Ruang Lingkup Peneletian Objek Kajian Metode Pengumpulan Data Jenis dan sumber data

46

BAB III METODE PENELITIAN

A. Ruang Lingkup Peneletian

Dalam melakukan studi penelitian yang berhubungan dengan judul skripsi peneliti yang berhubungan dengan Peneriman Pajak Daerah dan Retribusi Daerah dalam kaitannya dengan Peningkatan Pendapatan Asli Daerah PAD, setelah melakukan survey di berbagai tempat, maka peneliti mengambil dua tempat berbeda sebagai objek penelitian di salah satu kantor Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah DPPKAD yang berada di Kota Kabupaten Tangerang beralamat Komplek Perkantoran Tiga Raksa – Tangerang 15720 dan Dinas Pendapatan Daerah DISPENDA yang berada di Kota Tangerang Selatan beralamat Jl. Witana Harja Komplek Sasmita Jaya Kel. Pamulang Barat Kec. Pamulang.

B. Objek Kajian

Objek kajian penelitian adalah objek kajian atau apa yang menjadi titik perhatian suatu penelitian. Suharsimi Arikunto, 2000:99. Objek kajian dalam penelitian ini adalah penerimaan Pajak Daerah dan Retribusi Daerah terhadap peningkatan Pendapatan Asli Daerah. 47

C. Metode Pengumpulan Data

Metode yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah : Metode Diskriptis Analitif Yaitu metode yang menggambarkan keadaan yang sebenarnya berdasarkan apa yang tampak kemudian digunakan untuk memecahkan masalah dengan cara mengumpulkan, menyusun, menganalisis dan menginterpretasikan data sehingga dapat ditarik suatu kesimpulan.

D. Jenis dan sumber data

Data yang digunakan dalam penilitian ini adalah data sekunder atau sumber sekunder. Menurut Sugiyono 2004:129, sumber sekunder yang secara tidak langsung memberikan data kepada pengumpul data. Pengertian tersebut dapat dijelaskan bahwa data sekunder adalah data yang diperoleh dari bahan- bahan yang tersedia di buku-buku, jurnal, majalah dan sumber lainnya yang secara tidak langsung berhubungan dengan penelitian. Jenis data yang digunakan dalam penilitian ini adalah: 1. Data kualitatif Data kualitatif adalah data yang berbentuk kata, skema dan gambar. Jenis data kualitatif ini ialah data sekunder yaitu data yang telah mengalami proses pengolahan oleh sumbernya. 2. Data kuantitatif Data kuantitatif adalah data yang berbentuk angka-angka atau data kualitatif yang disajikan dalam bentuk angka. Data ini meunjukkan nilai terhadap 48 besaran atau variabel yang diwakilinya. Sifat data ini adalah rentet waktu yaitu data yang diperoleh dari hasil pengamatan dalam suatu periode tertentu.

E. Teknik Pengumpulan Data