Letak Geografis GAMBARAN UMUM MASJID JAM’I

maupun non-formal, baik itu seminar maupun lomba-lomba yang diadakan oleh UKM-UKM tertentu, yang ada di dalam gedung Student Center itu sendiri. Adapun struktur kepengurusan Student Center: Ketua : Drs. Samsul Arifin, Mpd Koordinator bidang UKM : Saefudin Asrori, M. Si Koordinator Bidang Masjid : Dr. Ahmad Dardiri Pelaksana Harian : Burhan, S. Pdi Koordinator Keamanan dan Kebersihan : Abdul Hamid, S. Ag Marbot : Adnan

C. Letak Geografis

Dari beberapa gedung yang ada di kampus I UIN Syarif HIdayatullah Jakarta, gedung Student Center merupakan cental karena posisi gedung student center yang berada pada tepat di tengah-tengah gedung-gedung yang ada di kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Gedung ini memiliki tiga lantai dan diapit oleh dua gedung fakultas di antara gedung Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan FITK dan Fakultas Syariah dan Hukum Faksyahum, Fakultas Adab dan Humaniora FAH. Masjid ini berada di dalam gedung Student Center. Sedangkan Student Center itu sendiri memunyai beberapa ruangan yang dipergunakan oleh UKM- UKM kampus, sebagi sekretariat masing-masing UKM, dan tepat di depan pintu masuk masjid Student Center ada halaman yang cukup luas dan sering dipergunakan untuk kegiatan olah raga maupun kegiatan-kegiatan seni dan banyak dipergunakan kegiatan-kegiatan lainnya. Letak masjid al-jami’ah berada di lantai dua dan tiga Student Center. Tepat di bawah masjid ada aula yang digunakan untuk acara-acara kampus ataupun seminar-seminar maupun kajian-kajian ilmu lainya, dan juga tempat untuk berwudhu dan kamar mandi. Di bagian luar Student Center digunakan oleh UKM dan Koperasi Mahasiswa dan kantin. Gedung Student Center memiliki empat menara masjid, dan memiliki sepuluh tiang penyangga pada masing-masing bagian, baik itu pada bagian belakang, samping kanan, samping kiri, dan bagian depan. Di bagian depan masjid tepatnya di lantai dua digunakan sebagai kantor secretariat pengurus gedung Student Center dan tiga pintu utama untuk akses keluar masuk mahasiswa. Di setiap menara memiliki tangga sebagai akses masuk ke lantai dasar yang aksesnya menuju aula dan tempat wudhu dan UKM-UKM dan masjid berada lantai dua dan bisa melalui empat menara tersebut. Adapun Unit Kegiatan Mahasiswa UKM yang ada di dalam lingkungan masjid yang sampai saat ini masih melakukan kegiatan-kegiatanya adalah sebagai berikut: 1. UKM Riak 2. UKM Lembaga Pers Mahasiswa LPM Institut 3. UKM Kalacitra 4. UKM Federasi Olah Raga Mahasiswa Forsa 5. UKM Paduan Suara Mahasiswa PSM 6. UKM Pramuka 7. UKM Lembaga Dakwah Kampus LDK 8. UKM Arkadia 9. UKM Resimen Mahasiswa MENWA 10. UKM Korp Suka Rela KSR 11. UKM Teater Syarif Hidayatullah Syahid 12. UKM Ranita 13. UKM Himpunan Qori-Qoriah Mahasiswa HIQMA 14. Kongres Mahasiswa Universitas KMU, dan 15. UKM Koperasi Mahasiswa Kopma.

D. Klasifikasi Jama’ah