syndrome PMS apakah dialami atau tidak dialami oleh para remaja puteri siswi di SMP Negeri 3 Berastagi melalui tipe-tipe premenstruasi syndrome berdasarkan gejalanya sesuai dengan tinjauan teoritis. Kuesioner berisi 20 pertanyaan dalam bentuk Dichotomus Choice Notoadmojo, 2005. Pita pengukur Lingkar Lengan Atas LILA yang terbuat dari fiberglass atau jenis kertas tertentu berlapis plastik adalah alat yang digunakan untuk mengetahui status gizi remaja puteri siswi di SMP Negeri 3 Berastagi apakah gizi baik atau gizi kurang. Dikatakan gizi baik apabila ukuran lingkar lengan responden LILA adalah ≥20,5 cm, sedangkan yang dikatakan gizi kurang apabila ukuran lingkar lengan responden adalah 20,5 cm.

G. Uji Validitas dan Reliabilitas

1. Uji Validitas Validitas adalah suatu indeks yang menunjukkan kemampuan instrumen pengumpulan data untuk mengukur apa yang harus diukur, untuk mendapatkan data yang relevan dengan apa yang sedang diukur. Validitas isi dalam kuesioner penelitian ini dilakukan dengan cara face validity yang diuji kepada ahlinya yaitu dr. Sarma Lumbanraja, SpOGK dan dr. Fidel Ganis Siregar, SpOG. Kuesioner tersebut telah disetujui sebagai instrumen dalam penelitian dan dengan membandingkan nilai r tabel dan r hitung. Menentukan nilai r tabel pada jumlah responden 10 orang dengan tingkat kemaknaan 5 didapat nilai r tabel = 0,8. Kemudian menentukan nilai r hasil perhitungan dan 28 Universitas Sumatera Utara dibandingkan nilai r hasil dengan nilai r tabel, ketentuan : bila r hasil r tabel maka pertanyaan tersebut valid. Sedangkan untuk pengujian validitas instrumen penelitian yang berupa skor dikategori pada penelitian dengan menggunakan komputerisasi SPSS. Dari hasil perhitungan menunjukkan bahwa dari 10 butir pertanyaan yang diujicobakan valid memiliki r hasil r tabel. 2. Uji Reliabilitas Kuesioner dalam penelitian ini dibuat oleh peneliti sendiri, maka penting untuk dilakukan uji reliabilitas. Uji reliabilitas ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana suatu alat pengukur dapat dipercaya atau dapat diandalkan. Di mana uji reliabilitas ini dilakukan di SMP Negeri 1 Kabanjahe dengan jumlah responden 10 orang yang memiliki kriteria yang sama dengan sampel dalam penelitian ini. Data dianalisis dengan uji cronbach’alpha dan diolah dengan menggunakan bantuan program komputerisasi untuk mencari koefisiensi reliabilitas cronbach’alpha. Dengan ketentuan apabila r hitung r tabel p 0.6, maka instrumen dinyatakan reliabel. Apabila r hitung r tabel p 0.6, maka instrumen dinyatakan tidak reliabel Hidayat, 2007. Berdasarkan hasil uji reliabilitas kuesioner dengan menggunakan program komputerisasi dari 20 butir pertanyaan dengan 10 responden didapat hasilnya 0,9820,6 yang berarti kuesioner yang dipakai reliabel.

H. Prosedur Pengumpulan Data