Aspek Reliability Aspek Usability

47 web alert ini dapat dilihat apa saja celah keamanan yang terdapat pada sistem. Berdasarkan hasil web alert ini, keamanan sebuah sistem dapat dikategorikan berdasarkan empat level yaitu severity high, severity medium, severity low, dan severity info. Aspek security dikatakan berbahaya jika terdapat pada level severity high. Keterangan dari masing-masing level akan dijelaskan pada gambar 7 berikut : Gambar 7. Web Alert Acunetix Sumber: Acunetix WVS Manual 2013 Berikut adalah keterangan dari masing-masing web alert dari Acunetix WVS berdasarkan gambar 7 di atas: 1 severity high yakni tingkat keamanan sistem berbahaya dimana sistem terkena hacking dan pencurian data sangat tinggi; 2 severity medium yakni celah keamanan sistem disebabkan oleh server misconfiguration; 3 severity low yakni celah keamanan disebabkan kurangnya enkripsi lalu lintas data; dan 4 severity info yakni sistem rawan akan pengungkapan informasi seperti informasi tentang alamat email .

2. Aspek Reliability

Analisis data hasil pengujian reliability dilakukan dengan menghitung total success rate dan failure rate dari hasil pengujian menggunakan WAPT dan LoadImpact, kemudian dilakukan perhitungan nilai reliability menggunakan Model 48 Nelson. Berikut adalah rumus perhitungan nilai reliability menggunakan Model Nelson : Keterangan : R1 = nilai reliability Ne = jumlah input yang gagal N = jumlah input Dari hasil perhitungan nilai reliability tersebut kemudian dicocokkan dengan Standar Telcordia GR 282 “Software Reliability and Quality Acceptance Criteria” untuk mengetahui tingkat reliability sistem pengelolaan poin ini. Standar Telcordia menetapkan sebuah sistem dikatakan reliable apabila hasil perhitungan menunjukkan 95 dari test case yang dijalankan berhasil lolos.

3. Aspek Usability

Analisis data usability dilakukan dengan menghitung kontribusi skor dari setiap item kuisioner SUS dari 30 responden. Dimana kontribusi nilai item pertanyaan bernomor ganjil adalah posisi skala dikurangi 1 atau xi – 1 sedangkan kontribusi nilai pertanyaan bernomor genap adalah 5 dikurangi posisi skala 5 - xi . Setelah itu jumlah total kontribusi skor dari 30 responden dikalikan dengan 2,5. Hasil perkalian raw SUS score ini kemudian dicocokan dengan Percentile Ranks for Raw SUS Score pada gambar 8 berikut ini: 49 Gambar 8. Percentile Ranks for Raw SUS Score Sumber: Sauro dan Lewis 2012 Setelah mendapatkan hasil skor dalam bentuk percentile rank kemudian skor dikonversi ke bentuk huruf menggunakan Curved grading scale interpretation of SUS score pada gambar 9 berikut sehingga dapat diketahui berapa grade usability sistem. Gambar 9. Curved Grading Scale Interpretation of SUS Score Sumber: Sauro dan Lewis 2012 50 Selain dalam bentuk grade skor SUS juga dapat diubah dalam bentuk adjective seperti worst imaginable, poor, ok, good, excellent, dan best imaginable menggunakan adjective ratings SUS score pada gambar 10 berikut: Gambar 10. Adjective Ratings SUS Score Sumber: Bangor, Kortum, and Miller 2009

4. Aspek Efficiency