Federation of the Universities of the Islamic World FUIW

Laporan Tahunan Kantor Internasional Tahun 2013 90 Menyediakan program pendidikan khusus untuk calon pemimpin Asia-Pasifik yang mencakup unsur-unsur berikut: - Memfasilitasi program pertukaran akademik di kawasan Asia-Pasifik - Menjalin kerjasama antar institusi pendidikan di kawasan Asia Pasifik guna mencerdaskan generasi muda di kawasan ini yang akan menjadi calon-calon pemimpin di masa depan Sejak tahun 2010, APL secara rutin menyelenggarakan leadership program yang disebut sebagai APL Education Program. Mahasiswa dari universitas anggota dan non-anggota diundang untuk mengikuti kegiatan yang berdurasi selama kurang lebih satu bulan di host university yang telah ditunjuk oleh APL. Manfaat yang bias diperoleh mahasiswa yang mengikuti program ini antara lain: - Mendapatkan sertifikat dari APL - Mendapatkan 6 SKS yang bisa ditransfer berdasarkan persetujuan dari universitas asal - Mendapatkan pengetahuan tentang isu-isu yang tengah popular di kawasan Asia-Pasifik - Memperluas jaringan pertemanan dengan mahasiswa dari berbagai negara di Asia-Pasifik - Mendapatkan pengalaman dan pengetahuan mengenai budaya berbagai negara di Asia- Pasifik - Mendapatkan kesempatan untuk berkunjung dan belajar dari perusahaan-perusahaan ternama di negara tuan rumah kegiatan Pada tahun 2013, Universitas Indonesia mengirimkan satu orang mahasiswa dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Indonesia untuk mengikuti APL Education Program 2013 di Universiti Brunei Darussalam.

3. Federation of the Universities of the Islamic World FUIW

Federation of the Universities of the Islamic World FUIW merupakan anak organisasi dari Islamic Educational, Scientific and Cultural Organization ISESCO yang dimaksudkan untuk mendukung kemajuan Laporan Tahunan Kantor Internasional Tahun 2013 91 universitas-universitas dan institusi-institusi pendidikan tinggi di dunia Islam. Tujuan pendirian organisasi yang berbasis di Rabat, Maroko ini antara lain adalah sebagai berikut: - Meningkatkan penelitian ilmia di berbagai bidang, saling bertukar hasil penelitian dan menggunakannya untuk kemajuan Umat Islam - Meningkatkan dan mengembangkan pendidikan tinggi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Islam - Mempererat kerjasama antara universitas-universitas anggota di bidang pendidikan, ilmu pengetahuan, kebudayaan dan teknologi - Meningkatkan pemahaman nilai-nilai keislaman di kalangan Umat Muslim guna menciptakan perdamaian antara Umat Islam dan umat beragama lainnya - Meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang dimiliki universitas-universitas anggota - Memelihara warisan budaya Islam Saat ini FUIW beranggotakan 224 universitas yang tersebar di berbagai belahan dunia. Masing- masing anggota diwajibkan untuk membayar iuran keanggotaan sebesar USD 3000 pertahun. Pada tahun 2013, Universitas Indonesia menghadiri Regional Workshop on “Framework for Classification and Ranking of the Islamic Universities of the Muslim World” yang diselenggarakan di Khartoum, Sudan. Lokakarya ini diadakan dengan tujuan untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan tentang tata cara pemeringkatan universitas yang pernah diikuti oleh universitas-universitas anggota. Selain itu, perwakilan universitas anggota yang menghadiri acara ini juga mendiskusikan tentang wacana untuk membentuk sistem pemeringkatan untuk universitas-universitas Islam dengan harapan dapat meningkatkan penyelenggaraan pendidikan di universitas-universitas tersebut.

4. Association of Universities of Asia and the Pacific AUAP