eteranganFlowchart Penelitian • Penelitian Pendahuluan

3-4 Universitas Kristen Maranatha 4 Pengertian dari tinggi adalah dimensi yang pengukurannya dilakukan secara vertikal, sesuai dengan posisi penggunaan produk. 5 Perancangan produk hanya digunakan pada motor jenis bebek dan matic. Sedangkan asumsi yang digunakan antara lain: 1 Data antropometri orang Indonesia yang telah disediakan dalam buku yang berjudul “Ergonomi, Konsep Dasar dan Aplikasinya” karangan Ir. Eko Nurmianto, M.Eng.Sc., mewakili data antropometri yang dibutuhkan dalam perancangan. • Perumusan Masalah Berdasarkan identifikasi masalah yang telah dikemukakan di atas, berikut ini dirumuskan pokok-pokok persoalan yang akan dianalisis dalam penelitian, yaitu sebagai berikut. 1 Bagaimana kelebihan dan kekurangan alat pemadam kebakaran selain mobil pemadam kebakaran? 2 Peralatan apa yang harus ada pada sarana penunjang penanggulangan kebakaran menggunakan motor? 3 Bagaimana rancangan dari sarana penunjang penanggulangan kebakaran menggunakan motor? 4 Bagaimana pemilihan bahan yang berkualitas untuk membuat sarana penunjang penanggulangan kebakaran menggunakan motor? 5 Apakah perancangan usulan sudah lebih baik daripada produk aktual? • Tujuan Penelitian Berdasarkan pokok-pokok permasalahan di atas, berikut ini akan dijabarkan hasil pokok yang ingin diperoleh setelah permasalahan dibahas yang dapat terkategori sebagai luaran penelitian yaitu sebagai berikut: 1 Untuk menjabarkan kelebihan dan kekurangan alat pemadam kebakaran selain mobil pemadam kebakaranPawang Geni dan Fire Motor. 2 Untuk mempelajari peralatan yang dibutuhkan untuk sarana penunjang penanggulangan kebakaran menggunakan motor. 3-5 Universitas Kristen Maranatha 3 Untuk merancang dan membahasrancangan yang dapat dipasang di sepeda motor, serta yang paling terhandalkan dan memiliki tingkat efektifitas yang lebih tinggi dibandingkan dengan produk sebelumnya. 4 Untuk mempelajari, menimbang, dan memilih bahan-bahan yang berkualitas untuk sarana penunjang penanggulangan kebakaran menggunakan motor. 5 Untuk membuktikan perancangan usulan lebih baik daripada produk aktual. • Tinjauan Pustaka Peneliti mengumpulkan, memahami, dan mendalami teori-teori maupun penelitian sebelumnya. Yang kemudian dijadikan acuan penelitian, untuk menyelesaikan pokok-pokok permasalahan yang dijabarkan di atas. • Pengumpulan dan Pengolahan Data Penelitimensurvei dan meramban untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan alat pemadam kebakaran yang sudah ada sekarang ini, selain mobil pemadam kebakaran. Mengingat produk usulan akan dipasang di atas sepeda motor, peneliti juga mengambil dimensi dan spesifikasi sepeda motor jenis bebek dan matic. Kemudian peneliti mencari harga dan bahan yang digunakan dalam rancangan. Data yang telah dikumpulkan perlu diolah lebih lanjut, agar dapat menghasilkan rancangan yang fleksibel, dalam hal ini dapat dipasang pada semua jenis sepeda motor jenis bebek dan matic, tanpa mengesampingkan aspek keamanan dan kenyamanan. Data-data yang perlu diolah adalah data antropometri. Selain itu, peneliti mengatur tata letak alat pemadam kebakaran serta sarana penunjangnya di atas motor agar ringkas. Juga memilih dan menimbang bahan-bahan apa saja yang digunakan dalam rancangan, tentunya yang memiliki kualitas yang baik. • Analisis Berdasarkan pengumpulan dan pengolahan data yang telah dilakukan, peneliti menganalisis dan membandingkan produk yang sudah ada. Kemudian 3-6 Universitas Kristen Maranatha peneliti memilih alternatif terbaik dari semua alat pemadam kebakaran yang akan digunakan pada rancangan usulan. • Perancangan Peneliti memberikan beberapa alternatif rancangan untuk menanggulangi kebakaran di daerah padat penduduk.Rancangan yang dimaksud adalah rancangan fasilitas tambahan untuk motor. Peneliti memperhatikan tata letak penyimpanan setiap alat pemadam kebakaran, agar alat pemadam mudah diambil dan digunakan. Kemudian peneliti memilih alternatif yang terbaik dengan tools concept scoring. Pemilihan ini juga dibantu oleh tukang mebel. Berikut rumus perhitungan concept scoring. Dimana: n S j = ∑ r ij i =1 r ij = ratingdari konsep ke-j pada kriteria ke-i n = banyaknya kriteria S j = total nilai untuk konsep j Seperti yang dapat dilihat pada rumus di atas, konsep yang terpilih bila memiliki S j terbesar atau terkecil. Hal ini bergantung pada prioritas yang dipakai. Bila prioritas maksimum yang dipakai, maka konsep yang dipilih yang memiliki S j terbesar. Dan jika prioritas minimum yang dipakai, maka konsep yang dipilih dalah konsep yang memiliki S j terkecil. Pada penelitian ini, peneliti menggunakan concept scoring dengan prioritas minimum.Agar perancangan mudah diambil, maka peneliti juga merancang fasilitas penunjang lainnya, seperti stand penyangga dan kaki lebar. Kali ini peneliti mewawancarai Bapak Agung selaku petugas pemadam kebakaran untuk memberikan penilaian terhadap dua produk aktual dan usulan. • Kesimpulan dan Saran 3-7 Universitas Kristen Maranatha Peneliti membuat kesimpulan yang dapat ditarik dari seluruh penelitian yang telah dilakukan serta beberapa saran yang ditujukan kepada perusahaan dan juga untuk penelitian selanjutnya.

BAB 4 PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA

4.1.Sejarah Perusahaan PT X bergerak dalam bidang desain alat-alat teknis. Lokasi PT X sendiri berada di Jakarta. PT X melihat kebutuhan akan alat pemadam yang lebih portable maupun dapat lebih cepat menanggulangi kebakaran. Mengingat dalam hitungan detik saja api kecil dapat berubah menjadi api besar. Dengan adanya alat pemadam kebakaran yang lebih portable maupun lebih cepat ini, dampak-dampak negatif dari kebakaran dapat ditekan. Untuk menjawab kebutuhan tersebut, diperlukan alat pemadam kebakaran yang lebih cepat sampai ke tujuan dari pada mobil pemadam kebakaran. Alat ini sebenarnya telah diwujudkan oleh pemerintah provinsi DKI Jakarta. 4.2.wang Geni Joko Widodo, Presiden RI yang saat itu masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, mengusung ide Pawang Geni. Pawang Geni adalah alat pemadam portable yang merupakan hasil karya Sri Utomo, warga Sudiroprajan, Jebres, Surakarta. Pria kelahiran Solo, 5 Agustus 1955, ternyata bukan lulusan sekolah teknik. Pria berpenampilan pelontos tersebut merupakan lulusan Seni Rupa jurusan Fotografi, sebuah perguruan tinggi di Vriy Academie For Bildende Kunsten, Den Haag, Belanda. Sunaryo, 2013 Dengan bantuan warga kampung juga Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Sudiroprajan, Sri Utomo dapat merancang alat pemadam kebakaran sederhana yang kemudian dinamakan Pawang Geni. Pawang Geni sendiri terdiri dari dua kata dalam bahasa Jawa yaitu, pawang yang artinya penjinak, serta geni artinya api. Jadi Pawang Geni adalah penjinak api. Pawang Geni terdiri dari drum metal sebagai water reservoir dengan kapasitas isi 200 liter. Drum tersebut dilengkapi dengan pompa tekan aksi ganda untuk menyedot air dari drum melalui selang pemadam sepanjang kurang lebih 10 meter. Drum, 4-1 4-2 Universitas Kristen Maranatha pompa, serta selang pemadam tersebut tersimpan di atas gerobak sehingga mudah dipindahkan. Menurut Sri Utomo, alat tersebut yang dijual seharga 10,3 juta rupiah, mempunyai jangkauan semprot hingga 15 meter. Selain itu perawatan Pawang Geni juga sangat mudah. Doni, 2012 Untuk mengoperasikannya, Pawang Geni membutuhkan minimal lima orang, empat orang untuk memompa, satu orang untuk mengarahkan selang ke titik api. Pada tabel di bawah ini disajikan peralatan dan perlengkapan dari Pawang Geni. Berikut disajikan peralatan dan perlengkapan Pawang Geni: Tabel 4.1 Peralatan dan Perlengkapan Pawang Geni Jumlah Item 1 Gerobak 2 Pompa Tekan Manual 1 Drum Air 200 l 1 Selang 10 m 1 Nozzle • 1 gerobak Sumber : Utomo, 2015 Digunakan untuk mengangkut 1 drum air dan 2 pompa tekan aksi ganda. Sumber : Utomo, 2015 Gambar 4.1 Gerobak Pawang Geni