LATAR BELAKANG Transparansi Rencana Pembangunan | Payakumbuh Kota Renja SETWAN 2015

Renja Sekretariat DPRD Kota Payakumbuh tahun 2015 1 B A B I PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG

Berlakunya Peraturan perundangan – undangan baru tentang pelaksanaan otonomi daerah yaitu bedasarkan undang-undang Nomor 32 tahun 2004 , tentang Pemerintah Daerah Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2004 No.125 , tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia No.4437 sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 12 tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Undang-Undang Nomor 32 tahun 2004 Lembaran Negara Republik Indonesia 2008 Nomor 59, tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 48444 dan Undang-Undang Nomor 33 tahun 2004 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara pemerintah pusat dan pemerintah daeah Lembaran negara repulik Indonesia tahun 2004 Nomor 126, tambahan lembaran negara republik indonesia Nomor 4438, membawa pengaruh yang sangat besar terhadap pelaksanaan sistem pemerintahan di daerah, khususnya yang menyangkut peranan, kewenanganan dan tugas lembaga Eksekutif Pemerintah Daerah maupun lembaga legislatif DPRD. Reformasi disegala bidang telah menciptakan perubahan terhadap prinsip-prinsip manajemen penyelenggaraan pemerintahan diantaranya dapat dibuktikan dengan lahirnya TAP MPR No. IXMPR1999 tentang Penyelengaraan Negara yang bersih dan bebas dari KKN. TAP MPR tersebut selanjutnya ditindak lanjuti dengan dikeluarkannya Undang-Undang No. 28 tahun 1999 yang lebih mempertegas terhadap bangsa Indonesia untuk bersungguh-sungguh mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan negara dan membangun yang dilandasi dengan prinsip-prinsip pemerintahan yang baik Good Governance. Renja Sekretariat DPRD Kota Payakumbuh tahun 2015 2 Sebagai aplikasi dari Undang-Undang tersebut di atas, pemerintah mengeluarkan Instruksi Presiden No. 7 tahun 1999 tentang Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah sebagai wujud Pertanggungjawaban dalam merealisasikan Visi dan Misi Orgasnisasi dan keputusan Lembaga Administrasi Negara No. 239IX682003. Memenuhi kebutuhan tersebut dan sesuai dengan Permendagri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan Pemrintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah, maka setiap SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Payakumbuh termasuk Sekretariat DPRD Kota Payakumbuh diharuskan menyusun sebuah dokumen perencanaan yang tertuang dalam bentuk Rencana Kerja Renja sebagai bingkai kerja untuk tahun berikutnya Penyusunan Rencana Kerja Renja Tahun 2015 ini oleh Sekretariat DPRD Kota Payakumbuh dimaksudkan untuk dapat memberikan gambaran yang jelas dan terarah tentang dalam pelaksanaan tugas sebagai bagian dari Pemerintahan Daerah Kota Payakumbuh di dalam memfasilitasi kegiatan DPRD. Rencana Kerja Renja Sekretariat DPRD Kota Payakumbuh 2015 ini disusun dengan mengacu pada RPJMD Kota Payakumbuh tahun 2012-2017 dan memperhatikan Renstra Sekretariat DPRD Kota Payakumbuh untuk kurun waktu yang sama. Selanjutnya Rencana Kerja Sekretariat DPRD yang merupakan rencana tahunan SKPD yang nantinya menjadi dasar utama penyusunan RKA Sekretariat DPRD Kota Payakumbuh untuk tahun yang bersangkutan. Renja Sekretariat DPRD Kota Payakumbuh tahun 2015 3

1.2. LANDASAN HUKUM