Langkah-Langkah PBL Problem Based Learning PBL

17 2. Knowing about knowing metakognisi mempengaruhi pembelajaran. Belajar adalah proses cepat, bila pembelajar mengajukan keterampilan-keterampilan self-monitoring. Faktor-faktor konstektual dan sosial mempengaruhi pembelajaran. Prinsip ketiga ini adalah tentang penggunaan pengetahuan. Mengarahkan pembelajar untuk memiliki pengetahuan dan agar pembelajar mampu menerapkan proses pemecahan masalah yang merupakan tujuan yang sangat penting.

2.1.3.4 Langkah-Langkah PBL

Menurut Amir 2009:24-26 ada tujuh langkah yang dilakukan dalam setiap kelompok kecil yaitu yang pertama mengklatifikasikan istilah dan konsep yang belum jelas. Setelah itu masalah dan menganalisis masalah. Langkah selanjutnya adalah menata gagasan dan menganalisisnya secara sistematis. Selanjutnya memformulasikan tujuan pembelajaran kemudian mencari informasi tambahan dan yang terakhir adalah mensistesa menggabungkan dan menguji informasi baru, dan membuat laporan. Ibrahim dan Nur 2000:13 dan Ismail 2002: 1 dalam Rusman mengemukakan bahwa langkah-langkah PBL adalah: 1. Orientasi siswa pada sekolah. Guru menjelaskan tujuan pembelajaran, menjelaskan logistik yang diperlukan, dan memotivasi siswa terlibat pada aktivitas pemecahan masalah. 2. Mengorganisasi siswa untuk belajar. Membantu siswa mendefinisikan dan mengorganisasikan tugas belajar yang berhubungan dengan masalah tersebut. 18 3. Membimbing pengalaman individu atau kelompok. Mendorong siswa untuk mengumpulkan informasi yang sesuai, melakukan eksperimen untuk mendapatkan penjelasan dan pemecahan masalah. 4. Mengembangkan dan menyajikan hasil karya. Membantu siswa dalam merencanakan dan menyiapkan hasil karya yang sesuai seperti laporan, dan membantu mereka untuk berbagi tugas dengan temannya. 5. Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah. Membantu siswa untuk melakukan refleksi atau evaluasi terhadap penyelidikan mereka dengan proses yang mereka gunakan. Ibrahum dan Nur 2000: 13 dan ismail 2002: 1 dalam Rusman mengemjukakan bahwa langkah-langkah PBL adalah: Tabel 2.1 Langkah-langkag PBL Fase Indikator Tingkah Laku Guru 1 Orientasi siswa pada masalah Guru menjelaskan tujuan pembelajaran, menjelaskan logistik yang diperlukan dan memotivasi siswa pada aktivitas pemecahan masalah 2 Mengorganisasi siswa untuk belajar Membantu siswa mendefinidikan dan mengorganisasikan tugas belajar yang berhubungan dengan masalah tersebut 3 Membimbing pengalaman individu atau kelompok Mendorong siswa untuk mengumpulkan informasi yang sesuai, melakukan eksperimen untuk mendapatkan penjelasan dan pemecahan masalah 4 Mengembangkan dan menyajikan hasil karya Membeantu siswa dalam merencanakan dan menyiapkan hasil karya yang sesuai seperti laporan, dan membantu siswa untuk berbagi tugas dengan temannya 5 Menganalisis dan mengevaluasi Membantu siswa untuk melakukan refleksi atau mengvaluasi terhadap penyelidikan mereka dengan 19 proses pemecahan masalah proses yang mereka gunakan

2.1.3.5 Teknik Penilaian dalam PBL