Aspek Process Hasil Penelitian Tanggapan Konsumen Mengenai Strategi Bauran Pemasaran

62 berada di toko Cherryka Bakery. karyawan Cherryka Bakery secara berkala membersihkan lokasi usaha, untuk menjaga kebersihan tempat agar menghindari kerusakan pada produk-produk yang dijual serta menambah kenyamanan konsumen saat melakukan transaksi pembelian produk. Cherryka Bakery juga menyediakan tempat parkir bagi konsumen Cherryka Bakery. Namun, lokasi tempat parkir tidak cukup luas bagi konsumen. Strategi bauran pemasaran marketing mix aspek physical evidence yang sudah diterapkan Cherryka Bakery dengan sangat baik dan berdasarkan tanggapan konsumen aspek physical evidence sudah diterapkan Cherryka Bakery dengan baik, terlihat bahwa belum adanya keselarasan antara Cherryka Bakery dan konsumen Cherryka Bakery. Menurut tangapan konsumen, Cherryka Bakery telah memberikan tampilan yang menarik, bersih dan nyaman. Dengan penataan produk yang rapi dengan nama dan harga produk, memudahkan konsumen dalam memilih dan mengetahui informasi produk yang tersedia di Cherryka Bakery. Namun, Cherryka Bakery belum memberikan lahan parkir yang memadai bagi konsumen, dikarenakan letak Cherryka Bakery yang berada di tengah perumahan warga. 63

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dipaparkan sebelumnya, maka dari penelitian terhadap strategi bauran pemasaran marketing mix 7P yang diterapkan di Cherryka Bakery berdasarkan masing-masing aspek strategi bauran pemasaran dan tanggapan konsumen maka dapat ditarik simpulan sebagai berikut:

1. Strategi Bauran Pemasaran Marketing Mix 7P yang Diterapkan di Cherryka Bakery

Strategi bauran pemasaran marketing mix yang diterapkan di Cherryka Bakery dapat diketahui bahwa pada aspek product dengan rata-rata 3,75 dalam kategori sangat baik. Aspek price dengan rata-rata 4 dalam kategori sangat baik. Aspek place dengan dengan rata-rata 3,3 dalam kategori sangat baik. Aspek promotion dengan rata-rata 2 dalam kategori kurang baik. Aspek people dengan rata-rata 2,67 dalam kategori baik. Aspek process dengan rata-rata 3,5 dalam kategori sangat baik. Aspek physical evidence dengan rata-rata 3,6 dalam kategori sangat baik. 2. Tanggapan Konsumen Mengenai Strategi Bauran Pemasaran Marketing Mix 7P yang Diterapkan di Cherryka Bakery Strategi bauran pemasaran marketing mix yang diterapkan di Cherryka Bakery menurut tanggapan konsumen dapat diketahui bahwa pada aspek product dengan rata-rata 3,34 dalam kategori sangat baik. Aspek price 64 dengan rata-rata 3,13 dalam kategori baik. Aspek place dengan rata-rata 3,21 dalam kategori baik. Aspek promotion dengan rata-rata 2,48 dalam kategori kurang baik. Aspek people dengan rata-rata 3,45 dalam kategori sangat baik. Aspek process dengan rata-rata 3,32 dalam kategori sangat baik. Aspek physical evidence dengan rata-rata 3,13 dalam kategori baik.

B. Saran 1. Aspek Product

Peningkatan mutu produk Cherryka Bakery perlu dilakukan dari segi rasa, bentuk dan variasi produk. Hal ini dimaksudkan agar konsumen mendapatkan produk yang beragam sesuai dengan kebutuhan. Pemilihan bahan baku juga perlu diperhatikan guna menjaga kerahanan produk Cherryka Bakery dari kerusakan.

2. Aspek Price

Cherryka Bakery perlu memperhatikan daya beli konsumen dalam menyediakan produk dengan harga yang sesuai dengan jangkauan konsumen. Baik untuk kalangan menengah keatas atau menengah kebawah. Cherryka Bakery juga perlu melakukan kegiatan promosi melalui pemberian potongan harga dalam jumlah tertentu untuk menarik konsumen dalam melakukan pembelian produk.

3. Aspek Place

Memilih lokasi yang strategis agar mampu dijangkau dengan mudah oleh konsumen serta dapat memperluas jangkauan pemasaran maupun pendistribusian produk Cherryka Bakery.