Sampel Teknik Sampling Populasi dan Sample .1

Isna Fitria Yoviana, 2014 Pengaruh Direct Marketing Terhadap Keputusan Menggunakan Paket Wisata Domestik Di Jackal Holidays TourTravel Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu memerlukan sampel atau tidak dan bagaimana cara pengambilan sampel tersebut. Populasi pada umumnya sering diartikan sekumpulan dataobjek yang ditentukan melalui kriteria tertentu, biasanya mengidentifikasikan suatu fenomena. Menurut Sugiyono 2012:80 Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas: objeksubjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh penelitian untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Berdasarkan pengertian populasi tersebut maka populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan group yang menggunakan paket wisata domestik Jackal Holidays TourTravel dan mendapatkan kegiatan Direct Marketing yang dilakukan oleh Jackal Holidays TourTravel pada tahun 2013. Berikut dapat dilihat pada Tabel 3.3 TABEL 3.3 PELANGGAN GROUP PAKET WISATA DOMESTIK JACKAL HOLIDAYS TOURTRAVEL TAHUN 2013 Tahun Pelanggan Total School Corporate Umum 2013 26 21 10 57 Sumber: Marketing Jackal Holidays TourTravel, 2014 Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan group yang menggunakan jasa paket wisata di Jackal Holidays TourTravel yang terdiri dari tiga kategori yaitu pelanggan school atau pelanggan group yang berasal dari sekolah-sekolah dan atau universitas sebanyak 26 pelanggan lalu pelanggan corporate atau pelanggan group yang berasal dari beberapa perusahaan sebanyak 21 pelanggan, dan pelanggan group umum atau pelanggan yang membawa group sendiri, sebanyak 10 pelanggan.

3.2.4.2 Sampel

Menurut Sugiyono 2012:81 , “Sampel adalah bagian dari jumlah dan karateristik yang dimiliki oleh populasi tersebut ”. Sedangkan menurut Suharsimi Arikunto 2010:131 mendefinisikan bahwa sampel merupakan sebagian atau wakil populasi yang diteliti. Bila populasi bejumlah bebas maka penelitian tidak mungkin semua populasi diteliti. Hal ini disebabkan karena keterbatasan dana, tenaga, dan waktu. maka penelitian diperkenankan mengambil sebagian dari objek Isna Fitria Yoviana, 2014 Pengaruh Direct Marketing Terhadap Keputusan Menggunakan Paket Wisata Domestik Di Jackal Holidays TourTravel Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu populasi yang telah ditentukan dengan catatan bagian yang diambil tersebut mewakili bagian yang lain yang diteliti. Namun sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh populasi atau disebut juga sampel totalsampel jenuh yaitu pelanggan yang menggunakan jasa paket wisata domestik Jackal Holidays TourTravel pada tahun 2013. Sampel tersebut terdiri dari 57 pelanggan dimana yang menjadi responden adalah pengambil keputusan dari pengguna jasa paket wisata domestik Jackal Holidays TourTravel.

3.2.4.3 Teknik Sampling

Teknik Sampling merupakan teknik pengambilan sampel. Menurut Sugiyono 2012:81 Teknik sampling pada dasarnya dikelompokan menjadi dua yang pertama yaitu probability sampling yang merupakan teknik pengambilan sample yang memberikan peluang yang sama bagi setiap unsur anggota populasi untuk dipilih menjadi anggota sampel. Teknik sampling ini meliputi simple random, proportionate stratified random, disproportionate stratified random, dan area random. Lalu yang kedua yaitu Non probability sampling yaitu teknik pengambilan sampel yang tidak memberi peluangkesempatan sama bagi setiap unsur atau anggota populasi untuk dipilih menjadi sampel. Teknik sampling ini meliputi, sampling sistematis, sampling kuota, sampling insidental, purposive sampling, sampling jenuh, dan snowball sampling. Penelitian ini menggunakan teknik sampling jenuh. Menurut Sugiyono 2012:122 Sampling jenuh adalah teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Hal ini sering dilakukan bila jumlah populasinya relatif kecil, atau penelitian yang ingin membuat generalisasi dengan kesalahan yang sangat kecil. Istilah lain dari sampel jenuh adalah sensus, dimana semua anggota populasi dijadikan sampel.

3.2.5 Teknik Pengumpulan Data