Jangka waktu penyelesaian proses pendaftaran Nomor Pokok Kesulitan menentukan Kelompok Lapangan Usaha KLU Adanya pendaftaran kembali Nomor Pokok Wajib Pajak Jaringan e-Registrasi yang sering bermasalah

C. Kendala-Kendala Yang Dihadapi Petugas Pajak dalam Melayani Wajib Pajak Untuk memperoleh Nomor Pokok Wajib Pajak Berikut ini beberapa kendala yang sering timbul dalam pendaftaran dan perolehan Nomor Pokok Wajib Pajak khususnya di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Binjai:

1. Jangka waktu penyelesaian proses pendaftaran Nomor Pokok

Wajib Pajak NPWP Pemenuhan jangka waktu penyelesaian proses pendaftaran Nomor Pokok Wajib Pajak NPWP merupakan salah satu masalah yang dialami oleh pegawai Seksi Pelayanan. Penyelesaian pendaftaran Nomor Pokok Wajib Pajak terkadang lebih dari 1 satu hari kerja sejak dokumen diterima lengkap sehingga sering menimbulkan komplain dari Wajib Pajak yang ingin agar proses pendaftaran NPWP-nya dapat diproses secepat mungkin, terutama oleh Wajib Pajak yang memiliki kepentingan cukup mendesak. Apalagi Wajib Pajak sering membandingkan jangka waktu penyelesaian pendaftaran Nomor Pokok Wajib Pajak di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Binjai dengan Kantor Pelayanan Pajak lainnya yang ada di Kantor Wilayah Sumut I yang jangka waktu penyelesaian pendaftaran Nomor Pokok Wajib Pajak bahkan ada yang hanya 15 menit. Hal ini membuat petugas Tempat Pelayanan Terpadu TPT harus bisa memberikan keterangan dengan baik tentang kendala yang dihadapi oleh Kantor Pelayanan Pajak Pratama Binjai dengan Kantor Pelayanan Pajak lainnya.

2. Kesulitan menentukan Kelompok Lapangan Usaha KLU

Wajib Pajak Nomor Kelompok Lapangan Usaha KLU yang akan diberikan kepada Wajib Pajak dalam penyelesaian proses pendaftaran Nomor Pokok Wajib Pajak sangat berpengaruh terhadap hak dan kewajiban yang akan diperoleh oleh Wajib Pajak sehingga pemberian Nomor Pokok Wajib Pajak merupakan salah satu hal penting yang harus diperhatikan oleh petugas TPT agar tidak terjadi kesalahan pemenuhan kewajiban dan perolehan hak wajib pajak di bidang perpajakan di kemudian hari.

3. Adanya pendaftaran kembali Nomor Pokok Wajib Pajak

NPWP oleh Wajib Pajak yang sama Terkadang terjadi masalah dimana Wajib Pajak tersebut telah terdaftar namun mengajukan pendaftaran Nomor Pokok Wajib Pajak kembali.

4. Jaringan e-Registrasi yang sering bermasalah

Sistem e-Registrasi merupakan sistem yang digunakan oleh Seksi Pelayanan pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Binjai untuk melakukan proses perekaman data pendaftaran Nomor Pokok Wajib Pajak. Proses pendaftaran Nomor Pokok Wajib Pajak sering mengalami kendala akibat jaringan e-Registrasi sering mengalami gangguan sehingga sistem e-Registrasi sama sekali tidak bisa diakses. Jaringan e-Registrasi paling sering mengalami gangguan apabila terjadi hujan yang deras.

5. Besarnya jumlah permohonan pendaftaran Nomor Pokok