Jenis Penelitian Waktu dan Tempat Subjek dan Objek Penelitian Bentuk Data

49

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Jenis penelitian deskriptif kuantitatif digunakan untuk mengetahui perkembangan hasil belajar siswa. Sedangkan jenis penelitian deskriptif kualitatif digunakan untuk mengetahui keterlibatan dan motivasi siswa selama penelitian berlangsung.

B. Waktu dan Tempat

Pengambilan data dilaksanakan pada bulan Agustus s.d. September 2016 di SMP BOPKRI 1 Yogyakarta yang berlokasi di Jalan Mas Suharto Nomor 48 Yogyakarta.

C. Subjek dan Objek Penelitian

Subjek penelitian ini adalah siswa-siswi kelas VII B SMP BOPKRI 1 Yogyakarta tahun ajaran 20162017. Objek penelitian ini adalah pembelajaran matematika dengan alat peraga kartu hitung pada materi operasi hitung penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian bilangan bulat di kelas VII B SMP BOPKRI 1 Yogyakarta.

D. Bentuk Data

Bentuk data yang digunakan dalam penelitian ini sebagai berikut.

1. Data Hasil Belajar Siswa

Data hasil belajar siswa dalam pembelajaran materi operasi hitung bilangan bulat menggunakan alat peraga kartu hitung diperoleh melalui tes hasil belajar. Bentuk data hasil belajar siswa berupa lembar kerja siswa secara individu setelah pembelajaran dilaksanakan. 2. Data Keterlibatan Siswa Data keterlibatan siswa selama proses pembelajaran materi operasi hitung bilangan bulat menggunakan alat peraga kartu hitung diperoleh melalui hasil pengamatan. Bentuk data keterlibatan siswa berupa lembar pengamatan yang diisi oleh observer saat proses pembelajaran berlangsung. 3. Data Motivasi Siswa Data motivasi siswa selama proses pembelajaran materi operasi hitung bilangan bulat menggunakan alat peraga kartu hitung diperoleh dari pernyataan siswa. Bentuk data motivasi siswa berupa kuisioner yang diisi oleh siswa setelah pembelajaran dilaksanakan.

E. Metode Pengumpulan Data