Populasi Sampel Data dan Sumber Data

dalam bentuk kalimat serta uraian-uraian, bahkan dapat berupa cerita pendek Bungin, 2008:103

3.3.1 Populasi

Populasi ialah keseluruhan objek penelitian yang dapat terdiri dari manusia, benda-benda, hewan, tumbuh-tumbuhan, gejala-gejala, nilai test atau peristiwa- peristiwa sebagai sumber data yang memiliki karakteristik tertentu di dalam suatu penelitian Nawawi, 1991:141. Dalam penelitian ini populasinya adalah siswa-siswi SD Negeri N0.067952. Adapun alasan peneliti dalam memilih populasi tersebut ialah karena didasarkan hasil pra penelitian yang peneliti lakukan yaitu fenomena di masyarakat khususnya pada siswa sekolah dasar bahwa ditemukan ketidaksesuaian antara makna yang ada dalam kamus dengan yang diujarkan si siswa, bahwa pemerolehan siswa memiliki perbedaan antara siswa yang perempuan dan siswa yang pria, serta fenomena bahwa ditemukan beberapa perbedaan pemerolehan antara siswa perempuan dan siswa pria dalam pemerolehan makna berdasarkan tingkat ekonomi. Fenomena-fenomena yang disebutkan diatas diperoleh dari temuan awal atau prapenelitian kemudian peneliti merangkum sejumlah masalah terkait dengan pemerolehan makna kata, diantaranya; pemerolehan makna leksikal siswa di tingkat sekolah dasar; kesesuaian makna kata yang disajikan dengan makna kamus; distribusi makna yang diberikan siswa di tingkat sekolah dasar; hal yang menarik perhatian dari makna kata-kata yang Universitas Sumatera Utara diberikan siswa di tingkat sekolah dasar; perbedaan makna leksikal yang diberikan siswa perempuan dan siswa laki-laki.

3.3.2 Sampel

Secara sederhana sampel diartikan sebagai bagian dari populasi yang menjadi sumber data dan sebenarnya dalam suatu penelitian, atau bisa juga diartikan sebagai sebagian dari populasi untuk mewakili seluruh populasi. Menurut Nawawi 1991:144, sampel adalah sebagian yang diambil dari populasi dengan menggunakan cara-cara tertentu. Menurut Arikunto 2002:112 jika populasi kurang dari 100 orang, lebih baik diambil semua, namun jika populasinya diatas 100 orang dapat diambil antara 10- 15 atau 20-25. Berdasarkan data populasi yang ada dan didasarkan rumus pengambilan sampel oleh Arinkunto tersebut, maka jumlah sampel dalam penelitian ini adalah seluruh jumlah populasi yakni sebanyak 40 orang siswa.

3.4 Instrumen Penelitian