Kesimpulan Keterbatasan Penelitian KESIMPULAN DAN SARAN

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN

6.1. Kesimpulan

Berdasarkan pada analisis data dan uji hipotesis penelitian serta pembahasan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan hasil penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Informasi akuntansi berpengaruh terhadap keputusan pemberian kredit. Adapun variabel informasi akuntansi adalah variabel variabel current ratio X1, profit margin X5, return to total assets X6, Return on Net Worth X8 dan debt to equity X9. Sedangkan informasi akuntansi yang tidak berpengaruh terhadap pemberian kredit adalah variabel quick ratio X2, inventory turn over X3, fixed asset turn over X4, rentabilitas ekonomi X7, time interest earned ratio X10, account receivable turn over X11 dan total assets to debt ratio X12. Penelitian ini konsisten dengan penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Ustadi 1993, Mintarti 1994, Suroso 2003 dan Hasibuan 2003 yang menyimpulkan informasi akuntansi berpengaruh terhadap keputusan pemberian kredit. 2. Informasi non akuntansi yang berpengaruh terhadap keputusan pemberian kredit. Adapun variabel informasi non akuntansi adalah variabel jaminan kredit X13, pengalaman pimpinan calon debitur X15, jangka waktu menjadi nasabah bank X16 dan jenis usaha yang dibiayai X18. Sedangkan informasi non akuntansi yang tidak berpengaruh terhadap keputusan pemberian kredit adalah umur usaha X14 dan diversifikasi kepemilikan X17. Penelitian ini konsisten dengan 61 Universitas Sumatera Utara penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Ustadi 1993, Mintarti 1994, Suroso 2003 dan Hasibuan 2003 menyimpulkan informasi non akuntansi berpengaruh terhadap keputusan pemberian kredit. 3. Secara simultan variabel informasi akuntansi dan variabel non akuntansi berpengaruh terhadap keputusan pemberian kredit.

6.2. Keterbatasan Penelitian

1. Penelitian ini tidak memasukkan informasi akuntansi yang berupa rasio keuangan return on investment ROI. 2. Penelitian ini tidak memasukkan informasi akuntansi yang berupa rasio keuangan dan rasio economic value added EVA sehingga dapat mengetahui pengaruh nilai tambah ekonomis terhadap assets nasabah.

6.3. Saran