Telaahan Visi, Misi, dan Program Kepala daerah dan wakil kepala daerah Terpilih Lingkungan Hidup

35 Rencana Strategis Dinas Pendidikan Kabupaten Oku 2016-2021 b. pemerintahan yang bersih, efektif, demokratis, dan terpercaya sub agenda meningkatkan partisipasi publik dalam proses pengambilan kebijakan publik kemendikbud, dengan sasaran i meningkatnya keterbukaan informasi publik dan komunikasi publik tentang pembangunan pendidikan dan kebudayaan; ii meningkatnya akses masyarakat terhadap informasi publik terkait pembangunan pendidikan dan kebudayaan; dan iii meningkatnya implementasi open government di Kemendikbud. Dukungan SS14, SS15, dan SS16 tersebut berdampak pada meningkatnya mutu birokrasi dan tata kelola pemerintahan yang baik dalam mendukung peningkatan daya saing dan kinerja pembangunan nasional di berbagai bidang yang ditandai dengan, i meningkatnya penyelenggaraan pemerintahan yang bersih dan akuntabel; ii terwujudnya penyelenggaraan pemerintahan yang efektif dan efisien; dan iii meningkatnya mutu pelayanan publik.

3.6 Telaahan Visi, Misi, dan Program Kepala daerah dan wakil kepala daerah Terpilih

Berdasarkan permasalahan diatas, agar mudah untuk menentukan faktor unggulan dan strategi yang tepat dalam mencapai sasaran, sesuai dengan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati terpilih yaitu : Visi: “TERWUJUDNYA OGAN KOMERING ULU YANG LEBIH MAJU, SEJAHTERA DAN BERBUDAYA ” Visi tersebut mengamanatkan kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Ogan Komering Ulu pada aspek perwujudan nilai-nilai luhur dalam masyarakat di bidang sosial budaya, keagamaan dengan mengedepankan kearifan budaya lokal, yang didukung dengan tingkat pendidikan yang baik. Dalam upaya mewujudkan visi tersebut telah ditetapkan misi, dan misi yang diamanatkan kepada Dinas Pendidikan adalah misi II yaitu : “MENINGKATKAN KUALITAS SUMBERDAYA MANUSIA DAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PEMBANGUNAN ” Misi tersebut dijabarkan sebagai berikut : 1. Merupakan perwujudan pembangunan manusia seutuhnya, yang ditandai dari peningkatan derajat pendidikan dalam bingkai pembangunan desa dan daerah. 2. Peningkatan kualitas hidup individu dan masyarakat dalam bidang sosial, budaya, agama maupun peranannya dalam pembangunan desa dan daerah. 3. Peningkatan kualitas hidup melalui peningkatan layanan dan akses pendidikan gratis 36 Rencana Strategis Dinas Pendidikan Kabupaten Oku 2016-2021

a. Lingkungan Hidup

Pembangunan berwawasan lingkungan meliputi aspek pengendalian pencemaran lingkungan air,udara, tanah, perlindungan kawasan lindungan dan konservasi, pengendalian pencemaran linkungan diprioritaskan pada pengelolaan sampah padat perkotaan, perbaikan akses terhadap sumber air. Perlindungan kawasan konsevasi dan memulihkan kembali kawasan-kawasan yang berfungsi lindung. Keterbatasan sumberdaya alam yang dimiliki Kabupaten OKU maka perlu upaya untuk senantiasa menjaga lingkungan dalam kondisi bersih dan sehat. Persentase penanganan sampah sejak tahun 2010 di Kabupaten OKU adalah 45,45, 100 pada 2011, dan kembali ke angka 42 pada tahun 2012. Indikator lain yakni rasio Tempat Pembuangan Sampah TPS per satuan penduduk pada tahun 2012 hanya mencapai 0,22 karena dengan penduduk yang berjumlah 392.186 jiwa jumlah daya tampung TPS hanya 88 m3. Pengawasan terhadap pelaksanaan Amdal dilakukan terhadap 10 perusahaan wajib Amdal. Adapun penegakan hukum lingkungan pada tahun 2010 terdapat satu kasus, tahun 2011 tercatat 5 kasus lingkungan yang diselesaikan oleh Pemerintah Kabupaten Ogan Homering Ulu, dan menurun menjadi 3 kasus pada 2012.

b. Pertanahan