Permasalahan Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

penerapan pembelajaran IPS Terpadu berdasarkan KTSP dimana guru memiliki kewenangan mengembangkan sendiri kurikulumnya yang disesuaikan dengan kebutuhan minat peserta didik, potensi, dan minat serta tujuan sekolah, maka diharapkan akan tercipta sistem pengajaran IPS Terpadu yang menyenangkan dan tidak membingungkan Paramita, 2009:101 Di Indonesia, belum semua sekolah menerapkan KTSP, hanya beberapa sekolah yang sudah menerapkan KTSP. Di Kabupaten Pati khususnya Kecamatan Tayu, SMP Negerinya telah menerapkan KTSP sebagai usaha untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan lulusan. Di SMP Negeri se- Kecamatan Tayu telah mencoba menerapkan KTSP di semua mata pelajaran termasuk IPS Terpadu. Berangkat dari permasalahan di atas maka penulis tertarik untuk menulis skripsi tentang penerapan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan dengan judul “Implementasi Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan di SMP Negeri se-Kecamatan Tayu Kabupaten Pati.

B. Permasalahan

Berdasarkan uraian diatas dapat dilihat permasalahan-permasalahan sebagai berikut: 1. Bagaimana implementasi pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Terpadu berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan di SMP Negeri Se- Kecamatan Tayu Kabupaten Pati? 2. Apa faktor penghambat dan pendukung implementasi pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Terpadu berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan di SMP Negeri Se-Kecamatan Tayu Kabupaten Pati? 3. Bagaimana dampak implementasi pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Terpadu berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan terhadap semangat belajar siswa di SMP Negeri Se-Kecamatan Tayu Kabupaten Pati?

C. Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah: 1. Ingin mengetahui implementasi pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Terpadu berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan di SMP Negeri Se-Kecamatan Tayu Kabupaten Pati. 2. Ingin mengetahui faktor penghambat dan pendukung implementasi pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Terpadu berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan di SMP Negeri Se-Kecamatan Tayu Kabupaten Pati. 3. Ingin mengetahui dampak implementasi pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Terpadu berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan terhadap semangat belajar di SMP Negeri Se-Kecamatan Tayu Kabupaten Pati.

D. Manfaat Penelitian

Manfaat yang ingin dicapai dari penulisan penelitian ini adalah: 1. Manfaat Teoretis Secara teoretis penelitian ini diharapkan mampu untuk menambah wawasan dan pengetahuan mengenai Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan khususnya pada jenjang pendidikan dasar dan menengah. Selain itu, penelitian ini juga diharapkan dapat menyempurnakan kurikulum-kurikulum berikutnya. 2. Manfaat Praktis a. Bagi guru. 1 Memberikan masukan mengenai implementasi pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Terpadu berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. 2 Meningkatkan kemampuan guru dalam persiapan mengajar sehingga KBM dapat berlangsung secara efektif dan efisien. 3 Memberikan pengetahuan mengenai penerapan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan bagi guru, sekolah, MGMP dan MBS. 4 Meningkatkan profesionalitas guru pada umumnya dan guru Ilmu Pengetahuan Sosial IPS pada khususnya. b. Bagi siswa. 1 Memberi suasana baru bagi siswa dalam kegiatan belajar mengajar yang diharapkan memberi semangat baru dalam belajar. 2 Membantu mempermudah siswa mengenai tujuan pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial IPS Terpadu yang berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan di tingkat Sekolah Menengah Pertama. 3 Meningkatkan prestasi belajar siswa terutama pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial IPS di tingkat Sekolah Menengah Pertama.

E. Penegasan Istilah